Assalamualaikum wr wb

Daimbiak dari milist tetangga ...ma tau ado sanak nan mambutuhkan
wassalam

/rinalvi
----- Original Message -----
From: ema_puspanegara <[EMAIL PROTECTED]>
To: <[EMAIL PROTECTED]>
Sent: Thursday, September 29, 2005 8:52 AM
Subject: [vacancy] LOWONGAN CPNS BPK-RI 2005


BADAN PEMERIKSA KEUANGAN

REPUBLIK INDONESIA
P E N G U M U M A N
Nomor : 01/ S. Peng/ VIII-VIII.1/9/2005

Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia, Lembaga Tinggi Negara
yang bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan
negara pada Tahun Anggaran 2005 memberi kesempatan bagi putera-
puteri terbaik

bangsa untuk menjadi pegawai BPK RI melalui Seleksi Penerimaan Calon
Pegawai Negeri Sipil Gol. III dan II Tahun Anggaran 2005.

A. Formasi

Formasi yang tersedia adalah sebanyak 545 CPNS dengan rincian
sebagai berikut:

Sarjana Akuntansi (berregister*) 255 orang
Akuntansi (non-register)          70 orang
Ekonomi Manajemen                 65 orang
Hukum                             64 orang
Informatika/Komputer              15 orang
Sastra Inggris                     3 orang
Sastra Indonesia                   3 orang
Statistik                          3 orang
Ilmu Komunikasi                    2 orang


Diploma III

Informatika/Komputer             10 orang
Kearsipan                         5 orang

SLTA

SMU                              50 orang
STM Elektro, Listrik, Sipil      50 orang
SMEA semua jurusan               50 orang

* Memiliki No. Register Akuntan dari Departemen Keuangan

B. Ketentuan Melamar

1. Warga Negara Indonesia
2. Belum menikah
3. Tingkat Pendidikan

- Sarjana Akuntansi berregister: lulusan Perguruan Tinggi
Negeri/Swasta berakreditasi A** dengan IPK ¡Ý 2,70

lulusan Perguruan Tinggi Negeri/Swasta berakreditasi B** dengan IPK
¡Ý 3,00

- Sarjana Lainnya (selain Akuntansi berregister): lulusan Perguruan
Tinggi Negeri/Swasta berakreditasi A** dengan IPK ¡Ý 2,70

- Diploma III Informatika/Komputer: lulusan Perguruan Tinggi
Negeri/Swasta berakreditasi A** dengan IPK ¡Ý 2,70

- Diploma III Kearsipan: lulusan Perguruan Tinggi Negeri/Swasta
berakreditasi A** dengan IPK ¡Ý 2,70 ; lulusan Perguruan Tinggi
Negeri/Swasta berakreditasi B** dengan IPK ¡Ý 3,00

- SLTA:

memiliki nilai rata - rata Ujian Akhir Nasional (UAN)/ Surat Tanda
Kelulusan (STK) ¡Ý 7,00

** Informasi mengenai Akreditasi Perguruan Tinggi dapat diperoleh
dari Badan Akreditasi Nasional, Ditjen Pendidikan Tinggi, Depdiknas

4. Usia

- Minimum 18 tahun dan maksimum 30 tahun pada tanggal 1 Desember
2005 untuk tingkat Sarjana

- Minimum 18 tahun dan maksimum 25 tahun pada tanggal 1 Desember
2005 untuk tingkat Diploma III

- Minimum 18 tahun dan maksimum 21 tahun pada tanggal 1 Desember
2005 untuk tingkat SLTA

5. Tidak pernah dihukum penjara berdasarkan putusan pengadilan yang
memiliki kekuatan hukum tetap,

dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (dilengkapi
pada waktu dinyatakan diterima sebagai

CPNS BPK RI)

6. Memiliki Kartu Pencari Kerja (Kartu Kuning) yang dikeluarkan oleh
Dinas Tenaga Kerja (dilengkapi pada waktu

dinyatakan diterima sebagai CPNS BPK RI)

7. Berbadan sehat, dibuktikan dengan Surat Keterangan Sehat Jasmani
dan Rohani dibuat oleh dokter

8. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan
sendiri atau tidak dengan hormat sebagai

PNS/Anggota TNI/Anggota Kepolisian Negara, atau diberhentikan tidak
dengan hormat sebagai pegawai

swasta

9. Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS/Calon Anggota TNI/Calon
Anggota POLRI serta Anggota

