http://www.harianjogja.com/web2/beritas/detailberita/10430/aksi-amm-nyaris-ricuh-view.html


Aksi AMM nyaris ricuh 
Rabu, 09 Desember 2009 18:31:35 
JOGJA: Aksi yang dilakukan Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) DIY dalam 
memperingati hari antikorupsi sedunia yang jatuh pada hari ini di nol kilometer 
nyaris ricuh, Rabu (9/12). 

Karena merasa orasi mereka terganggu karena suara musik dari Face of Jogja di 
Monumen Serangan Umum 1 Maret, beberapa massa dari AMM masuk ke venue Face of 
Jogja dan meminta untuk pertunjukan musik dihentikan sementara. 

Aparat langsung bertindak dan coordinator aksi meminta  rekannya untuk kembali 
ke barisan sehingga kericuhan bisa dihindari.

Sebelum melakukan orasi di nol kilometer, massa melakukan aksi melempar koin ke 
gedung Bank Indonesia sebagai simbol kekecewaan mereka atas kucuran dana BI ke 
Bank Century. 

"Bank Indonesia merupakan akar permasalahan dari kasus Century. Untuk itu kami 
minta Boediono dan Sri Mulyani dinonaktifkan," ujar Aziz Amri, selaku 
coordinator aksi.

Massa yang berjumlah 200 ini merupakan  gabungan dari mahasiswa UII, UAD, UIN 
dan UMY ini menuntut pertanggungjawaban dan mundurnya SBY jika tidak bisa 
mengungkap kasus Century. 

Aksi diakhiri dengan memasang spanduk berisi tuntutan di depan Gedung 
Agung.(Harian Jogja/Intaningrum)



[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke