Perkenankan saya kirim-salin perbincangan mengenai
    tajuk yang menarik dari riung wicara PPI di Malaysia
    mengenai gagasan membuat program Pengajian "gabungan"
    antara "kasta" Mahasiswa dan "kasta" Pembantu (TKW)
    di LN, seperti halnya di Malaysia.

    Mudah-mudahan bermanfaat, 

    wassalam,

    ---( ihsan hm )---------------------------


    Alhamdulillah,

    Gagasan yang di cetuskan rekan-rekan di Malaysia
    insya Allah sangat mulia dan menurut pendapat saya
    *-luar biasa cerdas-* :-), baik dari tinjauan IQ, EQ, 
    maupun ESQ.

    Sayangnya, sepertinya kami para mahasiswa Indonesia
    di Jerman mungkin tidak bisa meniru gagasan serupa,
    karena memang secara struktur sosial maupun historis,
    dalam masyarakat barat tidak lagi dikenal "kelas"
    profesi yang setara dengan "kelas PRT" di negara kita.
    Paling-paling ya pekerjaan semacam *-baby-sitter-* yg
    tidak selalu dilakukan oleh orang berpendidikan rendah.
    Para mahasiswa/wi pun kadang-kadang mau melakukan
    pekerjaan semacam itu, jika memang dalam keadaan membutuhkan.

    Juga, karena sudah di tetapkannya standar upah minimum
    ( semacam UMR ) di jerman, yang rasanya sekitar 8 euro per 
    jam untuk hampir "semua" jenis pekerjaan yang tidak memerlukan
    keahlian khusus, maka kami para mahasiswa yang seringkali
    harus bekerja part-time semacam ini { yang seringkali melibatkan
    pekerjaan "manual"/"kasar"/"kuli :)" } praktis tidak merasa
    "kasta" nya lebih tinggi di banding para pekerja lainnya
    yang latar belakang pendidikannya lebih rendah, yang mengerjakan
    jenis pekerjaan yang sama. Mudah-mudahan kami, para mahasiswa
    yang pernah merasakan melakukan pekerjan "kasar/nguli" di
    Eropa bisa "menghayati" nilai-niai spiritualnya bahwa di mata
    Tuhan, sebetulnya kedudukan semua manusia sama, tidak bergantung
    pada warna darahnya: darah biru, darah merah, darah hijau,
    maupun darah orange ... :)

                                  ***

    Khusus program "sapa-menyapa" atau "rangkul-merangkul" antara
    sesama bangsa Indonesia perantauan ini pernah dilakukan oleh
    sebagian kelompok pengajian di Jerman terhadap komunitas
    Indonesia yang kadang di istilahkan sebagai "orang Orde Lama",
    yaitu yang menetap di eropa sejak sebelum 1965, lalu tidak
    bisa pulang kembali ke Indonesia karena alasan "politik" 
    sejak pemerintahan orde baru. Kelihatannya baik para bapak-
    bapak tersebut dan kami sama-sama gembira jika bisa berkumpul
    dan duduk bersama dalam acara-2 silaturahmi semacam itu,
    baik apakah pengajian, reuni/pertandinga olah raga maupun
    halal bihalal.

    wassalam,

     - ihsan hm -


    

