Dear all,

seminggu yang lalu kami telah mengirim undangan ini ketempat Anda.
Bersama ini kami kirimkan undangan FKKJ sekali lagi agar Anda tidak
melupakannya.

Kami sungguh menantikan kehadiran Anda pada hari Kamis tanggal 14
Februari 2008 nanti.


Adapun susunan para nara sumber adalah sbb:

Pdt. DR. Jacob Nahuway, MA (Ketua Umum Gereja Bethel Indonesia)

Cornelius Ronowidjojo (Ketua Umum Persekutuan Inteligensia Kristen
 PIKI)

R.K. Sembiring Meliala (Anggota DPR RI)

Drs. Chris Siner Key Timu (Sekretaris Petisi 50)

dr. Ribka Tjiptaning (Anggota DPR RI)

Dita Indah Sari (Pejuang Perempuan)


Moderator: Gustaf Dupe, SH dan Pdt. M. Raintung


Kami menantikan dengan hormat para wartawan/-wati media cetak dan
elektronik baik nasional maupun internasional untuk meliput acara ini

FKKJ ialah Forum Komunikasi Kristiani Jakarta sebuah forum untuk
membela dan memberi pertolongan gereja-gereja yang diganggu atau
dirusak.

Seperti diketahui kita semua bahwa hingga saat ini telah lebih dari
1000 (seribu) buah gereja diseluruh tanah air yang telah dibakar,
dirusak atau ditutup. Dalam 12 (dua belas) bulan terakhir saja telah
lebih dari 70 (tujuh puluh) buah gereja yang dipaksa tutup atau
dirusak dinegeri kita dan hal tersebut paling banyak terjadi diwilayah
Jawa Barat.

Dalam pertemuan hari Kamis nanti juga akan hadir para Pendeta atau
Pastor yang gerejanya dirusak atau dipaksa untuk ditutup.

Kita akan serukan pembentukan sebuah komisi untuk merevisi atau
memperbaiki Peraturan Bersama Dua Menteri tahun 2006 tentang pemberian
izin pendirian rumah ibadah.


Sekali lagi kami menantikan kedatangan Anda sekalian dan terima kasih
untuk kerja sama yang diberikan kepada FKKJ hingga saat ini dan dimasa
datang.


Salam hormat,

Theophilus Bela
Ketua Umum FKKJ dan
Sekjen Indonesian Committee on Religions for Peace (IComRP)
Duta Besar Perdamaian (Ambassador for Peace)

HP 0816 180 6644

Kirim email ke