KRONOLOGIS PENGUSIRAN WARTAWAN DI POLSEK TEMBAGAPURA/
JUMAT 26 OKTOBER 2007.

Kawan-kawan, ini kronologi yang ditulis oleh M Yamin,
wartawan RCTI


HARI JUMAT,(26/10/ 07)-PUKUL 06:30 WIT- SAYA DAN TIGA
REKAN REKAN MEDIA TV(M YAMIN RCTI, MUSTAQIM NASIR
ANTV,SAIMAN TRANS7, CANDRI SURIPATI TRANSTV) BERANGKAT
DARI TIMIKA, MENUJU MARKAS BRIMOB DERASMEN B DI MILE
32 DISTRIK KUAL KENCANA.

SEKITAR PUKUL 07:15 , KAMI TIBA DI MARKAS BRIMOB. DAN
SAYA(YAMIN) LANGSUNG MENELPON KE WAKIL KOMANDAN
DETASMEN B.DAN MALAM SEBELUMNYA SAYA JUGA SUDAH
MELAKUKAN KORDINASI PERIHAL APABILA AD PENGEDROPAN
PASUKAN SAYA DAN KAWAN KAWAN DARI MEDIA LAIN NUMPANG.
KARENA CUMA INILAH JALAN SATU SATUNYA UNTUK BISA TIBA
DI LOKASI PERTIKAIAN YANG BERADA PERSISI DI SEKITAR
KAWASAN AREA KONTRAK KARYA FREEPORT.

SEBELUM PASUKAN MELAKUKA APEL UNTUK KEBERANGKATAN
KAMI, BERBINCANG BINCANG DENGAN KOMANDAN BRIMOB KOMPOL
YUNUS WALII, DAN BELIAU TANPA KEBERATAN
MENGIJINKAN. KAMI BERGABUNG,

SEKITAR PUKUL 08, APEL SELESAI DAN KAMI BERANGKAT.
KARENA MENGUNAKAN DUA BUS,KOMANDAN MENYARANKAN AGAR
KAMI MEMBAGI DUA ORANG DI MASING MASING BUS.

SEKITAR PUKUL 10 KAMI TIBA DI TEMBAGAPURA. DAN SEMUA
PASUKAN DI DROP DI SPOT HALL, TEMBAGAPURA, DISANAPUN
SUDAH ADAA SEKITAR ENAM PULUH PERSONIL BRIMOB YANG DI
DROUP BEBERAPA HARI SEBELUMNYA, DAN KEBETULAN SAYA
JUGA IKUT BERSAMA PASUKAN YANG SEBELUMNYA, DAN SEMPAT
BERMALAM.WAKTU ITU WARTAWAN YANG IKUT TIGA ORANG,( M
YAMIN RCTI, MUSTAQIM NASIR ANTV DAN CAHYONO EP
KORESPONDEN TEMPO)

SETIBA DI SPOT HALL SEMUA PERLENGKAPAN DI TURUNKAN DAN
KAMI SEMPAT MEREKAM DENGAN KAMERA VIDIO UNTUK LAPORAN.
SETELAH SEMUA BERES PASUKAN KEMBALI APEL. DAN DIBERI
PENGRAHAN OLEH KOMPOL YUNUS WALI. SELESAI ITU , BELIAU
PERGI. DAN MINTA SUPAYA KAMI STAND BAY DULU SAMBIL
ISTIRAHAT, KAREN PERJALANANYA LUMAYAN. DAN SUHU
UDARANYA JUGA BERUBAH DRASTIS DENGAN KONDISI DI KOTA
TIMIAKA.

ADA SEKITAR 25 MENIT BERSELANG, SEORANG ANGGOTA BRIMOB
MENYAPA KAMI. PAK WARTAWAN.! KOMANDAN ADA TUNGGU DI
LUAR. MAU KE KIMBELI. KAMIPUN BERGEGAS. DAN IKUT
DENGAN KOMANDAN KOMPOL YUNUS WALI.

