Untuk warga ID-Android karena pada saat ini saya sedang menggunakan 
smartphone terbaru Brand Lokal, yaitu Polytron Crystal 4 W8480 saya ingin 
mencoba memberikan review. Sangat disayangkan produsen dalam negri kita 
ini, yang sudah terkenal dalam industri TV tidak mendapat sorotan yang 
cukup besar dalam hal smartphone yang dikeluarkannya. Mohon Reviewer newbie 
ini diberi caci maki tentang reviewnya, agar lebih baik ke depannya. Terima 
kasih.

Postingan ini dilengkapi dengan gambar jika tidak terlihat silahkan menuju 
link yang disediakan ini http://goo.gl/RB1t1l

----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Mari kita segera mulai saja review dari Polytron Crystal 4 W8480 buatan 
dalam negri ini, apakah memang dapat meningkatkan citra dari brand lokal ?

*DESIGN*
Mari kita lihat tampak asli dari Poltron Crystal 4 ini :

<http://1.bp.blogspot.com/-IWQCkMWl8cM/Un8910_QMCI/AAAAAAAAFRc/CLJxFwkiOQ4/s1600/TampakDepan.JPG>Tampak
 
Depan
Layar display Polytron Crystal 4 tampak seperti kaca apabila kondisi 
standby atau mati, tulisan Polytron di atas hanya menempel pada plastik 
pelindung dari pabrik. Pada saat plastik tersebut diangkat, tulisan 
Polytron lenyap dari tampak depan. Dari review sodara kembarnya yang berada 
di negara lain, tampaknya Polytron Crystal 4 ini sudah menggunakan Corning 
Gorilla Glass 2. Namun hal tersebut belum sekalipun di konfirmasi oleh 
pihak Polytron, karena hal tersebut saya masih belum yakin bahan yang 
digunakan untuk kaca pelindung. Display menggunakan Super AMOLED dengan 
resolusi HD 720p, sehingga gambar yang dihasilkan sangat bagus.

<http://4.bp.blogspot.com/-VoxEC3n4bVo/Un89vXM5YRI/AAAAAAAAFRU/8aq8sA3Jst4/s1600/TampakBlkg.JPG>Tampak
 
BelakangPada belakang Polytron Crystal 4 akan terlihat camera dengan besar 
sensor 8MP lengkap dengan sebuah flash LED, dan terdapat lubang kecil yang 
saya kurang tahu kegunaannya. Tebakan saya lubang tersebut adalah lubang 
untuk noise cancelling. Bahan yang digunakan untuk sisi belakang ini 
memiliki Soft Feel pada saat disentuh, menyerupai Find Way.

<http://1.bp.blogspot.com/-KbmCEu4vYCU/Un89-_N9xwI/AAAAAAAAFR8/6mCd2ZCEfIk/s1600/TampakSampingKiri.JPG>Tampak
 
Samping KiriPada samping kiri dari Polytron Crystal 4 akan terlihat tombol 
Volume Up n Down, dan juga tombol Power, untuk mematikan dan menyalakan 
layar display. Dari sisi ini dapat dilihat betapa tipisnya Polytron Crystal 
4, yang menurut data hanya setebal 6.4mm.

<https://images-blogger-opensocial.googleusercontent.com/gadgets/proxy?url=http%3A%2F%2F1.bp.blogspot.com%2F-vp0GL2ktNWY%2FUn897xz8o2I%2FAAAAAAAAFR0%2FM0tcGd6ujDc%2Fs1600%2FTampakSampingKanan.JPG&container=blogger&gadget=a&rewriteMime=image%2F*>Tampak
 
Samping Kanan
Samping kanan dari Polytron Crystal 4 hanya terlihat sebuah lubang mini USB 
untuk charging dan slot SimCard. Untuk lubang Earphone terdapat di bagian 
atas Smartphone Polytron Crystal 4.

<https://images-blogger-opensocial.googleusercontent.com/gadgets/proxy?url=http%3A%2F%2F2.bp.blogspot.com%2F-GiybdIF5nLY%2FUn893I4X-GI%2FAAAAAAAAFRk%2FORZGCWxM-JA%2Fs1600%2FTampakSampingCover.JPG&container=blogger&gadget=a&rewriteMime=image%2F*>Samping
 
Kanan Dengan CoverPada saat menggunakan Leather Case yang diberikan dengan 
paket penjualan Polytron Crystal 4 masih terasa sangat tipis.

