PWNU Jatim Minta Pemerintah Beri Penjelasan Lengkap Soal Flu Babi
Jumat, 31 Juli 2009 05:37

Surabaya, NU Online
Ketua Tanfidziyah Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur 
(Jatim), KH Hasan Mutawakkil Alallah meminta pemerintah menjelaskan masalah 
virus flu babi atau A-H1N1 secara lengkap kepada masyarakat, agar tidak 
terjadi keresahan di tengah masyarakat.

“Saat ini flu A-H1N1 terkesan lebih mengerikan ketimbang flu burung H5N1. 
Padahal, tingkat kematian atau mortalitas flu A-H1N1 sangat kecil hanya 
0,000 sekian, sedangkan flu burung 80 persen. Tapi, flu A-H1N1 memang sangat 
mudah menular,” tutur KH Mutawakkil kepada wartawan di Kantor PWNU Jatim, 
Surabaya, Kamis (30/7).

Dikatakannya, belum ada keterangan yang jelas dan lengkap yang mengakibatkan 
flu A-H1N1 menjadi teror dan meresahkan masyarakat.

Di Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggong Probolinggo yang diasuhnya, 22 
santri putri yang sebelumnya diduga terkenaverus itu dinyatakan negatif 
A-H1N1. Para santri sebelum ini dirawat ke RSUD Probolinggo dan seorang di 
antaranya dirujuk ke RSU dr Soetomo.

“Kenyataannya, tidak ada santri Genggong yang positif A-H1N1. Malah ketika 
dipulangkan dari RSU Soetomo, dokternya tidak muncul dan menjelaskan apa 
pun. Dipulangkan begitu saja,” tutur KH Mutawakkil. (sam) 



------------------------------------

______________________________________________________________________
http://www.numesir.org untuk informasi tentang Cabang Istimewa NU Mesir dan 
KMNU2000, atau info-info seputar Cairo dan Timur Tengah.
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
Kami berharap Anda selalu bersama kami, tapi jika karena suatu hal Anda harus 
meninggalkan forum ini silakan kirim email ke: 
kmnu2000-unsubscr...@yahoogroups.com 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/kmnu2000/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/kmnu2000/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    mailto:kmnu2000-dig...@yahoogroups.com 
    mailto:kmnu2000-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    kmnu2000-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Reply via email to