--- In Said Fhazli Al-Idrus <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
>
> Assalammualaikum wr, wb..
> 
> Salam sejahtera dan transparan selalu..
> 
> Ide yang sangat bagus dan cemerlang,,,perlu di tindak 
> lanjuti dengan kadar segera..
> 
> Kalau boleh usul juga...jangan hanya pengajian saja, akan 
> tetapi lebih baik juga kalau diikuti dengan pemberian 
> pelatihan ketrampilan,,terutamanya dalam hal keterampilan 
> Rumah Tangga. Saya yakin,,ide dari Bapak Ahmad Sahidah 
> dan Bapak Munir Hidayat ini akan mendapat respon POSITIF 
> dari kawan-kawan PPIM lainnya,,dan saya secara pribadi 
> sangat sangat mendukung ide ini. Semoga amal ibadah bapak 
> dan teman-teman PPI laiinnya mendapatkan ganjaran yang 
> setimpal dari ALLAH SWT,,Amin..
> 
> Wassalam,,
> 
> 
> Said Fhazli
> FST-UKM
> 
> munir hidayat <[EMAIL PROTECTED]> wrote:
>                                
> Assalamualaikum, 
> 
> Usulan yang disampaikan pak ahmad sahidah ini sungguh 
> sangat relevan buat kita lakukan di Malaysia ini. Selain 
> tak begitu menyita waktu belajar kita disini, kita juga 
> dapat menambah ilmu kita sendiri dengan mengadakan 
> pengajian2 untuk para pekerja disini. 
>
> FYI, Alhamdulillah kita dari PPI-UTP sudah mencoba 
> untuk mendekati saudara2 kita para pekerja melalui 
> pengajian ini sejak tahun yang lalu. Pertama kali 
> yang kita ajak adalah para pekerja indonesia yang 
> bekerja di kantin UTP, kemudian dilanjutkan dengan 
> para pekerja2 di daerah Silibin-Perak setelah berkenalan 
> dengan HIPMI (Himpunan Pekerja Muslim Indonesia) Silibin-
> Perak. 
>
> Sampai saat ini. sasaran utama pengajian untuk pekerja2 
> di Silibin ini adalah para TKW-nya. Saat ini kami juga 
> mencoba membuat program anak asuh dengan cara mengumpulkan 
> dana tiap bulannya yang kemudian disalurkan ke anak2 
> kurang mampu di indonesia.
>  
> 
> Wassalam,
> 
> Abd. Munir H. Lubis
> Mechanical Engineering Dept. 
> Universiti Teknologi Petronas
> 
> 
> ----- Original Message ----
> From: Ahmad Sahidah <[EMAIL PROTECTED]>
> Sent: Thursday, June 28, 2007 7:29:58 AM
> Subject: [ppidimalaysia] Menyapa PRT dengan Pengajian
> 
>                          
> Assalamu'alaikum wr wb, 
> 
> Kemarin PPI USM menemui perwakilan pemerintah RI di 
> Pulau Pinang untuk menyerahkan hasil lokakarya TKI 
> dan sekaligus membincangkan 'kemungkinan' tindak 
> lanjut untuk mewujudkan gagasan yang berkembang di 
> dalam forum diskusi di atas ke dalam kegiatan konkrit, 
> yaitu pengajian yang melibatkan Pembantu Rumah Tangga 
> dan Pekerja Kilang. 
> 
> Kebetulan, menurut Dato' Zulkepley Dahalan, hampir 70% 
> amah dari Indonesia bekerja di dalam keluarga Malaysia 
> beretnik China. Tentu kita telah ketahui bersama bahwa 
> keluarga China di Malaysia adalah potongan kecil dari
> entitas 'asli' China baik dari segi agama, budaya dan 
> bahasa. Kenyataan ini dengan sendirinya sangat riskan 
> bagi munculnya 'konflik' dan kesalahpahaman.  
> 
> Dengan melibatkan para pembantu rumah dalam sebuah 
> pengajian diharapkan mahasiswa, pihak pemerintah dan 
> seluruh warga Indonesia di Pulau Pinang bertegur sapa 
> dan menciptakan ruang jejaring agar mereka tidak 
> 'terisolasi' dari dunia luar dan menjalin silaturrahmi 
> dengan sesama anak bangsa. 
> 
> Setelah menemui konsul dan sekretarisnya, sejam kemudian 
> kami juga melakukan hal yang sama dengan Encik Azmi Abdul 
> Azin sebagai pengerusi Teras Keupayaan Melayu di sekretariat
> lembaga swadaya masyarakat (NGO), Persatuan Pengguna Pulau 
> Pinang. Pertemuan ini sekaligus untuk mengukuhkan kerjasama 
> PPI USM dengan seluruh elemen yang peduli terhadap kesejahteraan
> pekerja Indonesia. 
> 
> Kami merasa bahwa kerja-kerja sosial semacam ini juga akan
> dilakukan oleh PPI cabang yang lain sehingga kita bisa membangun
> sebuah jaringan yang meluas dan selain itu bertukar pengalaman
> bagaimana menciptakan masyarakat sipil yang tidak lagi digerus
> oleh  kekuatan modal yang buta dan agen TKI yang jahat. 
> 
> Jika Anda mempunyai saran, gagasan dan berminat untuk terlibat
> dalam kegiatan ini, Anda bisa menghubungi Mbak Forina Lestari 
> dan Bapak Supriyanto. 
> 
> Wassalamu'alaikum wr wb
> 
> Ahmad Sahidah
> 
> 


Kirim email ke