UNTUK KE KAMPUNG BANTI ATAI KIMBELI JALN SATU
SATUNYA,LEWAT GERBANG PERBATASAN, YANG BERADA PERSIS
DI DEPAN POLSEK TEMBAGAPURA.

DIPOLSEK TEMBAGAPURA, KAMI BERPAPASAAN DENGAN KAPOLRES
MIMIKA. AKBP GODHELP MARSNEMBRA. DARI BALIK KACA
KAPOLRES BERBINCABG RINGAN DENGAN KADEN BRIMOB.SETELAH
OBRAL ITU SELESAI. DENGAN PENUH HORMAT SAYA COBA
MENYAPA KAPOLRES. IJIN KOMANDAN.! MAU BERGABUNG KE
TKP.SAMBIL BERGURAU DAN TERTAWA RAMAH KAPOLRES MENOLEH
KE KADEN, DAN BILANG YA. TAPI DORANG DUA INI NATI
SEBELUM KIRIM BERITA KITA HARUS SORTIR DULU. HA.
HA.HA.

SEBELUMNYA SAYA JUGA SUDAH TIGA KALI MASUK TKP. DAN
SELALAU MINTA IJIN DENGAN KAPOLRES. DAN BELIAU SELALU
MENGIJINKAN DENGAN SYARAT. TIDAK MENGAMBIL KOMENTAR
WARGA SECARA SEMBARANGAN, KARENA BISA MEMPENGARUHI
PROSES DAMAI YANG TENGAH DI UPAYAKAN KAPOLRES MIMIKA,

PINTU GERBANG PUN DIBUKA. MOBIL YANG KAMI TUMPANGI
MELAJU MENUJU T.K.P. YANG JARAKNYA SEKITAR DELAPN KILO
METER DARI POLSEK TEMBAGAPURA.

KAMI TIBA DI PARKIRAN MOBIL MOBIL PASUKAN DAN KOMANDAN
DI KAWASAN BATU BESAR. DISANA SUDAH ADA WAKAPOLRES
MIMIKA KOMPOL M YUSUF.KADEN PUN TURUN. KAMI BELUM
TURUN, KARENA DI DEPAN KAMI AKSI SALING SERANG TENGAH
BERLANSUNG PANAS.DAN KAMI SELALAU MENTAATI , ATURAN
KARENA INI SUDAH MASUK DI WILAYAH PERTIKAIAN DAN
KONFLIK.

TIDAK LAMA KADEN BERBINCANG DENGAN WAKAPOLRES YANG
JARAK MOBILNYA DENGAN MOBIL YANG KAMI TUMPANGI SEKITAR
LIMA METER. KADEN MEMBERIKAN KODE AGAR KAMI TURUN.
TETAPI BARU SAJA KAMI TURUN, KADEN DAN WAKA SEPERTI
ADA PEMBICARAAN LAGI. DENGAN BERGEGAS KADEN MINTA KAMI
UNTUK KEMBALI NAIK KE MOBIL. DAN BERKATA. PAK WAKA
MINTA REAKN REKAN WARTAWAN MENUNGGU DI POLSEK. TANPA
NEKO NEKO KAMI MENURUTI PERMINTAAN ITU. WALAU SEDKIT
MERASA KECEWA DAN MENARUH CURIGA TERHADAP WAKA YANG
BEBERAPA KALI TERLIHAT TIDAK MENGINGINKAN KEHADIRAN
WARTAWAN DI KAMPUNG YANG BERTIKAI, DENGAN ALASAN NANTI
KALU ADA APA-APA DENGAN KALIN SIAP YANG BERTANGUNG
JAWAB,ALASAN ITU SELALU DIUCAPKANYA DENGAN NADA YANG
BESAR DAN LANTANG. TAPI KALAU ADA KAPOLRES JUTRU KAMI
LELLUASA DAN TIDAK ADA MASALAH.

KAMIPUN KEMBALI KE POLSEK TEMBAGAPURA, YANG LETAK DAN
POSISINYA BERADA DI AREA FREEPORT,

KAMI MENUNGGU BERJAM – JAM. TIDAK SATUPUN ADA ANGGOTA
YANG MAU KAMI TIMPANGI UNTUK BISA IKUT KE KIMBELI,
DENGAN ALASAN HARUS IJIN SI YUSUF.

