gimana ya...saya belum pernah belajar ilmu kontak jadi gak tahu apakah ilmu kontak termasuk diisi oleh jin.
 
kalau membaca cerita kang ramdan mungkin bisa saya share dari nasehat orang tua angkat saya bahwa suatu amalan/wirid tertentu bisa menggugah jin untuk mengikutinya, nah jika yang mengamalkan wirid tsb cukup kuat maka dia bisa mengendalikannya, dan bila tidak kuat maka akan menyerang ruh orang tsb sehingga bisa mengakibatkan orang tsb nampak stress/gila.
 
syukron ya...jangan di-cemburui
 
salam
ridwan
----- Original Message -----
From: Ramdan
Sent: Friday, February 03, 2006 4:32 PM
Subject: Re: [keluarga-islam] Pengalaman dimasuki jin

ng...
bagaimana dengan ilmu kontak?
apakah juga diisi dengan Jin?
 
ilustrasinya seperti ini:
setelah puasa 4 hari, lalu oleh sang guru diberi bacaan,
hanya sholawat dan syahadat ditambah permintaan agar bisa mendapatkan ilmu kontak.
setelah itu diminta untuk mengingat nama seseorang yang ahli bela diri, misalnya Bruce Lee,
maka yang bersangkutan kemudian akan bergerak memainkan jurus-jurus andalan dari Bruce Lee...!
 
dan ketika saya mencobanya, yang saya ingat adalah jurus dewa mabuk,
dan kemudian, tangan, kaki, badan, kepala, bahkan ekspresi segera saja bergerak kesana-kemari seperti Jacky Chen dalam film Drunken Master... he-he-he...
tentu saja yang melihat, tertawa-tawa melihat saya memainkan ilmu beladiri seperti orang mabuk.
apa yang saya rasakan ketika kontak ini?
semuanya bisa saya kontrol..! semua anggota tubuh bisa dikontrol dengan baik.
ketika ingin berbalik arah, menendang, memukul, bahkan meloncat, semuanya bisa dikontrol, tetapi tetap dalam jurus dewa mabuk.
jika ingin mensudahi, tinggal niat untuk sudah saja, maka sudah... keinginan bergerak itu tiba-tiba hilang saja.
tinggal napas saja yang terengah-engah karena melakukan gerakan yang tidak biasa.
jika kemampuan ini dilatih dan diasah terus seperti anjuran sang guru, maka kapan pun, jika ingin, bisa digunakan.
 
tetapi 3 bulan kemudian saya tinggalkan ilmu ini.
nah, itu kejadian dua puluh tahun (lebih mungkin, saya sudah tidak ingat persisnya) yang lalu ketika saya masih semangat mencari ilmu-ilmu seperti ini ke seantero Jawa Barat.
 
dan selain ilmu kontak ini, para murid dibekali dengan imlu silat buhun yang hanya terdiri dari 7 jurus saja,
dilatih setiap hari. engga ada baca-bacaan, hanya pengaturan nafas saja.
jika rajin berlatih, maka jika ada serangan, yang menyerang bisa mental mbalik, sama dengan yang diceritakan oleh mas Ridwan, tetapi ini murni tenaga sendiri.
 
nah apakah ilmu kontak ini juga memasukkan jin ke dalam tubuh?
saya rasakan tidak, karena sebelum mencoba ilmu ini, ketika itu saya sedang sering berkawan dengan Jin (eh, kalau Jin bisa disebut seorang engga yah...?! he-he-he..)
 
dan selama saya mempelajari berbagai ilmu-ilmu ini, memang banyak yang memasang Jin dalam berbagai wadah, termasuk dirinya sendiri.
 
begitu... just share pengalaman saja.
 
salam
:)
 
 
----- Original Message -----
Sent: Friday, February 03, 2006 3:04 PM
Subject: [keluarga-islam] Pengalaman dimasuki jin

Saat masih berumur 12 tahunan, biasanya ketika ada peragaan menampilkan hal-2 yang aneh akan menggugah untuk mempelajarinya. Begitulah setiap manusia yang selalu timbul rasa keingin-tahuannya, saat itu teman-2 sebaya sedang "di-isi" oleh orang dewasa dengan bacaan-bacaan, setelah selesai "mengisi" maka teman-2 tersebut menjadi beringas dan disuruh menyerang orang yang ditunjuk, ternyata orang yang ditunjuk tsb telah "di-isi" pula sehingga saat akan dipukul maka yang memukulnya akan mental beberapa langkah, begitu seterusnya hingga permainan usai, dan orang yang ditunjuk memang benar tidak kena pukulan, kemudian para pemukul disadarkan kembali, usai sudah permainan tersebut.
 
Kejadian diatas pernah saya alami, dan saat itu saya dalam keadaan sadar, namun entah mengapa saya tidak mampu untuk menahannya, malah saya terus bergerak berusaha memukul orang yang ditunjuk, namun tidak pernah berhasil.
 
Itulah pemahaman orang yang dimasuki/dikuasai oleh jin, sadar namun tidak bisa berbuat apa-2, hanya mengikuti perintah gerakan jin. Secara logika, yang disebut dalam keadaan sadar berarti ruh kita ada dalam tubuh kita, apakah fenomena kesurupan berarti jin itu mempengaruhi dari luar tubuh kita ? Alam sadar berarti kita tahu ruh kita masih ada didalam tubuh kita. Sedangkan alam bawah sadar berarti ruh kita tidak ada dalam tubuh kita, dan ruh kita tidak tahu dia ada dimana karena berada pada suatu alam yang berbeda. Dengan begitu jin/setan bisa masuk ke tubuh kita dan mempengaruhi ruh kita, dibagian tubuh yang mana jin/setan masuk ? Itulah perkara yang ghoib, karena tidak semua orang mampu melihat keberadaan jin.
 
salam
ridwan


Ilmu merupakan harta abstrak titipan Allah Subhanahu wata'ala kepada seluruh manusia yang akan bertambah bila terus diamalkan, salah satu pengamalannya adalah dengan membagi-bagikan ilmu itu kepada yang membutuhkan.
Janganlah sombong dengan ilmu yang sedikit, karena jika Allah Subhanahu wata'ala berkehendak ilmu itu akan sirna dalam sekejap, beritahulah orang yang tidak tahu, tunjukilah orang yang minta petunjuk, amalkanlah ilmu itu sebatas yang engkau mampu.




YAHOO! GROUPS LINKS




Reply via email to