-----Original Message-----
From: Nuryuni Lumbriati [mailto:[EMAIL PROTECTED] 
Sent: Wednesday, December 29, 2004 10:47 AM
To: [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; 
[EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; 
[EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; 
[EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]; [EMAIL PROTECTED]
Subject: Fw: Kisah korban tsunami yang selamat ...

 

Date:       28-Dec-04 3:53:39 PM
Subject:    kisah korban tsunami yg selamat..

Berikut berita dari rekan sekantor saya yang selamat dari bencana gempa
tsunami. Perusahaan kami punya kebun di sekitar Meulaboh, kota yang
sampai saat ini belum bisa diekspos karena terisolasi dan diperkirakan
korban
terbanyak dari sana. Kota Meulaboh adalah kota yang paling dekat dengan
pusat gempa (Aceh barat). Kami selama ini berkomunikasi dengan satelit
melalui Lotus Notes.

Wassalam


Budi Handrianto



Kepada yth : rekan rekan semua

PT Astra Agro Lestari Tbk



Dengan hormat,

Kisah saya dan keluarga selamat dari musibah gempa dan gelombang
tsunami.....

Pada hari minggu pagi 26 Desb 2004 kira2 pukul 8.00 WIB saya bersama
istri berniat belanja makanan kepasar, dalam perjalanan terjadilah gempa
yang sangat dasyat (8,9 SK). Saya bersama istri melihat langsung
bangunan ruko yang roboh rata dengan tanah, istri saya terjatuh dan
muntah2. kira kira 10 menit gempa terjadi banyak penduduk yang keluar
rumah dan terjadi kepanikan
yang luar biasa. Lalu kami langsung pulang kerumah orang tua saya untuk
melihat anak2 yang kami titip sama orang tua dan alhamdulillah kami
semua selamat.

Karena ada rasa empati yang dalam kami berdua ingin melihat kawan2 yang
lain terutama yang berada dipinggir laut, akan tetapi ditengah jalan
kami melihat
gelombang laut yang sangat besar dan tinggi lebih dari 20 meter
melimpah keruas jalan, diwaktu ini semua penduduk turun kejalan2 berlari
tanpa tujuan
dan kembali terjadi kepanikan yang sangat luar biasa (lebih ngeri bila
dibandingkan kepanikan di film Titanic). Ada yang jatuh2, anak2
terpijak2,
kami turun dari motor karena jalan2 penuh dengan orang.

Kemudian air laut mulai sampai dijalan dengan sangat cepat dan deras
dan dalam hitungan detik air laut telah mencapai 1 meter, alhamdulillah
secara kebetulan didepan kami ada truk reo TNI dan kami berdua naik akan
tetapi
kami melihat air mulai masuk kedalam truk reo lalu kami naik keatas
atap truk reo disini kami selamat dan kami melihat banyak orang tua,
wanita dan anak2 hanyut terbawa arus dan sebagian ada yang tenggelam
(ini terjadi di Jl. T. Umar meulaboh).

Sebagian penduduk naik ketoko2 namun air yang begitu deras menghantam
pintu2 toko hingga jebol sebagian terkurung didalam took, saya
perkirakan lebih
setengah penduduk meninggal tenggelam dan hanyut kelaut. Dikarenakan
diatas atap reo telah penuh dangan orang maka yang laki2 sepakat untuk
lompat ke air dan berenang mencari atap2 toko, disini juga ada yang
tenggelam Karena terantuk dengan kayu2 yang hanyut. Alhamdulliah saya
bisa berenang lebih kurang 50 meter kesebuah atap toko Tunggal Menara,
sedangkan istri saya
masih diatas atap truk reo. Saya melihat mobil2 minibus dan rumah2
hanyut (saya perkirakan truk reo tidak hanyut karena berat). Saat ini
terdengar
takbir dimana2 semua bagai sudah kiamat, semua telah pasrah dengan apa
yang akan terjadi. Saya perkirakan yang meninggal yang hanyut dan
meninggal lebih
dari 2000 orang. Lebih kurang dua jam air sudah mulai surut, diwaktu
ini kami berdua berenang lebih kurang 3 km untuk mencapai rumah orang
tua. Saat berenang inilah saya melihat langsung banyak mayat2 yang
bergelimpangan
dijalan2, dipinggir toko, dan dimana2. secara kebetulan rumah orang tua
saya agak tinggi dan air disini tidak terlalu kencang. Orang tua dan
anak2 mengungsi kemesjid terdekat.

Alhamdulillah kami sekeluarga di Meulaboh selamat tetapi.. banyak istri
dan anak2 kawan dan kerabat kita yang meninggal dan hanyut kelaut, hanya
kepada-Nya kita berdo'a yang hanyut kelaut agar ada yang menolongnya.
Amin.

Kisah ini dialami oleh Agus Maidi, Kepala Afdeling OB PT KTS.






Keluarlah, keluarlah saudaraku
Dari nikmat kesendirianmu
Satukan kembali hati-hati yang berserakan ini
Kumpulkanlah kembali tenaga-tenaga yang tersisa
Pimpinlah dengan cahayamu kafilah nurani yang terlatih
Di tengah badai gurun kehidupan

=Anis Matta=
Yahoo! Groups Links










[Non-text portions of this message have been removed]



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Make a clean sweep of pop-up ads. Yahoo! Companion Toolbar.
Now with Pop-Up Blocker. Get it for free!
http://us.click.yahoo.com/L5YrjA/eSIIAA/yQLSAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. www.ppi-india.uni.cc
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Lihat arsip sebelumnya, www.ppi-india.da.ru; 
4. Forum IT PPI-India: http://www.ppiindia.shyper.com/itforum/
5. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
6. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
7. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 



Kirim email ke