Sumber :
http://www.oktomagazine.com/oktogadget/widget/1641/naiknya.tautan.berbahaya.dari.web

Setelah mengeluarkan analisisnya mengenai statistik spam dan malware, Kaspersky 
melalui Security Buletin 2011 juga mengungkapkan tautan yang paling berpotensi 
menyebarkan tautan berbahaya tahun 2011.
Situs video hiburan seperti YouTube memiliki resiko paling tinggi dalam 
menyebarkan tautan berbahaya. Laporan tahunan Kaspersky Lab mengenai evolusi 
ancaman TI dan spam menemukan bahwa tautan-tautan yang meragukan banyak 
ditemukan pada situs-situs dengan akses terbuka.

Laporan tersebut juga menggarisbawahi terus terjadinya spam melalui jejaring 
sosial dan optimalisasi search engine gelap. Hasilnya, search engine menjadi 
sumber resiko tertinggi kedua yang mengarahkan pengguna ke situs yang 
terinfeksi.

Terkadang pengguna mengklik tautan berbahaya secara langsung dari mesin pencari 
utama seperti Google dan Yandex. Di tempat ketiga, dengan hanya selisih satu 
persen adalah jejaring sosial. Situs-situs seperti Facebook dan Vkontakte 
banyak digunakan penyebar virus untuk menyebarkan konten-konten berbahaya.

Pertumbuhan Serangan Berbasis Web Menurun
Jumlah serangan berbasis browser pada 2011 meningkat dari 580,371,937 menjadi 
946,393,693 kasus. Jumlah serangan berbasis web pada tahun 2011 naik 1,63 kali 
dari total serangan pada tahun 2010. Pertumbuhan jumlah serangan ini terlihat 
menurun dibanding jumlah serangan dalam tiga tahun terakhir.

Pada tahun 2010, jumlah infeksi yang tercatat jauh lebih besar yaitu, 8 kali 
lipat dibanding tahun 2009. Rendahnya pertumbuhan infeksi berbasis web karena 
pada 2011 para penyebar virus tidak menggunakan metode infeksi masal yang baru 
dalam menyerang komputer.

Exploit pack masih menjadi senjata utama infeksi berbasis browser, yang 
memungkinkan penyebar virus untuk melakukan penyebaran dengan cara drive-by 
tanpa si korban menyadari adanya serangan tersebut. Para ahli Kaspersky Lab 
berharap pertumbuhan jumlah serangan akan terus menurun sebelum akhirnya 
menjadi stabil.

Ancaman Berbasis Web Terbesar masih di Amerika dan Rusia
Hanya 20 negara atau 86.4% dari keseluruhan hosting berbahaya yang terdeteksi 
oleh Kaspersky Lab. Dua negara terbesar masih sama seperti tahun sebelumnya, 
Amerika Serikat (25.4%) dan Rusia (14.6%).

Namun perlu diketahui bahwa Kaspersky Lab mencatat secara persentase tidak ada 
lagi perkembangan aktif layanan-layanan hosting berbahaya di negara-negara ini 
berkat upaya penegakan hukum dalam mematikan botnet. Namun, meskipun persentase 
layanan-layanan hosting berbahaya di negara-negara ini menurun, jumlahnya tetap 
saja tinggi.

Di seluruh dunia, resiko online naik 2 persen pada tahun 2011 menjadi 32,3%. 
Lebih jauh lagi, masuknya negara-negara Eropa Barat dan Jepang ke dalam 
kelompok resiko menengah (negara dimana 21 - 40% pengguna internet rentan 
menjadi korban serangan) adalah hal yang meresahkan karena para pengguna 
internet ini menjadi target serangan cyber crime profesional.

(a...@oktomagazine.com)

Sumber :
http://www.oktomagazine.com/oktogadget/widget/1641/naiknya.tautan.berbahaya.dari.web



------------------------------------

-- 
www.itcenter.or.id - Komunitas Teknologi Informasi Indonesia 
Gabung, Keluar, Mode Kirim : itcenter-h...@yahoogroups.com 

Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ITCENTER/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    itcenter-dig...@yahoogroups.com 
    itcenter-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    itcenter-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Kirim email ke