Firaun Ramses II yang disebut juga sebagai Ramses Agung selama masa hidupnya
96 tahun memiliki lebih dari dua ratus orang istri dan selir, walaupun
demikian hanya dua orang saja yang diakui sebagai permaisuri resminya ialah
Isetnofret dan Nefertari. Disamping itu ia juga punya selir yang bernama
Henutire. Ia itu berambut merah dan berkulit putih dengan tinggi badan 175
cm seperti layaknya perempuan Eropa. Hanya sayangnya karena penampilannya
itulah sehingga banyak orang tidak menyukainya; hal inilah yang menyebabkan
Ramses II tidak mau mengakui Henutire sebagai istrinya melainkan hanya
diakui sebagai adik perempuannya saja.

Pada masa pemerintahannya yang ke 34 ia menikah dengan Maathorneferure
(Maa-Hor-neferu-Re), seorang putri Het. Dari pernikahannya ini lahir putri
keduanya Ramses (Ramessu) yang diberi nama Neferure.

Berdasarkan peraturan yang berlaku pada saat itu Firaun maupun
putera-puteranya boleh menikah dan mencari pasangan hidup dengan siapa saja,
tetapi para putri Firaun hanya diperkenankan menikah dengan pria berdarah
biru. Maka tidaklah heran apabila mereka saling menikah antar sesama kakak
dan adik sendiri, bahkan dengan ayah kandungnya sendiri. Seperti yang
dilakukan oleh Merit-Anum (Meryetamun) putri pertama dari Ramses II dan
Nefertari, tetapi akhirnya dijadikan istri oleh ayahnya sendiri Ramses II.

Gadis Mesir pada saat itu menikah dalam usia muda antara 13 s/d 15 tahun.
Neferure yang sudah mencapai usia 15 tahun ternyata masih belum menikah
juga, sebab ia hanya boleh menikah dengan pria yang memiliki status
kedudukan yang sama. Untuk keluar kelayaban cari jodoh sendiri seperti
layaknya anak-anak ABG sekarang inipun tidak memungkinkan. Hal inilah yang
membuat dia menjadi frustasi, merasa seperti juga burung dalam sangkar emas.

Untung ada seorang budak Ibrani pembawa air, selain cakep tampangnya dan
juga memiliki badan atletik dan begitu perhatian penuh kasih sayang terhadap
dirinya. Ia selalu bersedia meluangkan waktu untuk mendengarkan
keluhan-keluhannya, bahkan terkadang memberikan dia bunga. Hal inilah yang
membuat dia jatuh cinta kepada budak tsb. Sehingga terjadilah hubungan gelap
antara sang putri dengan budak tsb.

Rupanya hubungan gelap ini diketahui oleh ibunya, maka ibunya langsung
memberikan perintah untuk segera membunuh pemuda tsb, sebab apabila affair
ini sampai ketahuan oleh Firaun maka tidak ayal lagi, bukan saja budak tsb
akan dibunuh, tetapi putri kesayangannya akan mengalami nasib yang sama.
Bayangkan saja bagaimana skandal ini tidak akan memalukan keluarga Firaun
dimana putri kandungnya sendiri berselingkuh dgn seorang budak. Masih
mending kalau budak itu dari bangsa Mesir sendiri, bahkan ini dari budak
yang rasnya jauh lebih rendah daripada mereka.

Tanpa disadari rupanya dari hubungan gelap ini sang putri  hamil, tetapi
dengan pengaruh dan bantuan ibunya ia bisa menutupinya sampai anak hasil
dari hubungan gelap ini lahir. Ia sudah berjanji kepada ibunya apabila bayi
itu lari, maka ia bersedia untuk segera membunuhnya agar aib ini tidak
tercium orang.

Setelah ia melahirkan ibunya menuntut agar ia segera membunuh bayi tsb oleh
sebab itulah ia membawa bayi tsb kepinggir sungai Nil untuk dibuang ke
sungai sehingga dengan mana tidak akan meninggalkan jejak. 

Bayi laki-laki yang begitu mungil dan begitu lucunya harus dibunuh.
Disamping itu perasaan kasih sayang terhadap ayah dari bayi itupun tak
pernah pudar, karena ia merasa hanya pria itulah satu-satunya di dunia ini
yang benar-benar menyayanginya. Hal inilah yang membuat dia merasa berat
hati untuk membunuh bayi kandungnya sendiri. Ibu mana yang akan merasa tega
untuk membunuh bayinya sendiri.

