Barangkali sudah saatnya utk ditinjau kembali guna melihat hal2 yang perlu 
diperbaiki karena sudah berumur 15 tahunan. Pembentukan tim sebaiknya dilakukan 
saja.

Thanks. Iman

From: Rovicky Dwi Putrohari [mailto:rovi...@gmail.com]
Sent: Tuesday, April 03, 2012 5:35 PM
To: iagi-net@iagi.or.id; geologi...@googlegroups.com
Subject: Re: [iagi-net-l] Sandi Stratigrafi Indonesia (1996 revisi 1973) - 
Perlukah ditinjau ulang ?

SSI tahun 1996 ini banyak mensitir pada NASC (North American Stratigraphic 
Code) 1983. NASC sendiri saat ini sudah divisi menjadi NASC tahun 2005 yang 
dapat diunduh disini http://ngmdb.usgs.gov/Info/NACSN/05_1547.pdf

Kalau dirasa SSI 1996 perlu diperbaharui PP-IAGI merencanakan pembentukan 
Komisi Sandi Strairafi ini tahun depan.

Rovicky DP

2012/4/3 iagi <iagi...@cbn.net.id<mailto:iagi...@cbn.net.id>>

Para anggota IAGI yth,

Sehubungan dengan kemajuan ilmu pengetahuan geologi, konsep baru serta data 
baru dan kemajuan tehnologi, IAGI sebagai satu-satunya organisasi kegeologian 
di Indonesia memiliki kewajiban dalam membuat penyeragaman konsepsi keilmuan 
geologi.

Sandi Stratigrafi Indonesia sebagai salah satu konsepsi aturan pembagian batuan 
secara bersistem disertai tatanannya supaya pembahasan stratigrafi di Indonesia 
menjadi lebih jelas, mudah dimengerti dan diterapkan dalam berbagai bidang 
pekerjaan kegeologian. Saat ini Sandi Stratigrafi Indonesia yang berlaku adalah 
SSI yang dibuat tahun 1973 dan diperbaharui (direvisi) tahun 1996.

Perkembangan terakhir ilmu geologi yang sudah dimasukkan dalam aturan sandi ini 
adalah perkembangan sikuen stratigrafi, pembagian satuan yang sudah diakomodir 
dalam SSI diantaranya :
- SATUAN LITOSTRATIGRAFI
- SATUAN STRATIGRAFI GUNUNGAPI
- SATUAN BIOSTRATIGRAFI
- SATUAN SIKUENSTRATIGRAFI
- SATUAN KRONOSTRATIGRAFI
- Serta PEMBAGIAN GEOKRONOLOGI

Dalam era dijital tahun 2000an ini, sudah mulai banyak diterapkan pembuatan 
peta satuan batuan yang menggunakan Sistem Informasi Geografi (SIG) atau 
Geographic Information System (GIS), dimana didalamnya mengandung informasi 
geologi yang masuk dalam sebuah peta dijital. Selain itu Badan Geologi (ESDM) 
saat ini sedang mengerjakan proyek besar yaitu pemetaan geologi bersistem skala 
1:50 000. Pemetaan ini tentunya tidak akan lepas dari penggunaan Sandi 
Startigrafi sebagai acuan dalam pemetaan.

Untuk itu perlu sekali kita melihat ulang apakah Sandi Stratigrafi Indonesia 
yang saat ini masih dapat dipakai, atau memerlukan pengembangan sesuai dengan 
kemajuan keimuan. Momentum pemetaan geologi bersistem oleh Badan Geologi ini 
dapat dimanfaatkan dalam peninjauan ulang Sandi Stratigrafi Indonesia sehingga 
dapat langsung diterapkan.

Kepada para ahli stratigrafi di lingkungan anggota IAGI, kami menginginkan 
input serta pendapat untuk keperluan diatas. Saat ini PP IAGI sudah 
mempersiapkan format dijital dari Sandi Stratigrafi Indonesia yang dapat 
diunduh disini :
Sandi Stratigrafi Indonesia 
1996<http://www.iagi.or.id/wp-content/uploads/2012/04/Sandi-Stratigrafi-Indonesia-1996.pdf>
 (silahkan klik disini)

Apabila nantinya diperlukan revisi atau peninjauan ulang dari SSI ini, PP IAGI 
bersama Badan Geologi akan membentuk Komisi Sandi Stratigrafi.



--
"Sejarah itu tidak pernah usang untuk terus dipelajari"

________________________________

Keep it on screen - think before you print

________________________________

Any information in this email is confidential and legally privileged. It is 
intended solely for the use of the individual or entity to whom it is addressed 
and others authorized to receive. If you receive this e-mail in error, please 
reply this e-mail or call +6221 2995 4777 then delete this email including any 
attachment(s) from your system since any disclosure, copying, distribution or 
taking any action in reliance on such contents is strictly prohibited. 
MedcoEnergi does not accept liability for damage caused by any of the 
foregoing. This e-mail is from MedcoEnergi Companies (www.medcoenergi.com).

Reply via email to