Analisa hasil pemilu 7 Hari menjelang pencontrengan (1)

 

Dear all

 

Kalau banyak lembaga survey menggunakan banyak dana dan sejumlah tim survey 
dalam rangka menentukan estimasi jumlah suara masing - masing parpol ketika 
disurvey menjelang pemilu, maka saya coba ikut meramaikan prediksi suara masing 
- masing parpol dalam pemilu 2009 nanti dengan sedikit bantuan perhitungan 
rumus di excel, bantuan data pemilu 2004 dan tontonan diberbagai media saat 
kampanye legislatif serta kuping sana kuping sini untuk menambah bobot tingkat 
kejituan hasil tersebut, dan yang pasti prediksi ini bisa dibandingkan dengan 
prediksi ala paranormal model mama loreng, Ki Joko bego' atau Ki Gendeng tenan.

 

Prediksi awal saya adalah kelompok partai yang tergusur dari senayan karena 
tidak lolos parlementary trace hold,

Dari 10 Partai diluar partai kecil peraih kursi model PDK, Pelopor, dll maka 
partai - partai yang akan ketendang dari nyamannya senayan adalah sebagai 
berikut, 

 

PBB, partai yang digawangi Yusril dan MS Ka'ban bisa dipastikan akan terpental 
dari gedung senayan karena nggak lolos dari jebakan offside 2.5%, dipastikan 
PBB nggak akan mencapai itu karena perolehan PBB ditahun 2004 yang hanya 2.0% 
sangat tidak mungkin untuk bisa ditingkatkan lagi, meskipun PBB ada peluang 
menang di dua propinsi yaitu Bangka Belitung rumah Yusril dan NTB yang 
gubernurnya tokoh NW dukungan PBB, tetapi sangat tidak cukup untuk memperoleh 
tambahan amunisi dari luar daerah ini yang bisa meningkatkan suara PBB lolos 
dari 2.5%. Apalagi stigma PBB sebagai partai "ngaku islam" masa lalu yang kecil 
kemungkinan akan lolos ke senayan. Jadi prediksi saya PBB tidak lebih 2% untuk 
2009.

Saran saya untuk caleg dan elit PBB, simpen duit buat kampanye, gunakan massa 
dengan cerdas saat pemilihan president sehingga minimal dapat kursi menteri, 
mengulang 2004.

 

PDS

Partainya kaum kristiani yang digawangi oleh Pdt Ruyandi Hutasoit ini bisa 
dipastikan tidak akan bisa menaikan suaranya karena sangat jelas segmentasi 
suaranya hanya untuk kaum kristiani sehingga pemilih diluar kelompok itu sangat 
tidak mungkin. Meski kuat dikatong - kantong penduduk yang mayoritas beragama 
kristen seperti SUMUT, SULUT, PAPUA dan NTT tetapi angka tersebut tidak akan 
menaikan suara mereka secara significan, kan secara umum tidak ada kenaikan 
secara persentase pemeluk agama kristen di Indonesia, jadi suara PDS akan 
stagnan sama dengan pemilu 2004 yaitu diantara 2.0% s/d 2.4 %.

Saran saya buat PDS, bubarin saja partainya, kasihan para pendetanya disuruh 
sibuk kampanye sehingga urusan umat kristianinya terabaikan, jangan sampai 
menunggu umat kristianinya sampai apatis sama pendetanya,kecuali memang mau 
dipakai sama pendeta Ruyandi untuk mencuri kursi menteri tapi masak menteri 
agamanya pak pendeta.

 

PBR

Partainya Bursah Zanubi ini benar - benar dimiliki secara tunggal oleh Bang 
Bursah sehingga move politik dan gerak gerik partainya tidak lepas dari apa 
maunya bung bursah. Setelah ditinggal sama Zainudin MZ dan para pendirinya, 
serta tidak adanya momentum yang bisa dipakai untuk menunjukkan identitas 
pembeda partai ini, maklum saja kata reformasi sudah tidak laku sama dengan 
orde baru dan orde lama maka bisa dipastikan suara PBR juga akan cenderung 
longsor. Bantuan Dita Indah Sari dan kelompok Merahnya tidak cukup membantu 
karena sangat jelas kelompok dita dan bursah itu bagaikan air dan minyak yang 
tidak bisa satu, yang ada buat partai saling merusak, jadi jangan mimpi 
kelompok dita akan menambah suara PBR. Jadi prediksi saya PBR di 2009 akan 
turun dari 2004 dan tidak akan mencapai 2%.

 

Jadi analisa awal saya, partai - partai yang akan terlempar dari senayan adalah 
PBB, PDS, PBR, PDK, Pelopor, dan partai kecil lainnya.

Sedangkan partai yang akan maju kesenayan maka tunggu tulisan berikutnya.

 

 

Regards,

 

KangNoer020409


[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke