On Mon, 30 Dec 2013 13:15:34 +0700 Andriansah <andrians...@gmail.com> wrote:
> paket ini kok lebih mahal dari simpati yah? > simpati 3 gb hanya 60 ribu Beda, Pak. Paket Optima itu boleh dibilang paket semi-unlimited. Anggaplah Bapak mengambil yang Rp 125 ribu per bulan. Pada 3 GB pertama, Bapak berhak menikmati akses data dengan kecepatan penuh. Setelah pemakaian 3 GB, kecepatan "dicekik" menjadi maksimal 64 kbps. Hal serupa berlaku untuk paket yang Rp 225 ribu per bulan. Khusus yang Rp 400 ribu per bulan, "cekikan"-nya bukan maksimal 64 kbps, melainkan 128 kbps. Kalau yang simPATI Rp 60 ribu dapat 3 GB, ia termasuk paket Ultima, bukan Optima. Bila kuotanya habis, pulsa akan dipotong. Hal lain yang perlu diketahui, kuota 3 GB itu mengandung persyaratan tambahan. Untuk pengguna di Jawa, Bali, dan Nusra, kuota 3 GB itu dibagi menjadi * 500 MB bebas dipakai kapan saja dan pada jaringan 2G maupun 3G. * 1,5 GB khusus di jaringan 3G. * 1 GB bebas di jaringan 2G atau 3G, tetapi hanya pada pukul 00.00-08.59. Sementara itu, untuk pelanggan selain di daerah yang saya sebutkan di atas, pembagian kuota 3 GB-nya pakai format: 1 + 1 + 1. > Oh ya jika saya langganan salah 1 paket ini, apakah billingnya akan > mengikuti dari tanggal saya ambil atau mengikuti billing cycle? Kalau prabayar mengikuti tanggal aktivasi, sedangkan pascabayar mengikuti billing cycle. Anggaplah billing cycle kartuHalo Bapak tanggal 20, sebaiknya jangan mengaktifkan paket data pada tanggal 19. Baru dipakai satu hari langsung di-charge setara dengan sebulan. Terima kasih. Salam, Herry SW -- ========== ID-Android on YouTube https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A -------------------- Aturan Umum ID-ANDROID >> http://goo.gl/NfzSGB Join Forum ID-ANDROID >> http://forum.android.or.id ========== --- Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android] Indonesian Android Community " dari Grup Google. Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim email ke id-android+berhenti berlangga...@googlegroups.com . Kunjungi grup ini di http://groups.google.com/group/id-android.