Pak Saaf n.a.h.,
usulan lain ambo selain Prof. Dr. Hj. Aliyah Hamka, MM, adalah penulis muda
Minang yang sangat cerdas, 'alim, dan memiliki jaringan internasional luas,
yakni adinda Ahmad Fuadi (40 tahun) penulis novel trilogi sukses "Negeri 5
Menara", "Ranah 3 Menara", dan "Rantau 1 Muara".
Adi sebetulnya anggota Palanta ini juga, tapi jarang mancogok.

Kehadiran Adi dalam FTTS bisa mewakili generasi muda Minang yang cemerlang.
Lahir dan besar di ranah (Bayur, Maninjau), Adi adalah pemegang gelar dua
magister di bidang Media and Public Affairs (George Washington Uni) dan
film dokumenter (University of London). Dia menguasai aktif sejumlah bahasa
asking, dan punya jaringan networking NGO yang luas (Pernah jadi Direktur
NGO Lingkungan Hidup, The Nature Conservancy). Sekarang Adi aktif mengelola
Komunitas Menara, pendidikan gratis bagi anak-anak kurang mampu khususnya
di bidang pra-sekolah.

Last but not least, Adi adalah cucu Buya Sulthany Datuk Rajo Dubalang dan
Buya Sulaiman Katik Indo Marajo. Jadi manuruik ambo, Ahmad Fuadi sangat
cocok untuk menjadi bagian dari Presidium FTTS, menjadi penyeimbang para
senior dengan energi kreatifnya yang masih meletup-letup.

Wassalam,

ANB
45, Cibubur
(Penggemar karya-karya Fuadi)

Pada Minggu, 28 Juli 2013, Akmal Nasery Basral menulis:

> Pak Saaf kalau ambo usulkan: Prof. Dr. Hj. Aliyah Hamka, MM.
> Selain seorang akademisi, beliau juga aktif di sejumlah organisasi seperti
> anggota IMWA (International Muslim Women Association), anggota Komnas PA
> (Perlindungan Anak), anggota Komwas PBB (Komisi Pengawasan Masyarakat Untuk
> Pemerintahan Baik dan Bersih).
>
> Selain itu beliau juga putri Buya Hamka, dan bisa mewakili keterlibatan
> para bundo dalam masyarakat Minang yang matrilineal (karena sejauh ini
> nama-nama yang diusulkan masih didominasi para lelaki).
>
> Wassalam,
>
> ANB
> 45, Cibubur
>
> Pada Minggu, 28 Juli 2013, Dr. Saafroedin Bahar menulis:
>
>> Dear all, secara berkebetulan saya berjumpa dengan Prof. Dr. Azyumardi
>> Azra MA dalam acara berbuka puasa puasa hari Sabtu sore kemarin. Secara
>> singkat telah saya sampaikan kepada beliau tentang perkembangan persiapan
>> pembentukan FTTS. Beliau tertarik dan meminta dikirimi bahan-bahan. Hal ini
>> sudah saya teruskan kepada bung Dr. Mafri Amir, dosen UIN dan angggota tim
>> pak Nasser Amir, yang sangat dekat dengak beliau, disertai harapan saya
>> agar Prof Azyumardi bersedia duduk dalam FTTS.
>>
>> Sekedar catatan, Prof Dr. Azyumardi Azra MA adalah 'keynote speaker'
>> dalam acara pembukaan KKM/SKM GM di Padang tanggal 12 Desember 2010, dan
>> 'keynote speech' beliau itu dicantumkan dalam buku Pedoman Penghayatan dan
>> Pengamalan ABS SBK yang disepakati bersama dalam KKM/SKM GM 2010 tersen.
>>
>> Jika beliau setuju, maka sudah ada dua orang calon untuk anggota
>> Presidium FTTS ini, yaitu Dr. Partialis Akbar, SH dan Prof Dr. Azyumardi
>> Azra, M.A.
>>
>> Siapa lagi yang perlu kita dekati ?
>>
>> Wassalam,
>> Saafroedin Bahar.
>>
>> --
>>
>>
>>
>>
>

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet~ 
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, yang melanggar akan dimoderasi:
* DILARANG:
  1. Email besar dari 200KB;
  2. Email attachment, tawarkan & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. Email One Liner.
* Anggota WAJIB mematuhi peraturan (lihat di http://goo.gl/MScz7) serta 
mengirimkan biodata!
* Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
* Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
* Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "RantauNet" dari Grup 
Google.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke rantaunet+berhenti berlangga...@googlegroups.com .
Untuk opsi lainnya, kunjungi https://groups.google.com/groups/opt_out.


Reply via email to