KI NTB Terancam Digantung di Malaysia
Kamis, 23 Juni 2011 | 16:50

Ilustrasi hukuman gantung [google] Ilustrasi hukuman gantung [google]

Berita Terkait

    * SBY Minta Masyarakat Mendukung Moratorium Pengiriman TKI ke Saudi
    * Eksekusi Mati Tanpa Pemberitahuan, Bertentangan dengan Praktik 
Internasional
    * SBY Protes Keras pada Pemerintah Saudi
    * KBRI di Saudi Terima Uang untuk Darsem Lolos dari Eksekusi Pancung
    * Lima Rekomendasi Timsus DPR Mengenai Penanganan TKI di Saudi

[MATARAM] Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa 
Tenggara Barat, Edi Saputra alias Supriadi, terancam hukuman mati dengan cara 
digantung karena dituduh membunuh warga Malaysia, Chai Joon Bui, pada 29 Juli 
2006.  

Untuk menyelamatkan Edi dari hukuman gantung, Koordinator Advokasi Kebijakan 
Perkumpulan Panca Karsa (PPK) Nusa Tenggara Barat (NTB) Endang Susilowati SH, 
menemui Gubernur NTB TGH. M. Zainul Majdi, di Mataram, Kamis (23/6) guna 
mengonsultasikan upaya penyelamatan tersebut.  

"Kami meminta pak Gubernur untuk berkoordinasi dengan KBRI di Kuching untuk 
mengikuti proses-proses peradilan, agar kasus hukuman pancung yang menimpa TKI 
Ruyati tidak terulang," ujarnya.  

Selain itu, kata Endang, pihaknya mendesak Gubernur NTB untuk ikut menjembatani 
penyebaran informasi hasil perkembangan proses peradilan kepada keluarga TKI 
yang menjalani hukuman di Malaysia itu.  

Hingga kini, Edi yang berasal dari Kampung Kertasari, Simpang Klanir, Kecamatan 
Sateluk, Kabupaten Sumbawa Barat, itu telah menjalani enam kali sidang di 
Mahkamah Rendah di Kuching, dan satu kali sidang di Mahkamah Tinggi Kuching, 
yaitu pada 15 Maret 2007.  

"Tapi hingga saat ini belum ada informasi persidangan lanjutan dan belum ada 
saksi yang dapat meringankan," ujarnya.  

PPK NTB meminta Gubernur NTB periode 2008-2013 yang berasal dari kalangan ulama 
dan pernah menjadi anggota Komisi X DPR-RI itu ikut melakukan diplomasi politik 
untuk menyelamatkan Edi Saputra. [Ant/L-9]  



------------------------------------

Post message: prole...@egroups.com
Subscribe   :  proletar-subscr...@egroups.com
Unsubscribe :  proletar-unsubscr...@egroups.com
List owner  :  proletar-ow...@egroups.com
Homepage    :  http://proletar.8m.com/Yahoo! Groups Links

<*> To visit your group on the web, go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/

<*> Your email settings:
    Individual Email | Traditional

<*> To change settings online go to:
    http://groups.yahoo.com/group/proletar/join
    (Yahoo! ID required)

<*> To change settings via email:
    proletar-dig...@yahoogroups.com 
    proletar-fullfeatu...@yahoogroups.com

<*> To unsubscribe from this group, send an email to:
    proletar-unsubscr...@yahoogroups.com

<*> Your use of Yahoo! Groups is subject to:
    http://docs.yahoo.com/info/terms/

Kirim email ke