SAMBIL MENUNGGU SAYA MENCOBA BERKORDINASI DENGAN
BEBERAPA KOMANDAN PASUKAN DI LAPANGAN ,YANG SELALU
MEMBERIKAN INFORMASI DAN GAMBARAN YANG TENGAH TERJADI.
DAN BETAPA TERJEPITNYA PASUKAN YANG MEREKA PIMPIN
KARENA. DALAM KONDISI SERBA SALAH.

KARENA KAMI SUDAH MULAI JENUH, DAN HAARIPUN SEMAKIN
SORE. SAYA BERINISIATIF, KALAU ADA BUS YANG AKAN
MENJEMPUT ASUKAN DI KAMPUNG KIMBELI KITA NUMOANG AJA.
DENGAN PERJANJIAN TIDAK USAH TURUN DARI BUS ITU.
KEBETULAN ADA BUS YANG BERANGKAT KAMIPUN IKUT.

SETIBA DI KAMPUNG KIMBELI WAKA POLRES MASI ADA DI
SAMPING BUS KAMI YANG PARKIR MENUNGGU PASUKAN YANG
AKAN DIJEMPUT KE BARAK. DAN WAKA LANGSUNG BERANGKAT
MENUJU KANTOR POLSEK. SEBAGAI BASE CAMP INDUK UNTUK
KORDINASI KELUAR MASUK PASUKAN KELOKASI KONFLIK.
TAPI DISEKITAR KAMI SEPERTINYA ADA INTEL INTEL
SECURYTI FREEPORT, YANG JUGA TURUT DI LOKASI
MELAPORKAN KEBERADAAAN KAMI DI DALAM BUS. DAN TIDAK
LAMA ADA MOBIL KECIL TIBA. DAN SALAH SATU ANGGOTA
POLISI DARI MOBIL ITU MENGAHAMPIRI KAMI. BAPAK BAPAK
WAARTAWAN DI SURUH KE POLSEK DI TUNGGU PAK WAKA.

YA KAMIPUN TERPAKSA IKUT LAGI DENGAN KESAL.,SETIBA DI
POLSEK KAMI BERTEMU WAKAPOLRES DAN TERNYATA DIA LAGI
KORDINASI DENGAN ORANG FREEPORT, KATA SALAH SATU
ANGGOTA PIKIT DI POLSEK. KAMIPUN MENUNGGU, TERNYATA DI
RUANG KAPLOSEK , ADA KEPALA BIRO OPERASI POLDA PAPUA
KOMBES SUBEKTY DAN SALAH SATU KEPAL SECURYT FREEPORT,
YANG TERNYATA ADALAH BRIGJEN PURNAWIRAWAN PURNOMO ALI.

WAKAPOLRES KELUAR DAN SEMPAT BERBINCANG DENGAN KAMI.
DAN SEMPAT BERSENDAU GURAU. KAMI BETRNAYA KAPAN KAMI
DIIJINKAN MASUK KE KAMPUNG KIMBELI.

TIDAK LAMA DARI ITU SEORANG KARYAWAN DENGAN PAKAIN
SIPIL. YANG TERNYATA ADALAH SENIOR MANEJER SECURYTY
FREEPORT. BRIGJEN POL PURNAWIRAWAN PURNOMO.MENGAHPIRI
KAMI DENGAN PENUH AMARAH.