<http://1.bp.blogspot.com/-oXRjUm0PbxE/Un89ulPiH1I/AAAAAAAAFRQ/ak1EbYWm17I/s1600/TampakAtasCover.JPG>Tampak
 
Atas Dengan CoverDari sisi ini dapat terlihat bahwa terdapat lubang 
earphone 3.5mm di sisi atas Polytron Crystal 4.

*HARDWARE*
Dari spesifikasi di atas kertas Polytron mempunyai spesifikasi yang dapat 
dibilang mampu menyaingi model Flagship pesaing yang dikeluarkan tahun 
lalu. Dalam dapur pacu terdapat prosesor quad core dari Mediatek, yaitu 
MTK6589T dengan kecepatan masing-masing core adalah 1.5Ghz, ditemani dengan 
RAM sebesar 1GB, dan internal 16GB. Spesifikasi diatas membuat penulis 
melihat kembali sebuah Smartphone yang dirilis November 2012 yaitu Nexus4. 
Spesifikasi yang ada terlihat mirip, perbedaan yang mencolok terdapat pada 
SOC yang digunakan dan besarnya RAM. Namun apakah Polytron Crystal 4 dapat 
menyaingi produk tahun lalu tersebut ? mari kita lihat hasil Benchmark pada 
saat baru keluar dari Box.

<http://4.bp.blogspot.com/-nYw8zTes1nA/Un88zv4BwuI/AAAAAAAAFOw/616Ew5mm8xg/s1600/AnTuTuBenchmark.png>Antutu
 
Benchmark Polytron Crystal 4Dengan hasil Benchmark yang mencapai 16 ribuan, 
saya mencoba untuk compare langsung dengan Nexus 4 yang diluncurkan tahun 
lalu dengan harga lebih mahal pada saat dijual di Indonesia, hasilnya 
terlihat seperti di bawah.

<http://4.bp.blogspot.com/-JRd_W_vym24/Un9OgAS4qOI/AAAAAAAAFSc/IcsBsvePIqU/s1600/CompareNexus4.jpg>Hasil
 
Komparasi Dengan Nexus4Ternyata Polytron Crystal 4 mampu bersaing dengan 
Nexus 4, perbedaan yang terlihat tidak terlalu signifikan. Hal ini 
menandakan bahwa jika ingin mempunyai smartphone High End jadul dapat 
ditebus dengan harga yang lebih murah. Akan tetapi nilai lebih Nexus 4 
adalah terjaminnya upgrade software Android anda. Karena brand Nexus di 
bawah Google langsung, sehingga mendapatkan update Android yang lebih baik. 
Untuk Polytron saya belum tahu apakah akan mendapat Update yang sama atau 
tidak, mari berharap dapat... Gambar di bawah merupakan spesifikasi yang 
lebih lengkap menggunakan Antutu.

<http://4.bp.blogspot.com/-dWjxvhyvNo4/Un9ZFwng1qI/AAAAAAAAFSs/jjup3BmwZuI/s1600/AntutuDetails.jpg>Spesifikasi
 
Detail Dari Antutu
Dari Spesifikasi di atas dapat dilihat Prosesor yang digunakan adalah 
MTK6589T dengan kecepatan 1.5Ghz, RAM 1GB, VGA PowerVR SGX 544MP, Resolusi 
Layar 720x1280 dengan tingkat kerapatan 320dpi.
Kamera yang digunakan oleh Polytron Crystal 4 mempunyai sensor sebesar 8 MP 
untuk kamera belakang, dan 5 MP untuk kamera depan. Pada bagian ini akan 
terdapat gambar hasil test kamera dan interface kamera bawaan Polytron 
Crystal 4.

