Assalamualaikum wrwb, 

Dear IAGI-netters, 

Berikut kami paparkan dan runutkan etika di dalam menggunakan fasilitas
mailing list IAGI berikut sub-organisasi di bawahnya. Semoga menjadi
atensi kita semua demi kenyamanan berdiskusi dan berbagi disini. 

        * Para anggota mailing list diharapkan SALING MENGHORMATI, dengan
menggunakan bahasa yang santun, tidak memancing _flame_ atau perdebatan
yang tidak berguna. Hindari obrolan 2 arah saja dan posting singkat 1
baris (_one liner_). Bijaklah dalam menyeleksi posting yang pantas untuk
jalur umum, bukan jalur pribadi.
        * Penulisan email harus TIDAK MENYINGGUNG SARA (Suku, Agama, Ras &
Antar Golongan) dan pornografi, serta informasi yang bersifat
menyudutkan, menghina dan memprovokasi atas individu, kelompok, atau
institusi
        * Pengiriman _ATTACHMENT_ TIDAK BOLEH MELEBIHI 500 KB. File yang
berukuran lebih dari ini silahkan kirim lewat jalur pribadi (Japri).
        * Topik diskusi harus DI SEPUTAR TEMA GEOLOGI, baik keilmuan,
aplikasi, maupun berita yang terkait. Untuk diskusi OOT (_out of
topic_), silakan ke mailing list o...@iagi.or.id.
        * Mailing list ini tidak boleh digunakan untuk PROMOSI KOMERSIAL YANG
TIDAK TERKAIT geologi, serta kampanye politik yang berlebihan.
        * Demi menghemat bandwidth sesama anggota, dianjurkan untuk
MEMINIMALISIR GAMBAR di dalam footer dan signature (cukup tulisan).
        * Menuliskan NAMA DI BAGIAN BAWAH EMAIL. Lebih baik lagi jika
ditambahkan nomor keanggotaan IAGI.
        * UCAPAN hari raya besar keagamaan/ulang tahun/bela
sungkawa/prestasi/pelantikan jabatan dipersilakan dan diperbolehkan
hanya BERUPA TEKS.
        * Untuk posting email baru, jangan lupa TULIS JUDUL ATAU _SUBJECT_
YANG MEWAKILI ISI EMAIL. Untuk _reply_, selama masih terkait dengan
topik tersebut, anggota tidak perlu mengganti _subject-_nya.
        * Untuk _REPLY_ EMAIL, mohon menghapus bagian email yang tidak perlu,
seperti banner, header, dan footer email.
        * Bagi para anggota yang MELANGGAR ETIKA INI AKAN DISANKSI teguran dan
lalu _suspend _dari _mailing list_.
        * Hal-hal yang belum diatur dan atau ditemukan ketidaksesuaian
dikemudian hari akan direvisi.

---------------
Biro Media dan IT IAGI
a/n Gayuh Putranto [3583]
 
----------------------------------------------------

Geosea XIV and 45TH IAGI Annual Convention 2016
Bandung , October 10-13 2016
for further information please visit our website at 
http://geosea2016.iagi.or.id or email to secretar...@geosea2016.iagi.or.id

----------------------------------------------------

Iuran tahunan Rp.250.000,- (profesional) dan Rp.100.000,- (mahasiswa)
Pembayaran iuran anggota ditujukan ke:
Bank Mandiri Cab. Wisma Alia Jakarta (a/n IAGI)
No. Rek: 123 0085005314
Bank BCA KCP. Manara Mulia (A/n: Shinta Damayanti)
No. Rekening: 255-1088580

----------------------------------------------------
Subscribe: iagi-net-subscr...@iagi.or.id
Unsubscribe: iagi-net-unsubscr...@iagi.or.id
----------------------------------------------------
DISCLAIMER: IAGI disclaims all warranties with regard to information 
posted on its mailing lists, whether posted by IAGI or others. 
In no event shall IAGI or its members be liable for any, including but not 
limited
to direct or indirect damages, or damages of any kind whatsoever, resulting 
from loss of use, data or profits, arising out of or in connection with the use 
of 
any information posted on IAGI mailing list.

Kirim email ke