DENGAN NADA SINIS DIA MENAYAKAN KEPADA REKAN DARI
TRANS TV HEI KAMU. DARI MANA.!! DENGAN SOPAN DIA
MENJELASKAN SAYA DARI TRANS TV PAK.! ATAS IJIN SIAPA
MASUK SINI. SAYA BERADA DISAMPING CANDRI DARI TRANS
TV. YA KITA IJIN KADEN PAK. DENGAN NADA TINGGI DIA
BERTANYA LAGI,KADEN MANA.. ! KADEN BRIMOB.PAK…MANA
KADEN BRIMOBNYA…DIA LANGSUNG MENUNJUKAN KEMARAHANYA,
DENGAN ORANG YANG ADA DISEKITAR POLSEK..
LALU DIA MENUJU KELUAR DEPAN PINTU POLSEK DAN
MENGANGKAT H.P DAN MENGONTAK BAWAHANYA … DENGAN
LANTANG DIA BICARA PAKE HAND PHONE BERKATA…. INI ADA
PENCURI MASUK WILAYAH KITA… 

TIDAK LAMA KEMUDIAN BEBERAPA MOBIL SECURYTY LANGSUNG
TIBA DAN PARKIR DI DEPAN HALAMAN POLSEK. NAH DARI SITU
SUASANA MULAI TERASA TEGANG. DAN BEBERAPA ANGOTA
KEPOLISIN DI POLSEKPUN KELIHATA SEDIKIT GUSAR.AKHIRNYA
KAMI DIAJAK MASUK KERUANG KANIT SERSE DENGAN MAKSUD
BIAR BISA MEREDAKAN SITUASI.

SETELAH KAMI DI DALAM RUANG ITU. ANGOTA POLISI MINTA
DATA DAN NAMA KAMI.TAPI NGGAK LAMA KEMUDIAN ADA ORANG
DATANG LAGI , MEREKA SECURYTY FREEPORT,NANYAK DAN
KEMBALI MENDATA KAMI. LALAU SAYA TANYA MAS INI DATA
UNTUK SIAP LAGI. ADA ORANG C.L.O ( SALAH SATU
DEPARTEMEN DI PT FREEPORT.)

SAYAPUN BERINISIATIF UNTUK MENGAMNKAN DIRI DAN COBA
MENELPON SALAH SATU ANGGOTA SATGAS. UNTUK MINTA IJIN
KAMI ISTIRAHAT DI POS MEREKA. TIDAK LAMA BERSELANG
SEORANG SECURTY DATANG DAN BILANG PAK KAMI
DIPERINTAHKAN UNTUK JEMPUT BAPAK BAPAK WARTAWAN
DIANTAR KE TRAVEL ( TEMPAT NAIK TURUNYA KARYAWAN DARI
TEMBAGAPURA KETIMIKA). 

SAYA BILANG GINI AJA MAS, KAMI INI NAIK KESISNI ATAS
IJIN KADEN. JADI TUNGGU KADEN AJA, BIAR KAMI JUGA
SEKALIAN MINTA PETUNJUK BELIAU…
TAPI SITUASINYA SEMAKIN RUWET. KAMIPUN MINTA ANGGOTA
INTEL UNTUK NGANTAR KAMI KE POS KOTIS BASE CAMP SATGAS
PAM.MEREKA MENGERTI POSISIS KAMI.
KAMIPUN HARUS LEWAT PINTU BELAKANG POLSEK.UNTUK
MENGHINDARI PARA SECURYTY YANG SUDAH TIDAK BISA LAGI
DIAJAK KOMPROMI.

KAMI MENGHINDAR, DENGAN MAKSUD SUPAYA KAMI NANATI BISA
JELASKAN KALAU KEBERADAAN KAMI TIDAK LAIN HANYA UNTUK
MELIPUT PERANG SUKU. 

KAMIPUN TIBA DI POS KOTIS SEKITAR PUKUL 16:30.DAN
SUDAH DIIJINKAN OLEH POLISI Y MELALUI SMS,
YANNG SAYA KIRIMKAN KENOMOR HAPNYA. DIA MEMAHAMI
POSISI DAN KONDIS KAMI WAKTU ITU. SETIBA DI BARAKNYA,
KAMIPUN ISTIRAHAT DAN SEDIKITMERASA LEGA. DAN 
MENCERITAKAN KEJADIAN DAN PENGHINAAN YANG DI LONTARKAN
OLEH BRIGJEN PURNOMO.DIAPUN MENENANGKAN KAMI.

