Yth :

Banyak sekali pernyataan-pernyataan yang dikeluarkan oleh baik para rekan Permias maupun di media bahwa Pemilu harus adil, jujur dan bersih. Seperti contoh pada media Kompas hari ini 11 Januari 1999 di halaman muka, salah satu calon peserta Pemilu menyatakan bahwa :

==
Jangan Curangi Pemilu. ....Pemerintah jangan sekali-kali mempunyai pikiran dan itikad untuk berbuat curang dalam pemilu atau menyalahgunakan kekuasaan untuk memanipulasi kedaulatan rakyat.
Jika kecurangan dan pencurangan tetap dilakukan, sangat sulit bagi pihak manapun untuk meredam amarah rakyat yang tidak mustahil akan meledak dalam bentuk yang sangat memilukan.....(Kompas 11 Januari 1999)
==

Saya mencoba untuk berpikir dan melihat dari sisi lain pernyataan tersebut, yaitu :

KOK  YAKIN SEKALI MAU MENANG PEMILU...

Ini lah letak bahaya nya...Partai ini sangat yakin sekali akan menang pemilu atau paling tidak mengalahkan pemerintah (baca GOLKAR) dalam pemilu... bahaya nya adalah pada saat Partai ini kalah....mereka akan buta mata tidak bisa menerima kenyataan...karena sudah sangat yakin dari awal akan menang pemilu....POKOKNYE GUE HARUS MENANG.....

Akhirnya...yang terjadi adalah :
Pernyataan - pernyataan ancaman yang dari awal sudah di katakan akan terjadi (baca berita diatas).....akan menjadi kenyataan....pada saat mereka kalah.....

Inilah ciri - ciri Partai yang akan kalah... siap kuda - kuda dengan ancaman-ancaman....
 

NB:
Mbok ya tidak usah pake ngancam - ngancam segala....udah kaya' jagoan aja ya :-) Tong Kosong Bunyinya Nyaring :-)
Yang namenye jagoan kan harus diam, tenang, elegant, nggak banyak ngomong, nggak ngancam-ngancam :-) tahu - tahu menang aja....
 

-=peace=-

Kirim email ke