PERSEMBAHAN
(Prediksi Pasambahan Minangkabau di Masa Depan)
Sumber : Balerong
Karya : Yanto Jambak (Yan Majo Basa)

Mc Adat & MM/Penyiar Radio Pusako Minang Am 972 Tgr
Bag.2


PERSEMBAHAN BASA BASI
Engku Sutan Bandaro……………………………………………!!
Cupak  penuh gentang berlanjung
Sukatan anak minangkabau
Sebah sujud salam di anjung
Ukuran dan patut jika terlampau

Hendak ke gunung sikalebut
Hendak ke rimba kayu jati
Kayu besar banyak berbuah
Ketiga dengan kayu kamat
   Gagap gentar hamba menyebut
Pengulu banyak yang sakti
Orang besar banyak yang bertuah
Yang tuangku banyak yang keramat

Saluk ada destarpun ada
Berkain panjang tiga helai
Hendak di cuci orang padang
Dicuci di-mana-lah di hempaikan
Entah di langkan ini jua
     Datuk ada sutanpun ada
Apalagi yang cerdik pandai
Ragulah mata memandang
Sembah kemanalah di tibakan
Sepertinya ke Pamuntjak juga.


Sembah di ditibakan kepada Engku St Bandaro……………………
Sungguhpun Engku se orang buat hamba menibakan sembah,  di lahirnya Engku 
sendiri yang di panggilkan nama yang di himbaukan gelar, namun di batinnya 
menghadap ketengah rapat, sembah tertabur ke orang ramai, rundingan jatuh di 
tengah tengah.………………….

Sepihak kami yang datang, yang se iring langkah dari rumah, se ayun lenggang di 
jalan ramai, menuju ranah kampung ini.
Yang se ibarat dan umpama, bagaikan ranah Minangkabau
Kampung yang indah ketinggian, di pagar bukit berkeliling, di sela gunung susun 
tiga, tiga bagaikan tungku sejerangan.
batang kerambil linggayuran, rumputnya lentik lentik an, sawah berpiring di 
dataran, ladang ber petak di lereng lereng, serta dusunnya ber kelompok 
kelompok.
Me hijau rona ladang muda, jagung me upih bilang tangkai, bagaikan timah bunga 
cabenya, buah terung ayun ayunan, seling menyeling kacang panjang, antimun 
mengarang bunga.
Maka di hilirkanlah jalan yang panjang, jalan raya titian batu, jalan besar 
tirai terhampar....
Jalan besar tirai terhampar, kasiknya tipis bagaikan di pirit, pasirnya halus 
bagai di tumbuk, batu bulat susun bersusun, pagar hidup ber timbal balik, 
puding emas sebelah luar, puding hitam sebelah dalam, bunga jiluang ber batang 
batang, berkelok jalan ke hilaman.
Berbelok jalan ke hilaman, halaman yang tidak panjang benar, melayah bunga 
saliguri, merumbai bunga tali tali, bunga tinjau se jangkauan, bunga sabihnya 
rendah rendah.
Maka berbunyilah segala bunyian, meringgih si belang tandai, berkokok kinantan 
puti, merentak balam bunga kawa.
Menoleh ke dalam kebun, buah nangka panjatan beruk, kemuning sandaran alu, 
jeruk manis pautan kuda, kolamnya bundar berkiambang.
Airnya jernih ikannya jinak, ikan kulari ber bondong bondong, ikan sepat se 
ekor se ekor, ikan puyu ber sisik emas, garing me lintas lintas jua.
Maka di badan diri kami, yang bak misal burung pipit, terbang sakawan di udara, 
berputar di rimba yang se tumpak, melayang ke kayu rimbun daun, tertegun 
melihat ranting, adakah suka di hinggapi???

Kenari bukan kenari saja
Sikajut tumbuh di ladang
Kemari bukan kemari saja
Besar maksud hendak di hadang

Bedil japun di bangkahulu
Penembak kapal di muara
Beri ampun kami oleh penghulu
Terimalah sembah hadirin semua

Waalaikumsalam wr wb...
Lah letih kami ber bansi
Bansi tersandar di pematang
Sudah letih kami menanti
Kenapa Sutan terlambat datang

Di malam semalam ini, entah lah bulan yang nampak terang, entah bintang yang 
sangat bercahaya, besar hati tidak terhingga, karena yang dinanti sudah datang, 
yang ditunggu sudah tiba, yang dijemputpun sudah sampai.

Rama rama di pedalaman
Patah sayap terbang berhenti
Menukik ke sawah ladang
  Usah lama tegak di halaman
Ambil air basuhlah kaki
Naik ke atas rumah gadang
        Kata yang tidak menunggu jawab, gayung nan tidak menunggu sambut dengan 
perbuatan saja di iringkan sutan.....
(bersambung)

-- 
-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://forum.rantaunet.org/showthread.php?tid=1
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/



Kirim email ke