TNI/Anggota POLRI

10. Bersedia ditempatkan di seluruh perwakilan BPK RI di Indonesia
(Surat Pernyataan akan ditandatangani pada

waktu dinyatakan diterima sebagai CPNS BPK RI)

C. Ketentuan Pendaftaran

1. Penerimaan Surat Lamaran

a. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 26 September s.d 5 Oktober 2005
(cap pos)

b. Panitia tidak menerima surat lamaran yang diantar langsung

c. Surat Lamaran bermeterai Rp6.000,00 dibuat dengan dilampiri 2
rangkap formulir sesuai contoh dalam

pengumuman website BPK RI

d. Surat lamaran disampaikan melalui Kantor Pos, ditujukan kepada:

PANITIA PENYARINGAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL BADAN PEMERIKSA
KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA PO BOX 1401 JAKARTA PUSAT

e. Surat lamaran melalui pos yang dikirim melalui alamat selain
alamat di atas tidak akan diproses

2. Surat lamaran dan formulir dilengkapi dengan:

a. Pas foto terbaru (berwarna) ukuran 4 x 6 sebanyak 6 lembar
(cantumkan nama di belakang foto)

b. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku sampai
dengan Desember 2005

c. Surat keterangan sehat (asli) dari dokter tertanggal setelah 1
September 2005

d. Daftar Riwayat Hidup (CV)

e. Fotokopi Ijazah Sarjana (S-1)/ Diploma III (D-III) berikut
transkrip yang sudah dilegalisir oleh Dekan/Ketua Sekolah Tinggi
bagi Sarjana/ Diploma III (Surat Keterangan Lulus   Sarjana dan
Ijazah Sementara tidak dapat diterima)

f. Fotokopi Ijazah SLTA berikut Daftar Nilai UAN/STK yang
dilegalisir oleh Kepala Sekolah bagi lulusan SLTA

g. Fotokopi Sertifikat Register Akuntan bagi Sarjana Akuntansi (Ak)
berregister

h. Surat Pernyataan Belum Menikah bermeterai Rp6.000,00 sesuai
contoh dalam website BPK RI

i. Surat Pernyataan Bersedia Membayar Ganti Rugi bermeterai
Rp6.000,00 sesuai contoh dalam website BPK RI

3. Surat lamaran dan formulir beserta lampiran disusun rapi dan
disatukan dengan penjepit sesuai urutan

ketentuan (butir C.2) dalam map

- bercorak batik untuk Sarjana Akuntansi,
- warna coklat untuk Sarjana Ekonomi Manajemen,
- warna hijau tua untuk Sarjana Hukum,
- warna merah tua untuk Sarjana Informatika/Komputer,
- warna kuning tua untuk Sarjana Sastra Inggris dan Sastra Indonesia,
- warna kuning muda untuk Sarjana Statistik dan Ilmu Komunikasi,
- warna merah muda untuk Diploma III Informatika/Komputer,
- warna hijau muda untuk Diploma III Kearsipan,
- warna biru untuk lulusan SLTA,

dan dimasukkan ke dalam amplop warna coklat ukuran folio.

D. Tahapan dan Jadwal Seleksi

Seleksi dilakukan secara bertahap dengan sistem gugur sebagai
berikut:

1. Seleksi Administratif (Butir B dan C)

2. Tahap I

Sarjana dan Diploma III Lulusan

Hari I  : Tes Potensi Akademik (TPA)
(NB. Pencerahan Mod.Milis persiapan seleksi: untuk materi makan
waktu 3 jam dan program pelatihan singkat di GPSJAKARTA durasi 8 jam
klik http://www.gpsjakarta.com )

Hari II : Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia


Lulusan SLTA
Hari I  : Tes Potensi Intelektual (TPI)
(NB: Pencerahan Mod.Milis TPI sejenis TPA namun waktunya hanya 2 jam
dan satu tingkat lebih mudah dibanding TPA untuk sarjana. Pelatihan
klik http://www.gpsjakarta.com )

Hari II : -

3. Tahap II: Tes Psikologi untuk Sarjana dan Diploma III
( NB. Mod. Milis Persiapan-Seleksi : Tes Psikologi juga
diselenggarakan di GPSJAKARTA secara perorangan dan hasinya 7 hari
setelah tes dikirimkan lewat pos, namun GPSJAKARTA tidak mengadakan
pelatihannya, sebab apabila dilatih hasilnya tidak menggambarkan
keadaan sebenarnya. Manfaatnya TES PSIKOLOGI adalah mengenal
karakter kita dan membantu menjawab pertanyaan wawancara psikologi
sebab kita akan tahu kelebihan dan kelemahan sendiri Klik
http://www.gpsjakarta.com )

