Vegetarian mencegah berbagai penyakit
<http://yayasandharmasastra.wordpress.com/2008/03/11/vegetarian-mencegah\
-berbagai-penyakit/>
Maret 11, 2008 oleh gede suryawan
<http://yayasandharmasastra.wordpress.com/author/gedesuryawan/>
Sejalan dengan meningkatnya angka kematian akibat beberapa penyakit
modern, seperti penyakit jantung, penyumbatan pembuluh darah, kanker,
kegemukan, hipertensi, stres, dan kolesterol tinggi; pola hidup sehat
dengan vegetarian merupakan pilihan yang tepat. Vegetarian merupakan
salah satu upaya manusia untuk hidup menyelaraskan diri dengan alam atau
suatu bentuk tekad untuk back to nature.
Vegetarian mempunyai pengertian berpantang makan daging, tetapi hanya
makan sayur-sayuran dan bahan nabati lainnya. Dapat pula disebut
vegetarian berarti tidak mengandung daging atau kebiasaan berpantang
daging. Dengan demikian kaum vegetarian sudah tentu akan menjauhkan diri
dari makanan yang mengandung daging, seperti gulai kambing, dendeng
sapi, pepes ikan, atau ayam panggang, sate kambing, gulai kambing,dll.

Kenyataan yang banyak ditemukan di masyarakat adalah banyak di antara
kita yang menjadi vegetarian temporer. Artinya kita hanya sesekali masih
memakan daging, ikan dan ayam, terutama saat menghadiri undangan jamuan
makan. Di sisi lain, kesadaran untuk hidup sehat banyak mendorong orang
untuk menjadi vegetarian murni.

Tidak Mudah Menjadi Vegetarian




Memutuskan untuk menjadi seorang vegetarian tidak mudah. Apalagi bagi
mereka yang yang belum pernah terlatih sama sekali. Godaan begitu kuat,
biasanya godaan yang sering terjadi adalah kembali ke menu awal.
Karenanya jika ingin menjadi vegetarian harus dapat melatih mengontrol
diri dan menerapkan disiplin yang kuat bagi diri sendiri. Dan yang
penting harus memiliki kemauan untuk hidup sehat dan tidak membunuh.

Di seluruh dunia saat ini pola hidup vegetarian sudah banyak diminati
dan dilakukan orang. Motivasi para pelaku vegetarian umumnya bersumber
karena alasan kesehatan. Cara memulai pola hidup vegetarian adalah
dengan memusatkan pikiran dan perilaku positif terhadap diri sendiri dan
mempertimbangkan tujuan yang ingin dicapai melalui program tersebut.

Seorang vegetarian harus benar-benar yakin bahwa ia mampu melakukannnya.

Dengan menjadi vegetarian dapat mencegah timbulnya penyakit dalam pada
tubuh karena biasanya makanan yang dikonsumsi mengandung asupan serat
yang tinggi.

Berpikir bahwa dengan bervegetarian dapat menolong mahkluk hidup. Kalau
kita vegetarian, maka kita tidak akan membunuh hewan-hewan yang tidak
berdosa.

Pada penelitian epidemiologi yang dibarengi dengan meningkatnya
pengetahuan tentang peranan fisiologi serat pangan membuktikan, bahwa
berbagai penyakit yang muncul saat ini banyak disebabkan oleh kekurangan
serat. Dengan begitu pola hidup vegetarian diharapkan dapat mencegah
banyaknya penyakit yang akan mendatangi tubuh karena pola makan yang
kurang sehat.

Penyakit yang dapat dicegah oleh seorang vegetarian antara lain seperti
jantung, penyumbatan pembuluh darah, kanker, kegemukan, hipertensi,
stress, kencing manis dan kolesterol tinggi

Mencegah Penyumbatan

Pada tahun 1961 majalah Journal of American Medical Association
menyatakan bahwa pola makan vegetarian bisa mencegah penyumbatan urat
nadi jantung hingga 97%. Hidup sehat dengan cara vegetarian merupakan
panutan yang perlu diikuti, baik secara teratur ataupun tidak. Jika
prinsip-prinsip cara itu sudah dipelajari dengan baik, kita akan dapat
menikmati hidup.

Prinsip hidup sehat sebenarnya berasal dari tradisi kuno berupa
kehidupan yang sederhana, penyembuhan secara alami, serta komitmen total
untuk menjaga dan mempertahankan lingkungan yang sehat. Pola hidup
vegetarian dijalani dengan keyakinan bahwa cara hidup, cara makan, cara
minum seluruhnya harus secara total diintegrasikan ke alam, sinar
matahari, udara, air, dan ciptaan Tuhan lainnya.

Gaya hidup vegetarian adalah pilihan yang sangat individual, yang jika
diikuti secara benar dan proporsional tidak akan mengekang aktivitas dan
mengurangi stamina. Untuk menjadi seorang vegetarian, kita harus
mempunyai pendirian, " Menempuh jalan ini berarti menuju hidup lebih
bahagia, lebih sehat dan berumur panjang".
Selamat mencoba pola hidup vegetarian, dan temukan bahwa kesehatan
adalah hal terpenting dari hidup.   Source:
http://yayasandharmasastra.wordpress.com
<http://yayasandharmasastra.wordpress.com>

Kirim email ke