[Berita-IPTEK] Siemens-Telkomsel Teken Kontrak Rp 1,2 Triliun

Senin, 3/7/2005 9:34:12 PM KafeDago, 

Siemens mensuplai teknologi Intelligent Networks (IN) untuk Telkomsel.
Kedua perusahaan telah menandatangani kontrak kerjasama senilai 100 juta
euro (Rp 1,2 triliun lebih), yang berlangsung selama tiga tahun.

Siemens juga akan menangani instalasi, pemeliharaan dan menyediakan
berbagai layanan terkait dengan sistem IN yang diimplementasikan
Telkomsel.

Bagi Siemens, kerjasama ini penting karena mengukuhkan posisinya sebagai
penyedia teknologi jaringan.

"Kerjasama dengan Telkomsel makin menegaskan posisi kami sebagai
penyedia teknologi jaringan telekomunikasi," kata Christoph Caselitz,
President of Mobile Networks, Siemens Communications. "Lebih dari 200
juta pelanggan pra bayar di seluruh dunia memakai sistem IN dari
Siemens," paparnya, Senin (7/3/2005).

Selain itu, pengimplementasian jaringan ini juga menjadi tumpuan bagi
Siemens untuk memperkenalkan sistem charging [EMAIL PROTECTED], melalui
jaringan Telkomsel.

Sistem charging banyak digunakan untuk pelanggan pra bayar. Tapi menurut
Siemens, [EMAIL PROTECTED] juga dapat mengolah transaksi dari pelanggan pasca
bayar secara real time. Memungkinkan para pelanggan seluler untuk
mengecek pulsa mereka, dan menerima informasi mengenai biaya sebelum
menggunakan suatu layanan.

Teknologi ini, kata Siemens, juga memungkinkan operator untuk
menyesuaikan tarif dan paket produk dengan lebih fleksibel, serta
memungkinkan untuk membuat program bonus. Penggunaan antar muka yang
sesuai standar juga memungkinkan berbagai layanan baru seperti Virtual
Private Branch Exchange (PBX), Mobile Centrex, dapat dengan mudah
disatukan dalam sistem IN Siemens.

Menurut Telkomsel, pengimplementasian jaringan ini mampu meningkatkan
kualitas layanannya kepada pelanggan.

"IN merupakan komponen penting bagi bisnis kami," kata Bambang Riadhy
Oemar, Direktur perencanaan dan pengembangan Telkomsel. "Teknologi ini
memungkinkan kami untuk mengadministrasikan konsumen secara efisien dan
lebih fleksibel dalam mengembangkan layanan baru," ungkapnya.








-- 
www.ITCENTER.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Info, Gabung, Keluar, Mode Kirim : [EMAIL PROTECTED] 
::: Hapus bagian yang tidak perlu (footer, dst) saat reply! ::: 
## Forum: ITCENTER.or.id/forum ## Jobs: ITCENTER.or.id/jobs ## 

 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke