Di tengah kerusakan akhlak sebagian rakyat negeri ini yang sedang dipimpin oleh 
pemimpin yang terlihat terlena dengan pujian orang-orang yang memusuhi orang 
mukmin sehingga terlihat begitu penurut atas apa "nasehat" mereka,  peminpin 
yang terlihat sibuk dengan pencitraan diri ketimbang kemakmuran negeri, 
pemimpin yang terlihat lamban dan kurang tegas dengan berlaru-larutnya masalah 
negeri, seperti kasus century, lapindo, mafia kasus,  korupsi dll.

Marilah kita kampanyekan gerakan yang dianjurkan Rasulullah shallallahu alaihi 
wasallam, "Zuhudlah di dunia", agar kita dan negeri kita dicintai Allah serta 
rakyatnya saling mencintai begitu pula para pemimpin negeri.

http://mutiarazuhud.wordpress.com/2010/06/30/zuhudlah-di-dunia/

Kita harus mencontoh Pemerintahan Islam dahulu bawa keberhasilan menghadirkan 
keamanan, perdamaian, keadilan, dan kesejahteraan. Peradaban dibangun atas 
dasar keimanan dan moral.

Pada masa pemerintahan Umar bin Abdul Aziz, salah satu pemimpin yang paling 
zuhud, masyarakat merasakan ketentraman, kesejahteraan, dan keberkahan. Tidak 
ada lagi orang yang miskin yang meminta-minta, karena kebutuhannya sudah 
tercukupi.

Kehidupan zuhud ini dicontoh oleh para sahabatnya: Abu Bakar, Umar, Utsman bin 
Affan, dan Abdurrahman bin Auf. Mereka adalah beberapa sahabat yang kaya raya, 
tetapi tidak mengambil semua harta kekayaannya untuk diri sendiri dan 
keluarganya. Sebagian besar harta mereka habis untuk dakwah, jihad, dan 
menolong orang-orang beriman.

Mereka adalah tokoh pemimpin dunia yang dunia ada dalam genggamannya, namun 
tidak tertipu oleh dunia. Bahkan, mereka lebih mementingkan kehidupan akhirat 
dengan segala kenikmatannya. Abu Bakar berkata, "Ya Allah, jadikanlah dunia di 
tangan kami, bukan di hati kami."

Dengan demikian hanya orang yang berimanlah yang dapat memakmurkan bumi dan 
memimpin dunia dengan baik, karena mereka tidak menghalalkan segala cara untuk 
meraihnya.

Demikianlah cara umat Islam memimpin dunia, mulai dari Rasulullah saw., 
khulafaur rasyidin sampai pemimpin berikutnya.

Inilah solusi sunnah Rasulullah shallallahu alaihi wasallam untuk negeri kita.

Ayo gabung dalam group "AYO ZUHUD" pada

http://www.facebook.com/group.php?gid=135065423184159

Wassalam

Zon di Jonggol

Kirim email ke