From: Yollie Wauran 

Renungan Pagi, Jumat 10 Juni 2005


Pada waktu hari mulai malam datanglah kedua belas murid-Nya kepada-Nya dan 
berkata: "Suruhlah orang banyak itu pergi, supaya mereka pergi ke desa-desa dan 
kampung-kampung sekitar ini untuk mencari tempat penginapan dan makanan,
karena di sini kita berada di tempat yang sunyi."
Tetapi Ia berkata kepada mereka: "Kamu harus memberi mereka makan!"
Mereka menjawab: "Yang ada pada kami tidak lebih dari pada lima roti dan dua 
ikan,
kecuali kalau kami pergi membeli makanan untuk semua orang banyak ini."
( Lukas 9:12-13 )

Mengikuti Yesus ..... OK OK saja .....
Mengajak orang datang pada-Nya ..... OK OK saja ......
Tetapi ..... Bagaimana dengan memberi makan mereka ..... ?
=================================================
Renungan Pagi, 

Setibanya di rumah Petrus, Yesuspun melihat ibu mertua Petrus terbaring karena 
sakit demam. Maka dipegang-Nya tangan perempuan itu, lalu lenyaplah demamnya. 
Iapun bangunlah dan melayani Dia. ( Matius 8:14-15 )

Pernah kita diminta ...... Bersaksi tentang kebaikan Tuhan ..... ?
Tentang mujizat yang kita alami ..... ?
Pernah kita bingung dibuatnya ..... ?
Adakah kita masih mengakui .....  Bahwa sembuh dari sakit demam ......
Itu juga mujizat dari Tuhan ...... ?
Mengapa sering kita tak rasakan penyertaan-Nya ..... ?
Mengapa sering kita melupakan-Nya ..... ?

Adakah kita tidak melihatnya ..... Karena kita rasa hal itu "terlalu kecil" 
..... ?
"Terlalu sederhana" ..... ?

Mengapa kita bingung ..... ? Mengapa kita malu menceritakannya ..... ?
Bukankah ..... Firman Tuhan pun mencatatnya .... ?
Jadi ..... Sudahkah kita temukan ...... Mujizat Tuhan atas kita ......
Penyertaan-Nya atas kita ..... Hari ini ..... ?

Bila sudah kita temukan ..... Akankah kita juga ..... "Bangun" dan melayani-Nya 
..... ?
===============================================
Renungan Pagi, 

Tetapi jawab perwira itu kepada-Nya:
"Tuan, aku tidak layak menerima Tuan di dalam rumahku, katakan saja sepatah 
kata,
maka hambaku itu akan sembuh.
Sebab aku sendiri seorang bawahan, dan di bawahku ada pula prajurit.
Jika aku berkata kepada salah seorang prajurit itu: Pergi!, maka ia pergi, dan 
kepada seorang lagi: Datang!, maka ia datang, ataupun kepada hambaku: 
Kerjakanlah ini!, maka ia mengerjakannya."
Setelah Yesus mendengar hal itu, heranlah Ia dan berkata kepada mereka yang 
mengikuti-Nya:
"Aku berkata kepadamu, sesungguhnya iman sebesar ini tidak pernah Aku jumpai 
pada seorangpun di antara orang Israel. ( Matius 8:8-10 )

Pagi ini ..... Satu renungan singkat bagi kita .....
Bila Yesus mencari iman seperti itu di antara kita .....
Adakah Dia akan menemukannya ..... ?
==============================================
Renungan Pagi, 

Orang yang menyanyikan nyanyian untuk hati yang sedih adalah seperti orang yang 
menanggalkan baju di musim dingin, dan seperti cuka pada luka. ( Amsal 25:20 )

Adakah itu kita ..... ?
Memang ..... Kesedihan itu kadang kita alami ..... Mungkin juga saat ini .....
Namun ..... Akankah kita pelihara terus ..... ? Akankah kita pupuk terus ..... ?
Bahkan ..... Kita "nyanyikan" terus ..... ?
Seakan ..... Tak rela untuk melepaskannya ..... ?

