Press Release

Utusan UNICEF dan Kuwait Tinjau Lokasi Pembangunan
Sekolah Darurat PKPU  


PADANG - Pembangunan sekolah darurat untuk korban
gempa Sumbar yang telah dirintis PKPU sejak Selasa
(13/3/2007) siang dibantu 50 anggota TNI dari Kodim
0309 Solok ditargetkan selesai Rabu (14/3/2007).

Tidak ketinggalan tiga puluh mahasiswa Universitas
Negeri Padang (UNP) ikut membantu survey data siswa
yang akan ditangani sekolah darurat. Rabu pagi,
sebanyak 28 prajurit TNI telah berada di lokasi
bersama tim PKPU melakukan tahap finishing/tahap
akhir.

Ahli konstruksi bangunan sekolah darurat PKPU, Ir.
Muhammad Yasin mengatakan bangunan sekolah terdiri
dari dua bagian, masing-masing terdiri dari 3 kelas.
Sekolah yang mempunyai 6 ruang kelas ini masing-masing
kelas berukuran 4 meter x 7,3 meter. 

Enam ruangan sekolah ini dijadwalkan dipakai dua
tahap. Pagi hingga siang dipakai murid SD kelas 1-6.
Sedangkan untuk kelas siang hingga sore, sebanyak 3
ruang sekolah masing-masing dipakai siswa-siswi SMP
dan SMA. Untuk malam hari akan diadakan kegiatan
sekolah dengan mater-materi keislaman yang melibatkan
santri pondok pesantren setempat.

“Sekolah darurat ini ditargetkan untuk membantu siswa
dalam menghadapi ujian akhir nasional (UAN) nanti,
sehingga mereka tidak akan ketinggalan pelajaran
karena fungsi sekolah mereka terhenti akibat gempa.

Sekolah darurat PKPU bekerjasama dengan Padang Ekspres
Group dan dibantu para donatur dan dermawan ini,
Selasa (13/3/2007) siang dikunjungi utusan dari UNICEF
dan Kuwait.

Mereka sengaja datang ingin melihat langsung tahap
pengerjaan sekolah darurat ini dalam sehari yang
berada di Pondok Pesantren Sumani Aur Duri, Sumani,
Kabupaten Tanah Datar dan akan diresmikan besok Kamis
(15/3/2007).

Departemen Sosial (Depsos) atas nama Komandan TNI
memberikan 3 buah tenda besar yang akan dipergunakan
untuk mengamankan barang-barang sumbangan yang masuk
di daerah tersebut.

Pemberian bantuan pendirian sekolah darurat ini juga
mendapat tanggapan positif dari Bupati Kabupaten
Solok. Beliau berharap agar pembangunan sekolah
darurat ini dapat membantu kelanjutan proses belajar
mengajar di pesantren agar kembali normal.

Untuk penyelesaian secara permanen pembangunan sekolah
ini, dibutuhkan koordinasi dari berbagai pihak, baik
relawan, aparat TNI termasuk juga masyarakat dan
pantauan pemerintah setempat juga dari para dermawan. 


Informasi ini disebarluaskan oleh: 
Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU

Alamat PKPU Pusat:
Jl. Raya Condet No. 27-G Batu Ampar Jakarta Timur
13520 
Telp. (021) 87780015 Fax: (021) 87780013

Alamat PKPU Sumbar:
Jl. Ujung Gurun No. 87 Padang, Telp/Fax (0751) 22714,
7897214

Kontak langsung di lapangan: Kepala Cabang PKPU Sumbar
Faridansyah (08126787123), Dusriyanto (08126738384),
Manajer Rescue PKPU Boy Muslim (081310548202).

Pemuat Berita

Cecep Yusuf  Pramana
Media Center PKPU



 
____________________________________________________________________________________
It's here! Your new message!  
Get new email alerts with the free Yahoo! Toolbar.
http://tools.search.yahoo.com/toolbar/features/mail/

Kirim email ke