Shortage Seafarer in my opinion
Ketika mengikuti seminar tahunan di perusahaan tempat saya bekerja
muncul isyu tentang "Shortage Seafarer" tapi itu hanya isyu dan belum
ada penjelasan lebih lanjut atau bagaimana strategi perusahaan
menghadapi masalah tersebut.
Saya berfikir dan bertanya kepada diri sendiri bagian manakah diri
saya? dan kemudian dikala merenung saya tersadar akan pilihan hidup
saya dan bagaimana saya merencanakan hidup di masa depan. Memang saat
ini saya masih bagian dari "Seafarer" meskipun rencana masa depan dan
jika segalanya memungkinkan maka sayapun akan menjadi bagian dari
"Shortage"Who's know? Dan tahukah perusahaan kapan kita akan berhenti,
Who's know? 
Apakah itu dan kemanakah mereka? ada banyak kemungkinan.
Terbukanya peluang kerja , ini dimungkinkan karena:
1.      Shipping business semakin bertambah dan akan terus berkembang
karena tidak ada business transportasi yang lebih value able dari pada
 transportasi laut dan itu menyebabkan peluang kerja di darat dan di
kapal semakin bertambah dan membutuhkan lebih banyak pekerja.
2.      Pekerjaan di laut sebagai "Seafarer"tidak pernah menjadi pekerjaan
favorit atau menjadi pilihan kerja untuk seumur hidup bagi setiap
pelaut karena seatimenya terlalu lama.
Mari kita bicarakan masalah yang kedua dan mudah2an bermanfaat bagi
setiap orang yang berkaitan dengan bisnis tersebut.
Kenapa "Seafarer"tidak pernah menjadi pekerjaan favorit atau menjadi
pilihan kerja untuk seumur hidup bagi setiap pelaut?
Menurut saya pribadi hal itu terjadi karena:
Jika kita bicara pada hati kecil secara jujur maka pekerjaan
"Seafarer"bukanlah kehidupan ideal yang di idamkan oleh semua orang
tapi hal itu hanya pilihan hidup yang suatu saat akan berahir jika
kesempatan yang lain sudah mendukung, karena sebagai manusia
membutuhkan network, relationship dan sebaliknya setiap pelaut
terbatas pada kedua hal tersebut meskipun banyak biaya yang sudah
dikeluarkan untuk menjaga network dan mengembangkan jaringannya tapi
tidak lebih baik dari pada propesi kerja yang lain karena mempunyai
akses tidak terbatas dan bahkan tidak memerlukan biaya tambahan untuk
menemukan networknya, meskipun saat ini dengan teknologi hal tersebut
bisa teratasi tapi itu hanya sebagian dan sebagai manusia relationship
yang kuat adalah membutuhkan pertemuan F2F dan jika tidak maka
semuanya akan terasa bias/hambar karena kepercayaan sulit untuk
diwujudkan (Tak kenal maka tak sayang), tetapi hal itu bisa teratasi
jika saja seatime di atas kapal tidak melebihi waktu 4 bulan untuk
"senior officer" dan yang paling ideal adalah 2 bulan di atas kapal
dengan full allowance on leave maka setiap pelaut mampu mempertahankan
propesinya sampai generasi berikutnya siap untuk menggantikan,
(perkecualian untuk perusahaan yang sudah menjalankan program tersebut).
Kenapa "senior officer"? karena ini adalah key person's dan key point
dan dalam jangka waktu 5 tahun kedepan jika tidak dicermati dengan
seksama maka akan kehilangan pelaut senior officer next generation di
atas 45 tahun dan pada saat mendatang akan semakin kekurangan pelaut
kenapa ?
Mari kita bicara fakta, ada pilihan2 ketika seseorang memutuskan untuk
berhenti sebagai pelaut:
1.      Seseorang akan mengahiri karirnya jika sudah mencapai top
management/top rank dalam bidangnya karena tidak ada lagi target yang
akan dikejar. 
2.      Sesuatu yang tidak bisa dihindari bahwa pelaut senior officer pada
saat ini masih dibawah 40 Thn atau rata2 umur 35 Thn  karena generasi
diatasnya sudah memutuskan untuk berhenti dan kebutuhan akan pelaut
makin bertambah, mari kita bicara peluang pada umur tersebut seseorang
yang sudah mencapai posisi senior officer pada umur 35 thn maka
perhitungan kasar dengan penghasilan yang di dapat maka 5 - 10thn
kemudian pelaut tersebut sudah mempunyai/memenuhi kebutuhan primernya
dan bahkan sudah mempunyai modal untuk investasi, dan ahirnya pilihan
profesi kerja yang lain menjadi lebih mudah dan menarik karena beban
keuangan tidak lagi mengandalkan kepada pekerjaan yang akan di cari.
3.      Pada umur 40-an umur yang cukup produktif untuk mencari pekerjaan 
yang baru dan untuk pekerjaan yang sesuai dengan keahliannya maka
pengalaman tersebut adalah cukup matang baik mencari pekerjaan lain
atau mempunyai bisnis pribadi. 
Dampak buruk.
1.      Seseorang akan mengahiri karirnya jika sudah mencapai top
management/top rank dalam bidangnya karena tidak ada lagi target yang
akan dikejar hanyalah menunggu dan menikmati penghasilan sampai
keadaan memutuskan untuk alih propesi dan untuk spirit tidak perlu
ditanyakan karena yang di jalankan hanyalah memenuhi kewajiban dan
tanggung jawab, hal lain yang bisa menjadi spirit mengembangkan
keucakapanya diatas kapal jika orang tersebut mempunyai target untuk 
dipekerjakan di perusahaanya dikantor tetapi kesempatan tersebut
sangat terbatas dan  pilihan kerja di darat pada perusahaan lain hal2
yang special tidak begitu diperlukan karena tidak ada raport pelaut
dan susah untuk dibuktikan kepada pihak ketiga tentang kelebihan
tersebut hanya pengalaman berlayar yang menjadi patokan.
2.      Setiap perusahaan yang membutuhkan pekerja untuk dipekerjakan di
kantornya pada dasarnya menginginkan pengalaman kerja yang sama dan
hal itu menjadikan pelaut lebih cepat berhenti berlayar untuk mencari
pengalaman.
3.      Bayangkan jika setiap pelaut setelah menginjak umur 40 thn keatas
memutuskan untuk berhenti berlayar maka cukupkah generasi berikutnya
untuk menggantikannya.
Buat teman-teman pelaut tulisan ini cuma sharing dan mudah-mudahan
bermanfaat bagi kita semua dan jika ingin merespon maka berikanlah
jawaban yang paling jujur sehingga menjadi nilai yang positif.
Wrote by Azis,
Bravo GPI   




------------------------------------

Moderator tdk bertanggung jawab atas kebenaran isi dan/atau identitas asli 
pengirim berita. Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/pelaut/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/pelaut/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    mailto:[EMAIL PROTECTED] 
    mailto:[EMAIL PROTECTED]

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Kirim email ke