Mari bangkit ...... Kehidupan masih panjang ...... 
Janganlah kita taruh cuka pada luka .....
Biarlah luka itu sembuh kembali ..... Dan .... Kita segera kembali berlari .....
Masih banyak yang harus kita lakukan .....
====================================================
Renungan Pagi, 

"Ingatlah, jangan kamu melakukan kewajiban agamamu di hadapan orang supaya 
dilihat mereka, karena jika demikian, kamu tidak beroleh upah dari Bapamu yang 
di sorga.
( Matius 6:1 )

Benarkah yang kita lakukan ..... Adalah sesuatu yang "asli" ..... ?
Atau ..... Supaya dilihat orang ..... ?
Coba ..... Kita tanya orang terdekat kita ......

Mungkin itu suami kita ..... Mungkin itu isteri kita ..... Mungkin itu saudara 
kita .....
Orang tua kita ..... Atau anak kita .....
Ya .... Bukankah mereka orang lain ..... Tapi .....
Sering tidak kita anggap orang lain lagi ..... ?

Mungkin dari mereka ..... Kita bisa tahu ......
Apakah kita tulus melakukan semuanya itu ......
Atau ..... Hanya supaya dilihat orang ...... ? Hanya "saat" dilihat orang ..... 
?
======================================================
Renungan Pagi, 

Ketika Yesus berada di Betania, di rumah Simon si kusta, dan sedang duduk makan,
datanglah seorang perempuan membawa suatu buli-buli pualam berisi minyak 
narwastu murni yang mahal harganya.
Setelah dipecahkannya leher buli-buli itu, dicurahkannya minyak itu ke atas 
kepala Yesus. ( Markus 14:3 )

Apa minyak narwastu kita ..... ? Apa yang kita berikan pada Yesus ..... ?
Mungkin kita bisa katakan ..... "Dana untuk pelayanan" ...... "Waktu untuk 
melayani" .....
Atau bahkan ...... "Seluruh hidupku" ......
Namun ...... Adakah kita sudah memecahkan buli-bulinya ...... ?
Ya ..... Memecahkannya ...... Bukan membukanya ...... ?
Artinya ..... Tak akan kita "tarik" lagi ....... Kita berikan seluruhnya ......
Adakah ...... ?
================================================================
Renungan Pagi, 

Janganlah kamu berbuat seperti yang diperbuat orang di tanah Mesir, di mana 
kamu diam dahulu; juga janganlah kamu berbuat seperti yang diperbuat orang di 
tanah Kanaan,
ke mana Aku membawa kamu; janganlah kamu hidup menurut kebiasaan mereka.
Kamu harus lakukan peraturan-Ku dan harus berpegang pada ketetapan-Ku
dengan hidup menurut semuanya itu; Akulah TUHAN, Allahmu. ( Imamat 18:3-4 )

Bukankah itu berarti ..... Kita harus menjadi terang ..... Di mana pun kita 
berada ..... ?
Tetap mempunyai identitas ..... Sebagai anak-anak Allah ......
Bukan kebiasaan suatu tempat yang kita ikuti ..... Namun ....
Ketetapan Tuhan ..... Peraturan Tuhan ...... Itu yang harus kita ikuti .....

Mungkin ..... Kita pernah katakan : "Bukankah Tuhan yang taruh kita di sini 
....?"
Benar ..... Namun sekali lagi ..... Bukan berarti .....
Kita boleh mengikuti kebiasaannya ......


[Non-text portions of this message have been removed]



-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-
     Mailing List Jesus-Net Ministry Indonesia - JNM -
Daftar : [EMAIL PROTECTED]
Keluar : [EMAIL PROTECTED]
Posting: jesus-net@yahoogroups.com

Bantuan Moderator : [EMAIL PROTECTED]
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=- 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/jesus-net/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke