Sayap Partai di Basis Kepemudaan Harus Lebih Dimantapkan    Friday, 06 July 
2007 
  Jakarta, Suluh Perjuangan

Ketua Deperpu PDI Perjuangan HM Taufiq Kiemas mengatakan, dalam konteks 
kepartaian, sayap-sayap partai yang berbasis kepemudaan agar lebih dimantapkan 
lagi. 

Tetapi ia mengingatkan, PDI Perjuangan sebagai partai anak muda tidak bisa 
melupakan kesantunan dalam bergaul dengan golongan tua dalam mencari solusi 
atas permasalahan bangsa, agar bisa diselesaikan secara bersama-sama. Ketua 
Deperpu menyampaikan hal tersebut ketika membuka Rakorbid Pemuda dan Olahraga 
pekan lalu di DPP PDI Perjuangan, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Menurut Taufik Kiemas, pertemuan ini sangat penting untuk menciptakan PDI 
Perjuangan sebagai partai anak muda di masa mendatang. Terlebih PDI Perjuangan 
adalah partai pelopor di mana anak muda diberi ruang untuk memiliki daya kritis 
dan dinamis dalam menghadapi persoalan bangsa.

HM Taufiq Kiemas juga mengamanatkan kaum muda PDI Perjuangan agar melaksanakan 
program-program kegiatan yang sangat kongkrit, yang bisa dirasakan 
pemuda-pemuda hingga tingkat bawah (wong cilik), terutama pemuda dari kaum tani 
dan nelayan. "Karena sebagai negara agraris dan kepulauan, di sana adalah basis 
kita yang sebenarnya," katanya. 

Sekalipun peserta Rakorbid Pemuda dan Olahraga ini adalah Ketua DPD dan Bidang 
Pemuda tiap provinsi, acara ini banyak dihadiri tokoh tua, seperti John 
Lumingkewas dan Waluyo Martosugito (keduanya anggota Deperpu), Zainal Basri 
Palaguna (Ketua DPD Sulawesi Selatan), selain para fungsionaris DPP PDI 
Perjuangan serta anggota DPR. Rakorbid ini dimaksudkan untuk merumuskan 
berbagai strategi bagaimana menggalang dan merebut hati kalangan pemuda.

Dalam pidatonya saat membuka Rakorbid, Maruarar Sirait, Ketua Bidang Pemuda, 
Mahasiswa dan Olahraga DPP PDI Perjuangan, lebih banyak memberikan laporan 
seputar kegiatan yang sudah dilaksanakannya, di antaranya adalah membentuk tim 
futsal dengan segmen sekolah menengah, dan paduan suara. Dalam konteks 
kepartaian kegiatan akan dibuat lebih membasis, terwadahkan sebagai sayap 
partai.

Menurut Marwan Sirait, pertemuan itu akan semakin memperjelas segmentasi PDI 
Perjuangan untuk kalangan pemuda. Bahkan, partainya menargetkan 35-40% suara 
pemilih dan pendukung PDI Perjuangan dari kalangan anak muda.

Berbagai terobosan yang ditempuh, antara lain membentuk wadah dan ajang 
penggalian bakat serta pengembangan talenta anak muda baik di bidang olahraga, 
kesenian, maupun budaya dan keilmuan. "Seperti, kita membuat kelompok futsal 
Moncong Putih,kelompok paduan suara dan lain-lain," ujarnya.

Dengan demikian, dia berharap agar pemilih PDI Perjuangan bukan lagi massa 
mengambang, tetapi benar-benar pemilih tetap dan memahami garis-garis partai 
dengan baik. Pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap sejumlah partai politik 
(parpol) yang berorientasi pada kepemudaan. PDI Perjuangan juga membidik agar 
kegiatan anak muda bukan seremonial belaka, tetapi berlandaskan ideologi untuk 
kemajuan bangsa. 




       
---------------------------------
Ask a question on any topic and get answers from real people. Go to Yahoo! 
Answers. 

Kirim email ke