Saya kira 6 tahun yang lalu Pertamina pernah kebanjiran pelamar ( lulusan )S1) 
lebih dari 120.000 pelamar. Sedang yang akan diterima hanya lebih kurang 200 
karyawan.

Satrio Arismunandar <[EMAIL PROTECTED]> wrote:                                  
100.000 ORANG MELAMAR KE TRANS TV DAN TRANS-7
  
 Sudah lebih dari 100.000 orang melamar ke Trans TV dan Trans-7, sampai 
pendaftaran ditutup Desember 2006.  Pada tahun 2007 ini, kedua stasiun TV itu 
memang akan melakukan rekrutmen bersama-sama, sejak bergabung dalam kemitraan 
strategis di bawah payung Trans Corpora. 
  
 Angka 100.00 tersebut saya peroleh dari ngobrol dengan teman-teman dari bagian 
Human Capital Trans Corpora, yang bertanggung jawab menangani rekrutmen. Angka 
100.000 itu adalah berasal dari seluruh Indonesia. 
  
 Karena jumlahnya yang sangat besar, maka ujian atau seleksi masuknya akan 
diadakan di sejumlah kota besar. Untuk pelamar yang tinggal di kawasan 
Jabodetabek sendiri, tampaknya tes seleksi masuk akan dipusatkan di Gelora Bung 
Karno, Senayan, pada 21 Januari 2007. Karena, hanya gedung stadion olahraga 
itulah yang sanggup menampung puluhan ribu peserta seleksi sekaligus. 
  
 Ini mengingatkan saya pada ujian masuk perguruan tinggi negeri (UMPTN), yang 
juga diikuti ratusan ribu peserta. Angka 100.000 itu sangat fantastis, dan 
sudah pasti akan memecahkan rekor MURI (Museum Rekor Indonesia), sebagai jumlah 
aplikasi terbanyak yang dikirim atau diajukan oleh para pelamar kepada satu 
perusahaan (Trans Corp), dalam satu gelombang penerimaan karyawan. 
  
 Jumlah pelamar ini tampaknya juga jauh di luar dugaan pihak Trans Corpora 
sendiri. Bagi Trans TV, ini adalah rekrutmen Batch 7. Sedangkan untuk Trans-7 
(dulu bernama TV7), ini adalah rekrutmen besar pertama, sejak sebagian besar 
saham milik Kelompok Kompas Gramedia (KKG) di dalamnya telah dibeli oleh Trans 
Corpora, pada 2006.
  
 Mengapa jumlah pelamar bisa begitu membludak? Saya menduga, ada beberapa 
sebab. Pertama, cara penerimaan aplikasi lewat internet, yang praktis dan mudah 
diakses dari seluruh penjuru Tanah Air. Kedua, brand image Trans TV dan Trans-7 
sendiri yang sudah meningkat secara signifikan pada setahun terakhir. Ketiga, 
kondisi kesempatan kerja di Indonesia yang masih sangat berat, sementara 
prospek kerja di industri pertelevisian dianggap cukup meyakinkan dan 
menjanjikan.
  
 Karena jumlah pelamar yang sangat besar, menjadi tantangan tersendiri bagi 
pihak Human Capital Trans Corpora, untuk benar-benar bisa menjaring karyawan 
dan jurnalis dengan kualitas yang terbaik. Karena, kekuatan dan asset 
terpenting dalam menghadapi persaingan di industri televisi siaran pada 
akhirnya bukan cuma uang, tetapi adalah sumberdaya manusia (SDM). 
  
 Dalam konsep manajemen terbaru, manusia/karyawan bukanlah sekadar asset atau 
sumberdaya (resources) milik perusahaan, tetapi adalah modal (capital) utama 
perusahaan. Itulah sebabnya, yang dulu namanya Bagian Personalia, kemudian 
berubah menjadi Divisi Sumberdaya Manusia (Human Resources), dan lalu bergeser 
lagi menjadi Human Capital.
  
 Tantangan bagi manajemen Trans TV dan Trans-7 sekarang adalah bagaimana 
memanfaatkan gelombang rekrutmen 2007 ini untuk betul-betul memperoleh 
bibit-bibit yang baik, dan mengembangkannya menjadi karyawan/jurnalis yang 
berkualitas, tangguh, tahan uji, kreatif, berintegritas, punya wawasan luas, 
haus belajar, selalu mau berkembang, dan siap bersaing. 
  
 Dikombinasikan dengan budaya perusahaan dan budaya organisasi, yang terus 
dikembangkan dan disosialisasikan, hasil rekrutmen ini --Insya Allah-- akan 
menjadi pendorong bagi kemajuan Trans TV dan Trans-7 di tahun 2007 dan 
tahun-tahun mendatang. 
  
 Sehingga, dalam jangka panjang, diharapkan akan terwujudlah apa yang 
diidam-idamkan. Yaitu, seluruh karyawan dan manajemen Trans Corpora bukan hanya 
ingin memperjuangkan Trans TV (dan Trans-7) menjadi televisi masa depan 
Indonesia, tetapi ingin menjadikan Trans TV (dan Trans-7) sebagai masa depan 
Indonesia itu sendiri!
 
 Satrio Arismunandar 
 Producer - News Division, Trans TV, Floor 3
 Jl. Kapten P. Tendean Kav. 12 - 14 A, Jakarta 12790 
 Phone: 7917-7000, 7918-4544 ext. 4026,  Fax: 79184627
  
 http://satrioarismunandar6.blogspot.com
 
 __________________________________________________________
 Finding fabulous fares is fun.  
 Let Yahoo! FareChase search your favorite travel sites to find flight and 
hotel bargains.
 http://farechase.yahoo.com/promo-generic-14795097
 
 [Non-text portions of this message have been removed]
 
 
     
                       

                
---------------------------------
 Now you can scan emails quickly with a reading pane. Get the new Yahoo! Mail.

[Non-text portions of this message have been removed]

Reply via email to