Keputusan Panitia bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat

E. Pengumuman Hasil Seleksi dan Lokasi Ujian

1. Hanya pelamar yang memenuhi seluruh ketentuan (Butir B dan C)
yang akan dipanggil untuk mengikuti ujian.

2. Apabila jumlah peserta yang memenuhi ketentuan melebihi jumlah
peserta ujian yang ditentukan, Panitia memberlakukan sistem ranking
berdasarkan nilai IPK bagi Sarjana dan nilai UAN/STK bagi lulusan
SLTA.

3. Nama peserta ujian, tanggal dan lokasi ujian akan diumumkan
melalui website BPK RI, dan surat panggilan mengikuti ujian akan
dikirim melalui alamat surat peserta. (Pilihan Lokasi Ujian:
Jakarta, Banda Aceh, Medan, Palembang, Yogyakarta, Denpasar,
Banjarmasin, Makassar, dan Jayapura; lihat Lokasi Ujian pada website
BPK RI)

4. Tanda Peserta Seleksi diambil sendiri oleh peserta di Kantor
Pusat BPK RI atau Kantor Perwakilan BPK RI sesuai dengan lokasi
ujian yang dipilih pada waktu melamar dengan menunjukkan surat
panggilan beserta kartu identitas.

5. Nama peserta yang lulus tiap tahapan ujian akan diumumkan melalui
website BPK RI, pada Kantor Perwakilan BPK RI, dan melalui surat ke
alamat peserta.

6. Apabila peserta belum menerima surat panggilan per pos, maka
pengumuman melalui website dapat dianggap sebagai surat panggilan.

F. Lain - lain

1. Seleksi masuk Calon Pegawai Negeri Sipil BPK RI tidak dipungut
biaya apapun

2. Surat lamaran yang dikirim kepada BPK RI sebelum pengumuman ini
tidak berlaku (lihat butir C.1.a)

3. Peserta yang dinyatakan lulus menjadi CPNS BPK RI wajib
menyerahkan Surat Keterangan Bebas Pemakaian Narkoba dari dokter
kepada Panitia pada waktu pemberkasan

4. Peserta yang dinyatakan lulus menjadi CPNS BPK RI wajib
menyerahkan Ijazah Asli Pendidikan Terakhir untuk disimpan oleh BPK
RI selama 4 Tahun masa kerja.

5. Bagi mereka yang dinyatakan lulus seluruh proses seleksi tetapi
mengundurkan diri wajib mengganti biaya yang telah dikeluarkan
Panitia sebesar Rp. 10.000.000,- (sepuluh juta rupiah)

6. CPNS BPK RI Tahun 2005 akan ditempatkan di kantor-kantor
perwakilan BPK RI di seluruh Indonesia, antara lain: Banda Aceh,
Medan, Pekanbaru, Palembang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya,
Pontianak, Banjarmasin, Denpasar, Manado, Makassar, dan Jayapura;
lihat Lokasi Penempatan pada website BPK RI

7. Website BPK RI: www.bpk.go.id

8. No. Telp Panitia: (021) 5738810 (hari kerja, 09.00 - 15.00 WIB)


Jakarta, 23 September 2005

Badan Pemeriksa Keuangan RI
Pgs. Sekretaris Jenderal

Drs. Omo Dahlan







------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~-->
Get fast access to your favorite Yahoo! Groups. Make Yahoo! your home page
http://us.click.yahoo.com/dpRU5A/wUILAA/yQLSAA/7aEqlB/TM
--------------------------------------------------------------------~->

____
23000+ members and counting.
No Spam. No Ads. No Bull. Just plain job posts.
Join us, send a blank e-mail to: [EMAIL PROTECTED]
For jobs in India, send e-mail to: [EMAIL PROTECTED]

===================

DUKA ACEH DUKA KITA SEMUA
Bantuan anda sangat berarti bagi saudara - saudara kita
http://groups.yahoo.com/group/beasiswa/message/13539
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/vacancy/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/








Website http://www.rantaunet.org
_____________________________________________________
Berhenti/mengganti konfigurasi keanggotaan anda, silahkan ke: 
http://rantaunet.org/palanta-setting
____________________________________________________

Kirim email ke