Oleh sebab itulah jauh-jauh hari sebelumnya ia telah memerintahkan dayang
kepercayaannya untuk membuatkan perahu kecil yang dianyam dari daun dengan
harapan siapa tahu bayinya bisa hidup dan ditemukan oleh keluarga yang baik
hati. Dengan hati yang remuk dan air mata berlinang ia letakan bayi tsb tsb
secara hati-hati diatas perahu kecil tsb. Bayi tsb juga rupanya sadar, bahwa
ia harus pisah dari ibu kandungnya maka ia mulai menangis

Suara tangisan dan isak sang bayi rupanya terdengar oleh seorang gadis
Ibrani yang bernama Miriam. Gadis tsb sering bermain dipinggir sungai dekat
harem untuk mengumpulkan sisa-sisa makanan maupun barang-barang yang dibuang
oleh para selir dan permaisuri Firaun. Hal inilah yang menggerakkan hatinya
untuk bertanya dan memohon kepada sang putri agar bayi tsb diperkenankan
untuk dipelihara oleh keluarganya. 

Betapa bahagianya sang putri ketika mendengar tawaran tsb, sehingga ia
merasa bahwa ini rupanya pertolongan disaat terakhir dari Dewa Amum oleh
sebab itulah ia memberi nama kepada bayi tsb Amum-Msj (Amum-Musa = Anak dewa
Amum). Ia menjanjikan akan memberikan upah yang besar apabila mereka
bersedia membesarkan bayi anak kandungnya tsb.

Miriam membawa sang bayi dan kabar gembira ini kepada orang tuanya, sebab
selainnya mendapatkan seorang adik yang lucu, orang tuanya pun akan
mendapatkan upah besar, sehingga bisa mencukupi biaya hidup kehidupan
mereka. Sejak saat itulah Miriam hanya mengasuh adik angkatnya sedangkan
ibunya menyusui bayi tsb. 

Untuk menjaga kerahasiaan sang putri, maka mereka tidak berani menamakan
bayi tsb sebagai Amum-Msj, karena nama tsb hanya diizinkan dipakai oleh
keluarga Firaun saja. Oleh sebab itu nama Amum nya dihilangkan hanya tinggal
nama Musa nya saja. Yang kebenaran cocok sekali sebab dlm bhs Ibrani nama
Musa sama seperti juga kata "masya"  yang berarti menarik dari air. Jadi
nama aslinya Amum-Msj dari bayi tsb telah dirubah menjadi nama Ibrani
Mosyeh.

Kenapa Alkitab Perjanjian Lama menulisnya lain ? Sebab siapa yang mau dan
bisa menerima seorang nabi yang berasal dari hubungan cabul, disamping itu
bangsa Yahudi tidak akan bisa menerima, apabila kenyataannya Musa itu adalah
cucu kandungnya dari Firaun Ramses II. Jadi dikosmetik dikit tidak ada
salahnya.

Bersambung
Mang Ucup - The Drunken Priest
Email: [EMAIL PROTECTED]
Homepage: www.mangucup.net



------------------------ Yahoo! Groups Sponsor --------------------~--> 
Get to your groups with one click. Know instantly when new email arrives
http://us.click.yahoo.com/.7bhrC/MGxNAA/yQLSAA/BRUplB/TM
--------------------------------------------------------------------~-> 

***************************************************************************
Berdikusi dg Santun & Elegan, dg Semangat Persahabatan. Menuju Indonesia yg 
Lebih Baik, in Commonality & Shared Destiny. 
http://groups.yahoo.com/group/ppiindia
***************************************************************************
__________________________________________________________________________
Mohon Perhatian:

1. Harap tdk. memposting/reply yg menyinggung SARA (kecuali sbg otokritik)
2. Pesan yg akan direply harap dihapus, kecuali yg akan dikomentari.
3. Reading only, http://dear.to/ppi 
4. Satu email perhari: [EMAIL PROTECTED]
5. No-email/web only: [EMAIL PROTECTED]
6. kembali menerima email: [EMAIL PROTECTED]
 
Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/ppiindia/

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    [EMAIL PROTECTED]

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/
 


Kirim email ke