Ngaji setelah diributin korupsi...

http://www.tempo.co/read/news/2012/02/04/063381697/Anas-dan-Angelina-Gelar-Pengajian


Sabtu, 04 Februari 2012 | 08:11 WIB
Anas dan Angelina Gelar Pengajian


TEMPO.CO, Jakarta - Di tengah derasnya desakan untuk mundur dari jabatan Ketua 
Umum Partai Demokrat karena dugaan keterlibatannya dalam kasus korupsi Wisma 
Atlet SEA Games, Anas Urbaningrum mengadakan Semaan Quran untuk memohon 
keselamatan, Jumat, 3 Februari 2012. Acara Anas dan keluarganya itu dilakukan 
bersama para lulusan Al-Munawir Rapiyak, Yogyakarta, yang tinggal di Jakarta, 
Bogor, dan Depok.

"Tidak ada permohonan khusus, sejak awal selalu berdoa mohon selamat," kata 
Imam, salah seorang anggota pengajian di rumah Anas, seusai acara.

Menurut Imam, kegiatan yang dimulai seusai salat Jumat hingga magrib ini rutin 
digelar setiap Jumat di rumah baru Anas di Jalan Semangka, Duren Sawit, Jakarta 
Timur. Pada Jumat, 3 Februari kemarin, pengajian dihadiri delapan alumni 
Al-Munawir. Namun, pada Jumat Legi, pesertanya dapat mencapai ratusan orang. 
"Ini semua lulusan pesantren mertuanya Anas di Yogyakarta," kata Imam.

Imam mengatakan Anas sempat mengikuti pengajian, tapi meninggalkan acara itu 
pada pukul 16.00 WIB. "Hingga malam, Mas Anas belum kembali," ujarnya.

Petugas keamanan di perumahan itu, Suparjo, mengatakan pengajian tersebut mulai 
dilakukan sejak nama Anas disebut-sebut dalam sejumlah kasus korupsi, yang 
bertepatan dengan selesainya rumah baru Anas yang menggabungkan empat rumah 
menjadi satu bangunan bergaya Jawa dengan sebuah joglo. "Lupa kapan, tapi sejak 
nama Pak Anas disebut-sebut. Dulu di rumah lama tidak pernah ada pengajian 
ini," ujar Suparjo.

Politikus Partai Demokrat lainnya yang juga terlilit kasus Wisma Atlet, 
Angelina Sondakh, pun sedang menyiapkan acara pengajian. Kegiatan itu 
diselenggarakan untuk memperingati setahun meninggalnya Adjie Massaid, suami 
Angie, pada 5 Februari 2011.

Jumat, 3 Februari kemarin, sebuah truk pengangkut tenda pesta masuk ke halaman 
rumah Angelina di Jalan Taman Cilandak II Blok E Nomor 14, Jakarta. Sopir truk 
mengatakan dia membawa tenda untuk acara peringatan satu tahun kematian Adjie. 
"Yang pesan Ibu Angelina," ucapnya. "Katanya sih untuk peringatan satu tahun 
suaminya."

Namun Angelina tidak terlihat. Puteri Indonesia 2001 yang kemarin resmi 
menyandang status tersangka dalam kasus korupsi Wisma Atlet itu mengaku sakit 
dan enggan menemui wartawan yang menunggu di kediamannya. Wartawan yang sempat 
masuk ke pelataran kediaman Angelina diminta keluar oleh seorang pria. "Kalian 
tidak boleh di sini. Kami sedang mempersiapkan peringatan satu tahun Adjie, 
tolong hormati kami," ujarnya.




------------------------------------

Post message: prole...@egroups.com
Subscribe   :  proletar-subscr...@egroups.com
Unsubscribe :  proletar-unsubscr...@egroups.com
List owner  :  proletar-ow...@egroups.com
Homepage    :  http://proletar.8m.com/Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    proletar-dig...@yahoogroups.com 
    proletar-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    proletar-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Kirim email ke