Surat Keterangan bagi yang sedang pemberkasan (calon) PNS di Kebumen
Seminggu terakhir saya kedatangan beberapa tamu. Ada yang menarik dari 
kedatangan mereka yang rata-rata saya telah mengenalnya. Karena menarik saya 
sempatkan waktu untuk menceritakannya disini. Saya berharap tulisan ini bisa 
sedikit membantu mereka. 

Lho, memangnya yang menarik itu apa sehingga saya berharap tulisan ini bisa 
sedikit membantu mereka?



Saya sendiri tidak begitu paham. Tapi dari selentingan beberapa teman bahwa di 
minggu-minggu ini ada pemberkasan untuk para calon PNS. Saya sedikit tahu -yang 
mungkin banyak salahnya- tentang apa itu pemberkasan serta sertifikasi calon 
PNS. 

Salah satu poit yang dinilai dalam pemberkasan calon PNS  itu adalah pengalaman 
yang ditunjukkan dengan adanya berbagai piagam. Semakin banyak piagam, atau 
malah hanya sebatas surat keterangan, si calon PNS itu akan mempunyai nilai 
yang banyak dan kemungkinan bisa lolos menjadi PNS. Apakah pemahaman ini benar 
atau salah, saya sendiri kurang paham. Atau ada yang mau membenarkan? 

Yang jelas dan pasti, kedatangan beberapa teman itu untuk meminta kepada saya 
-melalui INDIPT- sebuah Piagam bahwa teman itu pernah mengikuti salah satu atau 
beberapa kegiatan INDIPT, semisal workshop atau seminar, atau kegiatan lain. 

Saya pun memaklumi permintaan mereka. Bagi beberapa teman yang memang pernah 
ikut kegiatan INDIPT saya memberikan keterangan. Maksudnya, saya minta mereka 
menulis sendiri surat keterangan itu, dan saya menandatanganinya serta memberi 
stempel. 

Tapi saya masih sempat tertawa, walau hanya dalam hati. Karena beberapa dari 
mereka tidak pernah mengikuti kegiatan INDIPT tetapi minta surat keterangan 
itu. Mereka bahkan mengatakan akan memberikan sumbangan kepada INDIPT asalkan 
saya mau memberikan surat ketarangan itu. 

"Ha ha ha ha," saya tertawa semakin keras -tetapi hanya dalam hati lho- ketika 
mendengar dia akan memberikan sumbangan untuk INDIPT. Bukan karena apa, tetapi 
karena selembar surat keterangan untuk pemberkasan calon PNS dia rela membayar 
itu.  

"Ya, ngapura bae yach, aku ora bisa nek carane kaya kue," jawab saya. "Bukan 
karena apa-apa, tetapi karena terasa lucu saja. Atau begini saja, saya akan 
memberikan semacam surat keterangan bila sampeyan mau mengikuti suatu 
kegiatan." 

"Apa tu kang?" tanya mereka dengan antusias. 

Saya menjelaskan maksud saya. Pertama-tama saya tanya dia apakah tahu internat. 
Bila belum tahu saya beritahu dulu. Tapi syukurlah mereka sudah tahu -masa sih 
calon PNS gak tahu internet. Setelah itu saya tanya mereka apakah tahu situs 
ini (Bumen Kotaku). Ada dari mereka yang pernah mendengarnya, tetapi sebagian 
besar belum mendengarnya. Kepada mereka semua saya jelaskan apa itu situs Bumen 
Kotaku ini. Saya beri alamatnya domainnya, dan meminta mereka untuk membukanya. 

"Terus bagaimana kang?" tanya mereka, penasaran. 

Saya minta mereka menulis di situs Bumen Kotaku ini. saya minta mereka menulis 
paling tidak tiga tulisan. Terserah mau temanya apa. Tidak harus panjang, 
pendek pun bisa, dengan ukuran satu tulisan misalnya satu atau dua halaman 
microsoft word (bila pake window) atau satu dua halaman Open ofice writer (bila 
memakai Open Source Open Ofice). 

Tiga tulisan. Satu tulisan misalnya berisi tentang cerita mengenai kampugnya. 
Satu tulisan lagi bercerita tentang pendidikan. Dan satunya lagi bercerita 
tentang bencana. Atau cerita lainya yang mereka bisa  tulis. 

"Lantas?" 

Saya -atas nama INDIPT- akan memberikan surat keterangan resmi bahwa mereka 
pernah membuat arikel yang dimuat di situs Bumen Kotaku ini, dengan judul ini 
dan itu serta URL-nya ini dan itu. Tulisan itu juga bisa dicetak lalu 
dilampirkan di surat keterangan. Bukankah itu bisa menjadi tambahan point?

Semoga saja para tamu itu akan segera menulis, saya sih berharap. Dan sekalian 
saja kepada tean-teman yang biasa membaca situs ini. Bila kakak, adik, saudara, 
atau teman anda ingin tambahan surat keterangan untuk pemberkasan calon PNS, 
silahkan saja menulis di situs ini. Nanti saya -atas nama INDIPT- akan 
memberikan surat keterangan itu. 

Ada yang mau? 

Kirim email ke