Refeleksi : Sendiwara  "Entah Kemana  Uang BC" akan berakhir dengan Happy End 
seperti apa  yang diperkirakan semula.

   

http://www.pikiran-rakyat.com/index.php?mib=news.detail&id=129966


Pansus Bank Century tidak Akan Berikan Solusi
Minggu, 28 Februari 2010 , 01:13:00
JAKARTA, (PRLM).- Hasil Panitia Khusus Hak Angket Kasus Bank Century 
diperkirakan tidak akan memberikan solusi apa-apa. Namun, posisi Presiden 
Susilo Bambang Yudhoyono sendiri akan berhadapan dengan opini publik yang 
secara umum tidak sepakat dengan kebijakan dana talangan itu.

Beberapa hal itu disampaikan Direktur Indobarometer M. Qodari dalam suatu 
diskusi tentang Pansus Century di Jakarta, Sabtu (27/2). "Hasil kemungkinan 
dari sidang paripurna, tidak akan memberikan solusi yang tuntas atau gambaran 
yang sifatnya final," kata dia.

Dipaparkannya,solusi tuntas akan sulit diperoleh karena kata mufakat pun 
diperkirakan sulit diwujudkan. "Agak sulit mendapatkan musyawarah mufakat dalam 
paripurna. Fraksi-fraksi akan kesulitan," ujarnya.

Bila tidak ada mufakat, maka Qodari memperkirakan hasil akhir pansus akan 
diwarnai voting atau pengambilan suara terbanyak. Pengambilan suara terbanyak 
akan dilakukan untuk menyimpulkan beberapa hal yang memang menjadi pokok 
pendalaman pansus selama dua bulan terakhir.(A-160/A-50)***






[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke