KEGIATAN DAI DI SUMBAR
   
   
  E-mail mengenai Kegiatan Dai di SUMBAR yang saya kirimkan kepada [EMAIL 
PROTECTED] dan palanta@minang.rantaunet.org tanggal 2 Oktober 2006 mendapat 
sambutan bagus sekali oleh masyarakat Minang di Sydney, Australia, melalui SMS 
via Saudara Nirwan dengan komentar sebagai berikut : Saya tertarik dan terharu 
membaca E-mail Bapak Razali mengenai Dakwah di SUMBAR. Insa Allah akan saya 
coba membantu. Saya sudah kontak beberapa teman di Sydney, khususnya pengurus 
mesjid Indonesia di Sydney.
   
  Hal ini sudah dibicarakan dengan Minang Saiyo Sydney yang di ketuai oleh 
Bapak Ali Askar, asal Pariaman dan dengan IKM-IKM seperti SAS (Sukit Air 
Sepabat) yang saya (Nirwan) ketuai sendiri, perkumpulan-perkumpulan keluarga : 
Guguak Bukit Tinggi, Pariaman, Padang Panjang dan Payakumbuh.
  Di Sydney ada ± 600 orang perantau Minang 
  Minggu depan sudah bisa dikirim dana yang kami kumpulkan di Sydney.
   
  Atas sambutan yang luar biasa oleh warga Minang Sydney, saya mengucapkan 
banyak terima kasih, dan begitu juga kepada [EMAIL PROTECTED] dan 
palanta@minang.rantaunet.org yang menyebarluaskan mengenai usaha kami bersama 
Buya H. Mas’oed Abidin dalam mengumpulkan dana untuk mendukung Dai SUMBAR, 
semoga amal baik Bapak/Ibu/Saudara/i ini mendapat imbalan berlipat ganda 
hendaknya dari Allah SWT. Amin. 
   
  Tanpa Dai yang baik agama Islam tidak akan berkembang. Apalagi sekarang 
pengamalan agama Islam di SUMBAR sudah mulai menurun. Kita secara bersama-sama 
harus setidaknya menahan penurunan ini dan target kita jangka panjang agar 
Islam dapat berjaya lagi seperti dulu di SUMBAR.
  Kalau Buya Hamka dan M. Natsir dulu bisa berjaya, kenapa sekarang tidak, ini 
semua tergantung dari usaha kita bersama.
  Pengamalan Islam tergantung dari kegiatan Dai, kegiatan Dai tergantung dari 
pendanaan.
  Dana, perlu kita usahakan dengan bermacam-macam cara.
   
  Seperti contoh : apa yang saya lakukan pada acara buka puasa, tarawehdan 
ceramah/diskusi agama di rumah saya tanggal 8 Oktober 2006 yang lalu 
menghasilkan untuk:
   
    
   DAI, sebesar Rp. 5.600.000,- ditambah 2 kodi kain sarung (Rp. 800.000,-) 
sehingga total menjadi Rp. 6.400.000,-.  
   DAMI (Dana Abadi Minang Internasional), sebesar Rp. 5.500.000,-
                                                                                
      
  Dalam tempo 15 menit dapat mengumpulkan total dana Rp. 11.9 juta. Kegiatan 
ini juga telah saya E-mail kan sebelumnya.
   
  Acara ini dihadiri sekitar 200 san undangan termasuk sesepuh kita             
 Bapak Ir. Azwar Anas dan Bapak Drs. Sumadi (mantan Dubes RI di Mexiko).
   
  Kalau teman-teman lain juga berbuat seperti ini, kemungkinan besar juga akan 
dapat mengumpulkan dana, atau dengan melaksanakan cara-cara lain.
  Ini semua tergantung dari kemauan kita.
   
  ADA KEMAUAN, ADA JALAN
    
  Warga Minang Sydney sudah melaksanakan usaha pengumpulan dana untuk Dai 
SUMBAR, dan berikutnya siapa lagi?. Kami tunggu.
   
  Pengiriman uang dapat langsung di transfer ke :
   
  Bank Mandiri, Cabang Padang 
  Rekening No: 111-00-9500142-2 
  a/n : Mas’oed Abidin
   
   
  Jakarta, 11 Oktober 2006.
   
  Ir. H. Razali Nazir, MSc.
  Jl. Kemang Selatan XII Kav.5
  Jakarta Selatan 12410
  Telp.            : 021-7666407
  Telp/Fax       : 021-7668305
  HP                : 0816-824201
  E-mai   : [EMAIL PROTECTED]
   
   
  CATATAN :
  Mohon E-mail ini diteruskan kepada minimum 15 orang teman dan kenalan dekat, 
supaya dapat ikut berpartisipasi baik secara moril, materil maupun pemikiran 
untuk memajukan agama Islam.

                
---------------------------------
Apakah Anda Yahoo!?
Kunjungi halaman depan Yahoo! Indonesia yang baru!
--------------------------------------------------------------
Website: http://www.rantaunet.org
=========================================================
* Berhenti (unsubscribe), berhenti sementara (nomail) dan konfigurasi 
keanggotaan,
silahkan ke: http://rantaunet.org/palanta-setting
* Posting dan membaca email lewat web di
http://groups.yahoo.com/group/RantauNet/messages
dengan tetap harus terdaftar di sini.
--------------------------------------------------------------
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Hapus footer dan bagian yang tidak perlu, jika melakukan Reply
- Besar posting maksimum 100 KB
- Mengirim attachment ditolak oleh sistem
=========================================================

Kirim email ke