*HUBUNGAN ANDROID & IOS DENGAN LINUX*

Mungkin kita semua sudah tidak asing lagi dengan OS Android / (Handphone/
Smartphone / Tablet) yang berbasis  Android. Sebagai pengguna tentunya kita
tidak usah pusing – pusing untuk mengenal apa itu Android?dari mana Android
itu? Bagi kita sebagai user/pengguna yang penting nyaman digunakan dan
bermanfaat untuk menunjang hidup kita sehari hari.tapi kami disini belum
puas dengan hanya sebagai pemakai saja.maka dari itu kami disini akan
menjelaskan asal muasal Android. Android bukan merk Smartphone/tablet.
Android adalah sebuah OS (Operating System) Sistem Operasi.sama hal nya
seperti Windows XP, Windows 7, Dll.

*Jadi? Apa hubunganya Android dengan Linux yang merupakan salah satu tema
bahasan kami di makalah ini. Pengertian Android, Android adalah **sistem
operasi berbasis Linux yang dirancang untuk perangkat seluler layar sentuh
seperti telepon pintar dan komputer tablet.*

Android awalnya dikembangkan oleh Android, Inc., dengan dukungan finansial
dari Google <http://id.wikipedia.org/wiki/Google>, yang kemudian membelinya
pada tahun 2005.

Dari pengertian Android diatas. Dapat di simpulkan, Android adalah sistem
operasi yang berbasis linux. Jadi dasar dari Android adalah linux. Dimana
seperti penjelasan sebelumnya bahwa linux adalah Open Source System.
Sumbernya terbuka untuk dimodifikasi oleh siapa saja/dikembangkan oleh
siapa saja dan digunakan oleh siapa saja.

Kebanyakan pengguna Android tidak kesulitan menggunakan, memainkan, bahkan
meng-*custom smartphone *mereka karena Android adalah sistem operasi yang*user
friendly*. Namu kebanyakan dari mereka tidak tahu bahwa bahwa Android itu
berbasis Linux. Dari sini saja sudah dapat diambil kesimpulan bahwa Linux
sebenarnya mudah untuk digunakan. Lalu mengapa pengguna komputer di
Indonesia lebih banyak (banget) yang menggunakan Ms Windows dari pada
Linux? Jawabannya, menurut saya, adalah masalah “kebiasaan”

Lalu apakah Android itu Linux dan Linux itu Android? mari kita kembali ke
definisi dan sejarah Linux. Ada artikel bagus di detikinet
<http://www.detikinet.com/read/2011/04/07/154257/1611046/398/ini-linux-atau-gnu-linux>,
dalam bahasa Indonesia, yang dibuat oleh Ahmad Saiful Muhajir. Artikel
tersebut menceritakan bahwa Linux merupakan salah satu komponen (penting)
dari sekian banyak komponen yang membentuk sistem operasi GNU/Linux. Linux
bukan sistem operasi, melainkan nama dari kernel sistem operasi. Sistem
operasi yang seutuhnya adalah GNU, dan karena Linus Torvalds juga telah
bekerja keras membuat kernel Linux yang digunakan GNU, maka sebutan yang
benar untuk sistem operasi adalah GNU/Linux. Sekarang banyak distro sistem
operasi (dengan kernel) Linux beredar seperti Debian, Red Hat, Slackware,
dll. Distro-distro tersebut menggunakan kernel Linux dan program-program
dari GNU, beserta (biasanya) puluhan ribu program tambahan. Semua
pertanyaan dan jawaban kapan dan kenapa kita harus menyebut “GNU/Linux” dan
kapan kita bisa menyebutnya hanya dengan “Linux” Saya sendiri lebih sering
menyebutnya dengan Linux, apa lagi jika di obrolan santai.

Kembali ke pertanyaan apakah Android itu Linux. Jawabannya menurut saya
adalah iya, karena Android menggunakan Linux sebagai kernel
<http://www.zdnet.com/blog/burnette/how-android-works-the-big-picture/515?tag=search-results-rivers;item15>-nya,
namun juga bukan, karena Android adalah sistem operasi dan Linux adalah
kernel, bagian dari sistem operasi. Jika kita menyebut Android adalah

Linux, berarti sama dengan kita menyebutDebian <http://www.debian.org/>adalah
Linux, padahal Debian adalah varian dari GNU/Linux. Lalu kenapa orang-orang
boleh menyebut Ubuntu <http://www.ubuntu.com/> sebagai Linux sedangkan
Android tidak boleh disebut

Linux?semua itu sesuai persepsi masing – masing, karena yang jelas

operating system Android dibangun bedasarkan kernel Linux versi 2.6.

Jadi sudah jelas kan kalau Android bagian dari Linux.

*bagaimana dengan iOS??*

Salah satu gadget yang popular dan dipakai banyak orang saat ini adalah
iphone yang memakai iOS. tapi apakah anda tau kalau iOS mungkin ada
hubunganya dengan linux/unix.sebelum itu kita baca definisi ios dibawah ini.

*iOS* (sebelumnya *iPhone OS*) adalah sistem operasi perangkat bergerak
<http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Sistem_operasi_perangkat_bergerak&action=edit&redlink=1>
yang
dikembangkan dan didistribusikan oleh Apple Inc.
<http://id.wikipedia.org/wiki/Apple_Inc.>

iOS diturunkan dari OS X <http://id.wikipedia.org/wiki/OS_X>, yang memiliki
fondasi Darwin
<http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Darwin_(sistem_operasi)&action=edit&redlink=1>
dan
karena itu iOS merupakan sistem operasi Unix
<http://id.wikipedia.org/wiki/Unix>. iOS adalah versi bergerak dari sistem
operasi OS X <http://id.wikipedia.org/wiki/OS_X> yang dipakai di
komputer-komputer Apple.

dari keterangan diatas dapat di ambil kesimpulan kalau iOS adalah
modifikasi yang dilakukan oleh Apple dari kernel
<http://id.wikipedia.org/wiki/Kernel> BSD
<http://id.wikipedia.org/wiki/BSD>(unix) dan
diaplikasikan pada Mac OS/X
<http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Mac_OS/X&action=edit&redlink=1>.

Source : https://malexxbrown.wordpress.com

Sent From My Device Color Red 🎨

-- 
==========
Berubah menjadi lebih terkendali bersama @kartuHalo Halo Fit Hybrid
Info Lengkap >> tsel.me/halohybrid   #KendalikanHidup
-------------------
Gunakan layanan Hosting Indonesia yang stabil, terjangkau dan aman
Kunjungi  >> http://www.Qwords.com
--------------------
ID-Android on YouTube
https://www.youtube.com/watch?v=0u81L8Qpy5A 
--------------------
Kontak Admin, Twitter  @agushamonangan

Aturan Umum  ID-ANDROID >> http://goo.gl/NfzSGB

Join Forum   ID-ANDROID >> http://forum.android.or.id
==========
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "[id-android] Indonesian 
Android Community " dari Google Grup.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke id-android+unsubscr...@googlegroups.com.
Kunjungi grup ini di http://groups.google.com/group/id-android.

Kirim email ke