<http://2.bp.blogspot.com/-BH3jpAnKU1Q/Un89Fr0afNI/AAAAAAAAFPA/TePRxCr7yBg/s1600/CameraTes1.png>Hasil
 
Test Kamera 1, Fokus Pada Objek 
Dekat<http://4.bp.blogspot.com/-50xVMehhgu8/Un89FK-I6YI/AAAAAAAAFO8/nvnqNPvbHTg/s1600/CameraTes2.png>Hasil
 
Test Kamera 2, Fokus Pada Objek 
Jauh<http://2.bp.blogspot.com/-aKYFjRl8ZCU/Un89AQlziCI/AAAAAAAAFO0/aFOnJDHjW_U/s1600/CameraTes3.jpg>Hasil
 
Foto Makanan Tadi Siang o_ODapat dilihat dari 3 hasil foto diatas, kamera 
yang ada pada Polytron Crystal 4 ini cukup bagus pada kondisi cahaya cukup. 
Saya tidak akan mencoba dalam kondisi keadaan Kurang Cahaya, karena saya 
tahu hasilnya akan kurang bagus. Dari hasil test kamera 1 dan 2 terlihat 
fokus kamera Polytron cukup baik dan kedalaman foto terasa. Dari test 
kamera 3 terlihat warna hampir menyerupai aslinya. Berikut penulis sertakan 
juga interface dari software kamera bawaan Polytron Crystal 4.

<http://2.bp.blogspot.com/-vuJNyMbWvBg/Un9aJ8rzlGI/AAAAAAAAFS0/2r-qfW9mrTo/s1600/CameraUILengkap.jpg>

Gambar diatas adalah detail dari UI dan Mode dari kamera bawaan Polytron 
Crystal 4. Terdapat mode HDR dan settingan secara umum pada gambar pertama. 
Pada gambar kedua terdapat pilihan efek virtual pada saat pengambilan 
gambar. Pada gambar ketiga terdapat pilihan untuk cara pengambilan gambar. 
Pada gambar keempat terdapat mode yang digunakan. Pada gambar terakhir 
terdapat efek-efek warna pada saat pengambilan gambar.


*LAUNCHER DAN USER INTERFACE*
Launcher yang ada pada Polytron Crystal 4 tidak dapat dibilang bagus, 
karena penulis belum terbiasa menggunakan Launcher ini. Launcher yang ada 
hampir mendekati Vanilla dari Android itu sendiri, akan tetapi terdapat 
beberapa perubahan. Untuk lebih lengkapnya silahkan melihat gambar di bawah.

<http://1.bp.blogspot.com/-_yW3FZXnssA/Un89ZRbXahI/AAAAAAAAFP8/FiF6Cew6UTU/s1600/DropDownMenu.png>Tampilan
 
Drop Down MenuJika menekan tombol berbentuk gerigi akan menampilkan menu 
pengaturan dari Polytron Crystal 4 ini. Berikut gambarnya secara detail :

<http://4.bp.blogspot.com/-BHXg5H_cPKs/Un9boo4PF6I/AAAAAAAAFTA/3fPUAXKAfWo/s1600/SettingsGabungan.jpg>

Dari menu pengaturan seperti diatas kita dapat memeriksa berapa besar 
storage yang Polytron Crystal 4 miliki, seperti gambar di bawah ini. 

<http://1.bp.blogspot.com/-D5hJGy9Dgyw/Un89ZTpNOeI/AAAAAAAAFQA/1ftN529nR7s/s1600/InternalStorage.png>

Internal Storage untuk menyimpan aplikasi hanya tersedia sebesar 4.43GB, 
dan untuk File lainnya sebesar 8.11GB. Untuk beberapa orang besar memory 
4.43GB untuk aplikasi akan terasa kurang besar, yang merupakan salah satu 
nilai minus pada Polytron Crystal 4 ini.

Jika anda menekan tombol Display pada layar menu pengaturan di atas, akan 
terbuka pengaturan display seperti di bawah ini :

<http://4.bp.blogspot.com/-dZDvkFM68lU/Un9dKDX7ZMI/AAAAAAAAFTU/2BQfF6kwY_w/s1600/DisplayMenu.jpg>

Pada gambar di atas terdapat pilihan Wireless display, yang berarti 
Polytron Crystal 4 ini sudah mendukung DLNA untuk menampilkan gambar ke 
pada monitor / TV yang terhubungkan dengan WiFi. Sayangnya penulis tidak 
mempunyai SmartTV untuk mencoba fitur tersebut.

