Assalaamualaikum wr.wb.,
        RS Pekanbaru Medical Center (RS PMC) Pekanbaru-Riau sering
mendapat kunjungan tamu dari pelbagai kalangan, daerah dan profesi, kali
ini, Sabtu, 7 Juni 2008, mantan Kasum TNI, Bapak Letjen TNI (Purn)
Endang Suwirya bersama isteri tercinta dan putri bungsu tersayangnya
mengadakan kunjungan ke RS PMC di Pekanbaru, kunjungan tamu ini disambut
di ruang VIP Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Qasim II Pekanbaru
oleh Owner RS PMC yaitu pasangan Bapak Prof. dr. H. K. Suheimi, SpOG
alumni SMA 1 Bkt 65 dan Ibu dr. Hj. Zurtias Suheimi, MARS yang juga
adalah alumni SMA Negeri 1 Bukittinggi angkatan 1965.
        Pagi Sabtu itu, setibanya di RS PMC bapak dan Ibu Suheimi
memberikan gambaran tentang kota Pekanbaru, RS PMC dan kepeduliaan PMC
dengan masyarakat sekitarnya secara luas, lugas dan yang menjadi "trade
mark" beliau yaitu kocak dan membuat suasana menjadi sangat hidup dan
heboh,  Pak Endang yang baru pertama kali datang ke Pekanbaru nampak
terpesona dan beliau sangat kagum, itu terlihat saat beliau melihat view
kota Pekanbaru dari teras lantai 6 RS PMC di jl. Lembaga Permasyarakatan
25 Pekanbaru.
        Hadir dalam penyambutan itu putra bungsu kel Pak Suheimi, Dedek,
Direktur RS PMC Pak dr. Nurcholis, Management PMC, Pak Kombes Pol.
(Purn) dr. Nusa, pak dr. Zul Hendri dan pak Adrianis masing-masing
beserta isteri serta Elthaf.
        Seharian Sabtu itu pada beberapa kesempatan bincang-bincang
berdua dengan mantan Kasum TNI ini saya banyak mendapat  cerita sharing
pengalaman beliau di berbagai negara di luar negeri, seperti waktu
beliau sebagai Observer di Pilipina, begitu pula waktu penugasan di
Karachi, Afrika, New Zealand dan berbagai negara di benua Eropah, di
Arab serta berbagai negara di Asia, begitu juga pengalaman dalam negeri
beliau di Timtim, Papua dan Aceh.
        Malamnya, seperti biasa setiap menyambut tamu Pak Suheimi juga
mengadakan acara ramah tamah di Hall Granada lantai 4 RS PMC yang
tentunya diiringi organ tunggal, malam itu begitu meriahnya karena pak
Suheimi memulai acara dengan permainan sulap yang dimainkan oleh pak K.
Suheimi sendiri, yaitu memasukkan sapu tangan dari telinga kiri dan
dikeluarkan di telinga kanan, wah untung saja tidak ada dokter ahli THT,
bisa-bisa dia protes keras karena akses dua telinga itu nggak ada,
he..he.., beliau juga ikut menyumbang beberapa lagu kesayangan beliau
dan tentunya nggak lupa "lagu wajib" dokter ahli kandungan yang berjudul
Untuk kau dan si buah hati.
        Yang membuat acara lebih meriah, malam itu juga hadir dari
jajaran TNI AD, yaitu : Danrem 131 WB, Pak Kolonel Inf. Syafril
Mahyudin, AKABRI 1982, urang awak yang baru menjabat Danrem seminggu
ini, Kasrem Pak Letkol Inf Agus, Dandim pak Letkol Inf Ibrahim Pulungan.
Pak Endang dan isteri beserta Danrem, Dandim Pekanbaru masing-masing
bersama isteri, beliau-beliau ini juga didaulat untuk membawakan lagu
kesesayangan mereka dan beliau dengan gembiranya menyumbangkan lagu
masing-masing dua buah lagu.
        Besoknya, Minggu Pak Endang Suwirya main Golf di Labersar
bersama Danrem, dan sore minggu nya beliau dilepas di VIP lancang Kuning
di Bandara SSK II Pekanbaru untuk kembali ke jakarta oleh Gubernur Riau
pak HM. Rusli Zainal, SE., MP, Danrem 131 WB dan jajarannya.

        Pak Letjen TNI (Purn) Endang Suwirya adalah alumni AKABRI
angkatan 1973, seangkatan dengan pak SBY dan pak Mayjen TNI Jasri Marin
urang Pikumbuah yang mantan Komandan POM TNI, ketua Himpunan Alumni SLTA
se Sumatera barat dan ketua alumni SMA 1 Payakumbuh, Pak Endang setelah
menjadi Pangdam Iskandar Muda Aceh dipromosikan sebagai Wakasad dan
selanjutnya dipromosikan sebagai KASUM TNI yang merupakan jabatan paling
senior untuk perwira bintang tiga di TNI, Januari 2008 beliau memasuki
masa purna bakti. 
        Pak Suheimi adalah orang tua kita yang aktif di milis SMA 1 Bkt
dan Rantau net, beliau sangat sangat rajin mengirimkan buah pikiran
beliau yang enak dibaca dan perlu itu, karena pada setiap tulisan beliau
selalu diakhiri dengan kutipan ayat-ayat Al Quran.
        Bravo RS PMC semoga makin mendapat tempat di hati masyarakat
Riau, amiin.
        Foto saya dengan Pak Endang bisa dicigok di sini:
\\sgh4290gvk\FotoKasumTNI
        Wassalam,

        L'thaf, 
        IASMA1Bkt, Ank 80
         


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
===============================================================
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting
- Dilarang mengirim email attachment! Tawarkan kepada yg berminat & kirim 
melalui jalur pribadi
- Dilarang posting email besar dari >200KB. Jika melanggar akan dimoderasi atau 
dibanned
- Hapus footer & bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Jangan menggunakan reply utk topik/subjek baru
===============================================================
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED]
Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke