Asumsi:
anda memiliki direktori(=mount) /home yang berada di partisi /dev/hda9
kalau ingin tahu pakai aja perintah #mount untuk melihat direktori2(=mount) yang anda punya.
1. bila paket quota belum tersedia atau nggak ada perintah #quota , install paket quota bila belum terpasang. di redhat pakai package manager, mandrake via mandrake control centre, suse dengan yast. -- anda memakai linux apa versi mana?
1.a. jalankan perintah #rpm -qa|grep quota [Enter], kalau sudah ada akan terlihat paket quota dan versinya, jadi nggak usah install lagi.
1.b. kalau belum ada, install paket tsb.
2. quota diterapkan pada partisi harddisk=filesystem, biasanya /home untuk disk space user
3 anda harus mengedit file /etc/fstab.
3a. masuk sebagai superuser (=root), paling mudah log out dulu, kemudian login sebagai root di KDE/GNOME
3b. edit file tsb dengan menambahkan keyword 'usrquota, atau grpquota' atau keduanya. usrquota kalau mau menset quota per user. grpquota kalau untuk group. (keyword ini ditambah dibelakang keyword 'defaults')
3c. misal: /dev/hda9 /home ext3 defaults,usrquota ... --> partisi /home anda
atau dev/hda9 /home ext3 defaults,usrquota,grpquota ... --> untuk quota per user dan per group
pakai Kate atau KEdit saja yang mudah
4. jalankan console/terminal dari Utility System pada menu KDE/Gnome
5. jalankan # mount /home -o remount,rw ATAU restart system anda supaya perubahan pada /etc/fstab dibaca oleh system.
6. jalankan #quotacheck -v /dev/hda9 --> membaca kembali /menginisialisasi configurasi quota
6.a. file quota anda akan muncul sebagai 'quota.user' atau 'quota.group' pada /home
7. jalankan quotaon -av
8.a. jalankan #setquota -u namauser batasbawah_blok batasatas_blok 0 0 -a
atau
8.b. jalankan #edquota -u namauser
8.b.1. akan tampil teks yang bisa dimodifikasi
8.b.2. modifikasilah:
Filesystem blocks soft hard inodes soft hard
/dev/hda9 35000 400000 450000 30 0 0
disini batas bawah=400000KB=400 MB, batas atas 450000KB=450MB
biasanya 1 blok=1024 byte = 1KB
8.b.3. editor edquota memakai perintah2 vi, beberapa perintah yang perlu diketahui, adalah:
[Esc][Esc]dd = menghapus baris
[Ins] = ganti ke modus insert/replace
[Esc] = ganti ke modus perintah
[Esc][Esc]:wq! = tulis dan keluar
Semoga membantu, AYaj
At 09:33 AM 2/5/04 +0700, you wrote:
Bagi teman-teman yang tahu cara membuat quota untuk tiap user di Linux, sharing dong. soalnya aku da lama ingin mengatur quota user tapi nggak berhasil.
best Regards: Jumadi Francisco Simangunsong.
___________________________________________________________________ | | | ***************************************************** | | ****** Name :jumadi Francisco Simangunsong ****** | | ******** NR :11101024 ******** | | ********* E-Mail :[EMAIL PROTECTED] ********** | | ******** [EMAIL PROTECTED] ******** | | ****** Web :http://students.del.ac.id/~if01024 ****** | | ***************************************************** | | | |___________________________________________________________________|
-- Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED] Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php
-- Berhenti langganan: [EMAIL PROTECTED] Arsip dan info: http://linux.or.id/milis.php
