Selamat Pagi bu Rosalyn, pak Noor, pak Liamsi dan rekan-rekan IAGInet,

Kami dapat sampaikan bahwa:
1. Sebagai prasarat pemenuhan Administratif maka “Pencalonan Ketua” wajib 
dilampirkan satu Formulir Pencalon yang diisi dan ditandatangai oleh Bakal 
Calon.
2. Pendukung Bakal Calon  wajib mengisi Formulir Dukungan disertai tandatangan 
para Pendukung.
3. Formulir Dukungan  bisa terdiri dari satu atau lebih formulir sehingga 
mencapai dukungan Bakal Calon sebanyak 25 orang (yang valid dan sah sebagai 
Pemilih)

Formulir Pencalonan serta Formulir Dukungan dapat dikirimkan ke sekretariat 
atau melalui FAX/Email di:
Telp/Fax: (021) 83702848 /  83702577
Email: iagi...@cbn.net.id atau sekretar...@iagi.or.id

Menjawab pertanyaan mengenai:
1. Jadwal Pemilu:
- Tatacara Pemilu telah diatur di AD/ART sehingga Panitia berpatok pada AD/ART 
IAGI.
- Sesuai tertuang pada AD/ART, pengiriman kartu suara akan dimulai 6 minggu 
sebelum hari pencoblosan khususnya untuk anggota yang berada di luar pulau Jawa.
2. Verifikasi Kartu Suara:
- Seperti tahun 2011, Kartu Suara dicetak dengan bersifat bernomor seri unique 
mengacu pada Daftar Pemilih, sehingga memudahkan validasi.
- Verifikasi dilakukan dengan mengundang para Saksi Calon setelah ditutupnya 
Batas Akhir Penerimaan Kartu Suara.
- Kartu Suara akan dipilih dengan cara menCONTRENG, kemudian dilipat dan 
direkatkan sehingga Pilihan tetap terjaga kerahasiannya.
- Untuk menjaga azas Umum-Bebas-Rahasia-Jujur-Adil tetap terjaga, nomor seri 
unique dan data Pemilih pada Kartu Suara akan dipotong sesaat setelah 
Verifikasi.
3. Pencontrengan Kartu Suara:
- Kartu Suara akan dikirimkan ke Alamat yang tercantum di Database IAGI atau 
melalui email yang bersangkutan sesuai nomor seri kartu Suara masing-masing 
Pemilih. 
- Pencontrengan dilakukan secara tertutup dan Panitia menjamin kerahasiaan 
pemilih, khususnya bila dilakukan Pencontrengan melalui email atau FAX.

Sebagai Informasi, sesuai dengan laporan Pemilu 2011 fakta Pemilu selisih 
Calon-I (302) dan Calon-II (306) adalah sebanyak 4 suara.
Sehingga “SATU SUARA ANDA SANGAT BERARTI”

Kami ucapkan terima kasih atas peran aktif rekan-rekan, kami tunggu pendaftaran 
Bakal Calon hingga 28 Juli 2014.

Salam,
Danu Widhisiadji
(Panitia Pemilu IAGI)

----------------------------------------------
From: Rosalyn Wullandhary [mailto:rwullandh...@gmail.com] 
Sent: 30 Juni 2014 14:10
To: sekretar...@iagi.or.id
Subject: pemilu 2014

selamat siang, 
 
pak ini dilampirkan bahwa pendukung untuk ketua IAGI itu mbisa saya tulis 
diemail ini 
atau harus saya kumpulkan 25 orang 
 
please advise pak
 
kalo bisa voting lewat sini 
saya mau emmilih pak SUkmandaru jadi ketua IAGI 
 
makasih pak 
 
wassalam 
 
Rosalyn

--------------------------------------------
On Tue, 6/24/14, seno aji <ajis...@ymail.com> wrote:

 Subject: Re: [iagi-net] Sosialisasi dan Jadwal Pemilu IAGI 2014
 To: "iagi-net@iagi.or.id" <iagi-net@iagi.or.id>
 Date: Tuesday, June 24, 2014, 6:13 AM
 
 Selamat pagi Mas Noor, Koh Liamsi dan
 anggota semua,
 Benar sekali bahwa laporan pertanggung jawaban akan
 dilakukan oleh presiden beserta laporan keuangan yang
 auditable dan transparan, 
 
 Untuk jeda pemasukan dan penutupan kartu suara sesuai
 pengalaman yang lalu memang dilakukan agak panjang karena
 jarak dan waktu, akan ditinjau kembali oleh KPU apakah
 memungkinkan.
 
