Kawan-kawan yang baik,
   
  Perkenalkan kami Perkumpulan Hijau, ornop yang bekerjasama dengan rakyat
miskin di Jakarta untuk mewujudkan kelestarian lingkungan hidup dan keadilan
sosial. Di tahun pertama ini, kami fokus pada program daur ulang sampah
(basah dan kering) di beberapa komunitas miskin. Program ini menjadi media
pengorganisasian rakyat: menambah penghasilan, meningkatkan keterampilan
pengelolaan sampah, meningkatkan kesadaran kritis, dan penguatan organisasi
rakyat.
   
  Untuk biaya operasional dalam menjalankan program diatas, kami memiliki
usaha daur ulang sampah kering sebagai media fund rising organisasi. Malalui
email ini kami mengajak kawan-kawan untuk berpartisipasi dalam menyukseskan
program diatas dengan cara: *menyumbangkan sampah-sampah kering di kantor
kepada kami. Sampah kering tersebut dapat berupa kertas, kardus, plastik,
kaleng, besi, dll. *
   
  Hubungi kami di 08158019813 atau 
   
  [EMAIL PROTECTED], [EMAIL PROTECTED] 
   
  dengan memberikan alamat kantor/rumah, maka kami akan langsung mengambil 
sampah kering tersebut. Sumbangan
kawan-kawan adalah bentuk dukungan yang sangat besar bagi kami dan komunitas.
   
  Atas perhatian dan partisipasinya, kami ucapkan banyak terima kasih.
   
  Salam,
   
  MB. Gamulya (Mul)
Koordinator
  -- 
"The earth has enough for everyone's need, but not for anyone's greed"
(Mahatma Gandhi)

 
---------------------------------
Now that's room service! Choose from over 150,000 hotels 
in 45,000 destinations on Yahoo! Travel to find your fit.

Kirim email ke