WORKSHOP : MANAGING EMOTIONS WITH NLP
   
  Apakah emosi itu? Apakah rasa marah itu baik? Bagaimanakah dengan rasa cinta? 
Sampai sejauh mana emosi-emosi ini mempengaruhi kebiasaan kita? Apakah 
emosi-emosi ini bisa dikendalikan?
   
  Kenali & alami emosi-emosi tersebut, lihat apa yang akan terjadi dengan diri 
anda ketika suatu emosi terjadi, diskusikan dengan para peserta workshop, 
emosi-emosi apa yang mereka rasakan.
   
  Dharma Artha & Tridharma mengundang teman-teman yang berminat terhadap 
pengendalian emosi untuk mengikuti Workshop :
   
  "MANAGING EMOTIONS with NLP"
  Minggu, 3 September 2006
  Waktu : 09.00 - 15.00
  Tempat : STIE IBiI - Jl. Yos Sudarso, Sunter
   
  Coach : Adi Putera W.,CH.,CHt. 
  NLP Practitioner sejak 2003, Direktur Utama P.T. Mitra CTP
   
  Tempat terbatas! Peserta hanya dibatasi 20 orang saja. Bonus : Emotions 
Theraphy Session
   
  Mahasiswa/pengurus Rp 35.000,-
  Umum Rp 50.000,-
   
  Untuk konfirmasi hubungi : 
  Nicco 08176870787
  Edy    08179143839
   
  Sekilas tentang Neuro Language Program (NLP)
  Mulanya berupa penelitian antara seorang mahasiswa bernama Richard Bandler 
dan dosen pembimbingnya Dr. John Grinder yang mempelajari tentang pola-pola 
bahasa yang digunakan para terapis dalam menangani pasien-pasien mereka.
   
  Model yang mereka pakai adalah Virginia Satir & Milton Erickson. Ternyata 
ketika mereka menggunakan pola bahasa yang dipakai kedua ahli tersebut, mereka 
pun bisa punya kemampuan yang sama hebatnya. Sehingga lahirlah sebuah 
pernyataan : "Jika ada seorang manusia dapat melakukan sesuatu, maka manusia 
lainnya pun dapat melakukan hal yang sama."
   
  Hari ini banyak bidang kehidupan telah menggunakan NLP, mulai dari terapi 
untuk kesehatan hingga dalam pengelolaan perusahaan. Sayangnya, di Indonesia 
NLP seolah-olah identik dengan atraksi jalan di atas api, padahal NLP juga bisa 
dipakai untuk menjaga hati.


                
---------------------------------
Talk is cheap. Use Yahoo! Messenger to make PC-to-Phone calls.  Great rates 
starting at 1ยข/min.

[Non-text portions of this message have been removed]



** MABINDO - Forum Diskusi Masyarakat Buddhis Indonesia **

** Kunjungi juga website global Mabindo di http://www.mabindo.org ** 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/MABINDO/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke