Minggu, 29/12/2013 20:23 WIB
Ini Kata Jokowi Soal 12 Nama Kandidat Lawan Tandingnya di Pilpres
Sukma Indah Permana - detikNews

Jakarta - Survei Laboratorium Psikologi Politik UI menemukan 21 nama baru lawan 
tanding Joko Widodo (Jokowi) sebagai capres 2014. Jokowi menilai semakin banyak 
pilihan, maka akan menjadi baik untuk masyarakat.

"Menurut saya, semakin banyak pilihan akan semakin baik untuk masyarakat, untuk 
rakyat," ujar Jokowi.

Hal ini disampaikan Jokowi usai menutup Grand Prix Marching Band XXIX 2013 di 
Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (29/12/2013).

Jokowi menilai hal ini bukan sekedar masalah lawan. Dia lebih memilih 
melihatnya sebagai alternatif.

"Bukan masalah lawan, lho. Ini jangan dikait-kaitkan," katanya.

Survei Laboratorium Psikologi Politik UI menemukan 21 nama baru yang 
berpotensial menjadi kandidat lawan tanding Jokowi sebagai capres 2014. Berikut 
nama-nama mereka:

1. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan;
2. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo;
3. Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini;
4. Gubernur Jawa Timur Soekarwo;
5. Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama;
6. Mantan Wali Kota Blitar Djarot Saiful Hidayat;
7. Bupati Enrekang La Tinro La Tunrung;
8. Mantan Wali Kota Yogyakarta Herry Zudyanto;
9. Mantan Wagub Jateng Rustriningsih;
10. Ketua Serikat Petani Pasundan Agustiana;
11. CEO PT Garuda Indonesia Emirsyah Satar;
12. Akademisi Anies Baswedan;
13. Ketua umum Serikat Petani Indonesia Hendri Saragih;
14. Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia Said Iqbal;
15. Ketua KPK Abraham Samad;
16. Menteri Keuangan Chatib Basri;
17. CEO Trans Corp Chairul Tanjung;
18. Direktur World Bank Sri Mulyani;
19. CEO PT KAI Ignatius Jonan;
20. Wakil Menteri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi 
(PANRB) Eko Prasojo; dan
21. Bupati Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah.

Survei kemudian menyaring menjadi 12 nama dengan lima kriteria, yaitu berusia 
di bawah 55 tahun, memiliki integritas yang baik atau tidak terlibat kasus 
hukum, mampu menginspirasi, mempunyai prestasi, dan berasal dari kalangan 
birokrat, konglomerat, serta profesional.
Survei juga mengabaikan unsur popularitas, elektabilitas dan pernyataan 
kesediaan calon untuk dicapreskan.

Berikut 12 nama tersebut:

1. Tri Rismaharini (7,38 poin)
2. Basuki Tjahaja Purnama (7,28 poin)
3. Anies Baswedan (7,04 poin)
4. Chairul Tanjung (6,43 poin)
5. Abraham Samad (6,42 poin)
6. Ignatius Jonan (6,40 poin)
7. Emirsyah Satar (6,32 poin)
8. Chatib Basri (6,30 poin)
9. Eko Prasojo (6,10 poin)
10. Tri Mumpuni (6,03 poin)
11. Nurdin Abdullah (5,79 poin)
12. Ahmad Heryawan (5,32 poin)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet~ 
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, yang melanggar akan dimoderasi:
* DILARANG:
  1. Email besar dari 200KB;
  2. Email attachment, tawarkan & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. Email One Liner.
* Anggota WAJIB mematuhi peraturan (lihat di http://goo.gl/MScz7) serta 
mengirimkan biodata!
* Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
* Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
* Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/
--- 
Anda menerima pesan ini karena Anda berlangganan grup "RantauNet" dari Grup 
Google.
Untuk berhenti berlangganan dan berhenti menerima email dari grup ini, kirim 
email ke rantaunet+berhenti berlangga...@googlegroups.com .
Untuk opsi lainnya, kunjungi https://groups.google.com/groups/opt_out.

Kirim email ke