 Untuk yang kedua akan kita lakukan verifikasi saat pembukaan
 kartu dan penghitungan suara.
 
 
 Salam
 Seno Aji
 Sekjend
  
 Sent from my@smartmail
 
 -----Original Message-----
 From: lia...@indo.net.id
 Sender: <iagi-net@iagi.or.id>
 Date: Mon, 23 Jun 2014 13:44:07 
 To: <iagi-net@iagi.or.id>
 Reply-To: iagi-net@iagi.or.id
 Subject: Re: [iagi-net] Sosialisasi dan Jadwal Pemilu IAGI
 2014
 
 Yg penting juga  dalam Munas Nanti agenda nya disamping
 Pemilihan Presiden , Juga mendengarkan Laporam Pengurus ttg
 Pelaksanaan Program Kerja dan Keuangan Pereode 2011 ~ 2014,
 
 Yah semacam Pidato pertanggungjawaban Presiden di didepan
 MPR 
 Ism
 
 ------Original Message------
 From: noor syarifuddin
 Sender: iagi-net@iagi.or.id
 To: iagi-net@iagi.or.id
 ReplyTo: iagi-net@iagi.or.id
 Subject: Re: [iagi-net] Sosialisasi dan Jadwal Pemilu IAGI
 2014
 Sent: Jun 23, 2014 10:28
 
 Dear Pak KPU IAGI,
 
 Itu jeda antara pengiriman kartu suara sampai batas
 penutupan masuknya
 suara kok sampai 2 bulan. Apa tidak sebaiknya di"rapat"kan
 saja supaya
 tidak rawan.. :-)
 Saya kira dengan kemajuan jaman sekarang, maka waktu 2-3
 minggu sudah
 cukup untuk proses ini.
 
 Yang kedua: bagaimana verifikasi keabsahan kartu yang
 dicoblos dari
 sisi keanggotaan (bukan dari sisi pencoblosannya)..? karena
 kalau
 kartu tsb dibuka sebelum perhitungan, maka ini akan
 menyalahi
 prosedur.. tapi kalau tidak diverifikasi, maka bisa saja ada
 kartu
 bodong... (bukan anggota valid tapi ikut mencoblos dll).
 
 Bukan saya terlalu curiga tapi hanya sekedar urun rembug
 demi kebaikan bersama..
 
 
 
 salam,
 

----------------------------------------------------
Siapkan waktu PIT IAGI ke-43
Mark your date 43rd IAGI Annual Convention & Exhibition
JAKARTA,15-18 September 2014
----------------------------------------------------
Visit IAGI Website: http://iagi.or.id
Hubungi Kami: http://www.iagi.or.id/contact
----------------------------------------------------
Iuran tahunan Rp.250.000,- (profesional) dan Rp.100.000,- (mahasiswa)
Pembayaran iuran anggota ditujukan ke:
Bank Mandiri Cab. Wisma Alia Jakarta
No. Rek: 123 0085005314
Atas nama: Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI)
Bank BCA KCP. Manara Mulia
No. Rekening: 255-1088580
A/n: Shinta Damayanti
----------------------------------------------------
Subscribe: iagi-net-subscr...@iagi.or.id
Unsubscribe: iagi-net-unsubscr...@iagi.or.id
----------------------------------------------------
DISCLAIMER: IAGI disclaims all warranties with regard to information
posted on its mailing lists, whether posted by IAGI or others.
In no event shall IAGI or its members be liable for any, including but not 
limited
to direct or indirect damages, or damages of any kind whatsoever, resulting
from loss of use, data or profits, arising out of or in connection with the use 
of
any information posted on IAGI mailing list.
----------------------------------------------------

Kirim email ke