944 Sekolah di Thailand Selatan Bakal Ditutup
Nurvita Indarini - detikcom

Bangkok - 944 Sekolah umum di wilayah Thailand Selatan bakal ditutup 
untuk waktu yang tidak ditentukan. Penutupan dilakukan setelah 
serangkaian peristiwa penembakan dan pembakaran yang mengakibatkan 2 
guru tewas.

"Kami membuat keputusan karena khawatir dengan keamanan dan hidup 
kami," ujar Ketua Federasi guru Pattani, seperti dilansir AFP, Senin 
(27/11/2006).

Sekolah yang ditutup adalah dari tingkat sekolah dasar hingga 
sekolah menengah yang berada di 3 provinsi yaitu Pattani, 
Narathiwat, dan Yala.

Di luar 944 sekolah itu, 336 sekolah di Pattani dan 100 di Yala 
telah ditutup.

Sekolah terpaksa ditutup akibat gelombang serangan bersenjata ke 
gedung sekolah. Akibat penembakan, 2 orang guru beragama Budha tewas 
pada mingu lalu.

60 Guru tercatat tewas dalam 3 tahun. Sejak Januari 2004, 1.600 
orang dinyatakan tewas. DKerusuhan biasa dilakukan oleh separatis 
Melayu, ekstrimis Muslim, dan kelompok kriminal. (nvt/nvt)



Reply via email to