Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Teman Yang Berbahagia,

Apa kabar di malam yang indah ini? Semoga kita semua termasuk orang-orang yang 
beruntung dengan terkabulnya doa-doa yang kita panjatkan.

Ditengah kehidupan yang serba modern, terkadang kita bingung bagaimana mesti 
menyelesaikan sebuah persoalan. Tidak ada salahnya kita bermunajat dan memohon 
pertolongan kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Sholat tahajud merupakan penyebab 
sebuah permohonan kita dikabulkan. Allah berjanji akan memenuhi doa para ahli 
tahajud. Rasulullah bersabda, 

'Dimalam hari, ada satu saat yang ketika seorang muslim meminta kebaikan dunia 
dan akherat pasti Allah memberinya. Itu berlangsung pada setiap malam (HR. 
Muslim, Ahmad dan Jabir).

Dihadist yang lain Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda, 

'Allah setiap malam turun ke langit bumi sampai lewat sepertiga malam yang 
pertama. Dia berfirman, 'Akulah Raja. Akulah Raja. Barangsiapa yang berdoa 
kepadaKu maka Aku mengabulkanNya. Barangsiapa yang minta kepadaKu maka Aku 
memberinya. Barang siapa yang memohon kepadaKu maka Aku mengampuninya dan 
senantiasa demikian sampai fajar bersinar (HR. Muslim).

Yuk..kita sholat tahajud...

Wassalam,
agussyafii
---
Tulisan ini dibuat dalam rangka kampanye program Kegiatan 'Munajat Amalia 
(MULIA)' Hari Ahad, Tanggal 7 Maret 2010 Di Rumah Amalia. Kirimkan dukungan dan 
partisipasi anda di http://www.facebook.com/agussyafii atau 
http://agussyafii.blogspot.com, http://www.twitter.com/agussyafii, atau sms di 
087 8777 12 431 




      

[Non-text portions of this message have been removed]

Kirim email ke