NGGAK LAMA KEMUDIAN SEKITAR PUKUL 19;00 WIT POLISI Y
MENGINGATKAN KAMI. DIDEPAN ADA SECURYTY
NANYAK WARTAWAN KATANAYA, SAMA SAYA. SAYA BERTANYA,
TRUS BANG. UDAH SAYA BILANG IA. YA MEREKA ADA DISINI
DAN SAYA UDAH BILANG MEREKA SAYA JAMIN MALAM INI
WARTAWAN ITU.TIDAK KEMANA MANA. 
POLISI Y PUN MINTA SEMENTARA KAMI JANGAN KELUAR
DULU DENGAN MAKSUD BIAR MASALAHNYA TIDAK TAMBAH RUMIT.
TAPI NGGAK LAMA BERSELANG POLISI Y KEMABLI MENGHAMPIRI
KAMI. DENGAN WAJAH SEDIKIT MENYESAL DIA BIALANG WADUH
MAS PAK PURNOMO NELPON SAYA, UNTUK SEGERA MENGEVAKUASI
KALIAN KE TIMIKA. TAPI DIA NGGAK LANGSUNG NYURUH KAMI
BERGESA. MAKAN AJA DULU MAS, MALAH DIA MENAWARKAN
GIMANA CARANYA , SUPAYA KALIAN BISA BERTAHAN SAMAPE
BESOK BIAR BISA NGELIPUT MAKSUDNYA.
KARENA ANGGOTA KEPOLISN MERASA KEBERADAAN KAMI CUKUP
MEMBANTU TUGAS MEREKA. YANG SEDANG MENGHADAPI PERANG 
SUKU, YANG TIDAK GAMPANG UNTUK DI TINDAKA SECAR
TEGAS. KARENA BERBENTURAN DENGAN BANYAK FAKTOR SALAH
SATUNYA MASALAH ADAT SETEMPAT. 
TAPI AKHIRNYA JALAN BUNTU SETELAH POLISI Y
KEMBALI MENELPON PAK PURNOMI DAN MEYAKINKAN KAMI SAMA
SEKALI HANYA BERMASUD MELIPUT PERANG SUKU. TAPI TETAP
MENTOK.

KAMI JADI SERBA SALAH. DAN BERPIKIR NANTI GARA GARA
KAMI POLISI Y MALAH DAPAT MASALAH. DAN TEKANAN
FREEPORT. DAN KAMI MEMUTUSKAN YA UDAH BANG KAMI TURUN
AJA. DIAPUN DENGAN MENYESAL MINTA MAAF. KARENA MERASA
TIDAK BISA MEMBANTU KAMI. 
SEKITAR PUKUL 20 WIT. KAMIPUN TURUN DENGAN DIKAWAL
ANGGOTA SATGAS ATAS PERINTAH POLISI Y./YANG
SUDAH BERBAIK HATI DENGAN KAMI YANG ,MENGGUNAKAN MOBIL
LAND CRUSER MILIK DAN SATGASPAM. PDAHAL SEHARUSNYA
KAMI MAU DITURUNKAN PAKE BUS KARYAWAN, 
PAK Y KHAWATIR KALAU KAMI PAKE BUS KARYAWAN
NANTI, MALAH JADI MASALAH LAGI DENGAN SECURYTY DI
SETIAP POS PEMERIKSAAN. SEKITAR PUKUL 22;30 WIT KAMI
TIBA DI TIMIKA DAN LANGSUNG MELAPORKAN KEJADIAN INI KE
KANTOR MASING MASING.:


Satrio Arismunandar 
Producer - News Division, Trans TV, Floor 3
Jl. Kapten P. Tendean Kav. 12 - 14 A, Jakarta 12790 
Phone: 7917-7000, 7918-4544 ext. 4026,  Fax: 79184558, 79184627
 
http://satrioarismunandar6.blogspot.com
http://satrioarismunandar.multiply.com  
 
"If you know how to die, you know how to live..."





__________________________________________________
Do You Yahoo!?
Tired of spam?  Yahoo! Mail has the best spam protection around 
http://mail.yahoo.com 

Kirim email ke