Dear para Senior,
   
  Ada yang tahu cara kerja bandar menggoreng saham? Maklum saya masih awam 
cuman baru sebagai pemerhati saja, tapi terus terang saya penasaran juga 
bagaimana kira2 seseorang atau sekelompok orang menggoreng saham yah? Ada yang 
bisa bantu menjelaskan bagaimana mereka bisa menaikkan dan menurunkan harga 
pasar?  dan bagaimana pula mereka menciptakan permintaan dan penawaran terhadap 
saham yang digoreng tersebut? 
   
  Sebab saya bingung, kalau goreng menggoreng ini terjadi diluar pasar reguler 
misalkan pasar negosiasi atau pasar tutup sendiri, jelas tak heran, apalagi 
kalau volumenya kecil, akan tetapi saya lihat hari ini IIKP volumenya sangat 
besar bahkan asing ikutan net buy terhadap saham IIKP ini, apakah ini bisa 
dikategorikan sebagai menggoreng saham pula? Mohon pencerahannya
   
  Trims yah,
  Marina 

       
---------------------------------
Be a better friend, newshound, and know-it-all with Yahoo! Mobile.  Try it now.

Kirim email ke