Gambar-gambar di bawah adalah gambaran dari Launcher original yang ada pada 
Polytron Crystal 4.

<http://4.bp.blogspot.com/-R1-vBHO9FiU/Un89nT5aXLI/AAAAAAAAFQ4/2Z4vxwv39LA/s1600/MaxFolder12.png>Folder
 
yang dibuat hanya mampu menampung 12 Applikasi di 
dalamnya<http://3.bp.blogspot.com/-lyKyjBzC9WE/Un89iHNnIuI/AAAAAAAAFQU/gFs3m9uvpHw/s1600/MusicPlayer.png>Tampilan
 
Music Player, Penulis  sendiri menggunakan aplikasi PowerAmp untuk memutar 
lagu.<http://3.bp.blogspot.com/-teRf0KEiBow/Un8-DmZ_uvI/AAAAAAAAFSM/YXa5yNPkjMg/s1600/WidgetNOthers.png>Tampilan
 
untuk mengedit Homescreen ataupun menambahkan Widget
<http://3.bp.blogspot.com/-Rxq2lqmfO0I/Un89_8NFhPI/AAAAAAAAFSE/mMvF0yceCho/s1600/TesWiFi.JPG>

Gambar di atas menunjukan applikasi speedtest untuk mengukur kekuatan WiFi 
pada Polytron Crystal 4 ini. Saya bandingkan secara langsung dengan gadget 
penulis lainnya, dan hasilnya WiFi yang tersemat pada Polytron Crystal 4 
ini cukup baik karena dengan sinyal 1 bar masih mendapatkan speed 7.2mbps.

<http://1.bp.blogspot.com/-o7lcJ8mzACc/Un89VnkVGeI/AAAAAAAAFPs/2tTL654wSGc/s1600/Daya+Tahan+Batre.jpg>

Gambar di atas menggambarkan pemakaian batre. Chart di atas menggambarkan 
pemakaian WiFi pada saat saya di rumah, lalu saya pergi ke luar untuk makan 
siang menyalakan Koneksi Data 3G dan hasilnya seperti yang terlihat pada 
gambar di atas. Batre langsung termakan dengan sangat deras dan hanya mampu 
bertahan total 7 jam dengan pemakaian normal.

*KESIMPULAN*
Pada bagian ini penulis hanya akan menuliskan kelebihan dan kekurangan yang 
penulis dapatkan dari dua hari pemakaian. Kesimpulan ini mungkin dapat 
berubah jika penulis menemukan kelebihan dan kekurangan pada saat pemakaian 
selanjutnya. Satu hal yang perlu ditekankan, kelebihan dan kekurangan ini 
tidak bersifat mutlak, karena hanya berdasarkan opini dari penulis.

Kelebihan Polytron Crystal 4 :

   - Performa yang di cukup baik, karena sudah Quad Core 1.5Ghz.
   - Hasil kamera cukup bagus
   - Build Quality yang baik
   - Price vs Performance, mampu menyaingi Nexus 4

Kekurangan Polytron Crystal 4 :

   - Batre pada saat menggunakan 3G sangatlah boros
   - Internal memory hanya 16GB, tanpa adanya micro SD slot
   - Tombol volume dan power di sebelah kiri pada saat menggunakan Leather 
   Case bawaan susah untuk dipencet

Sekian Review dan Unboxing dari Gadget4Indo untuk para pembaca, semoga 
dapat membantu untuk membuat keputusan akan meminang Polytron Crystal 4 
atau tidak. Sejujurnya penulis ingin membuat Review dalam bentuk Video, 
namun koneksi yang dimiliki penulis tidak cukup untuk mengupload Video. 
Jika ada pertanyaan pada hal yang belum saya test tolong ditanyakan melalui 
kolom Comment di bawah, terima kasih.

-- 
==========
ID-Android on YouTube
https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A 
--------------------
Aturan Umum  ID-Android: http://goo.gl/MpVq8

Join Forum  ID-ANDROID: http://forum.android.or.id
==========
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android] Indonesian 
Android Community " dari Grup Google.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke id-android+berhenti berlangga...@googlegroups.com .
Kunjungi grup ini di http://groups.google.com/group/id-android.

Kirim email ke