Assalaamu'alaikum wa rahmatullaahi wa barakaatuhu

Nomor 46.

Wassalamu'alaikum

Lembang Alam

..........................................................................
1.   Ibu Ningsih



Anto sedang berzikir sesudah shalat zuhur di mesjid sekolah dengan zikir
yang panjang. Dengan tasbih, tahmid dan takbir. Dengan ungkapan rasa syukur
dan dengan doa yang panjang. Doa yang khusyuk dan sungguh-sungguh. Anto
memang sangat berubah sejak sebulan terakhir ini. Dia sekarang benar-benar
sangat taat. Dia tidak pernah lupa shalat dan sebisanya shalat berjamaah di
awal waktu. Kalau lagi di rumahpun Anto rajin shalat ke mesjid. Dan seperti
syair lagu Bimbo, 'ternyata shalat itu nikmat'. Anto bersyukur karena mami
sudah banyak sekali kemajuan. Mami sudah boleh dikatakan sembuh sekarang
meskipun masih terus melanjutkan terapi jus dengan sangat  ketat. Kesembuhan
mami ini benar-benar merupakan kurnia Tuhan,  kemurahan Tuhan, mu'jizat dari
Tuhan. Dari Allah Subhanahu wa ta'ala. Penyakit mami yang sangat
mengkhawatirkan beberapa waktu yang lalu sekarang hampir sembuh. Penyembuhan
dengan cara pengobatan sangat sederhana yang tidak pernah terpikirkan
sebelumnya. Cara pengobatan yang diajarkan oleh pak Umar kepala sekolah SMU
369 yang baru. Segenap anggota keluarga Ir. Suryanto menyadari bahwa sakit
dan kesembuhan itu adalah dengan izin Allah SWT. Dan semua yakin bahwa Allah
yang menggerakkan pak Umar untuk datang berkunjung ke rumah mereka beberapa
minggu yang lalu untuk menganjurkan cara pengobatan alternatif yang
ternyata, dengan izin Allah, terbukti sangat manjur.



Mami berkali-kali menyatakan keinginannya untuk bertemu pak Umar untuk
mengucapkan rasa terima kasih. Dia sangat ingin datang ke sekolah untuk
mengucapkan terima kasih itu tapi papi melarangnya, karena menurut papi hal
itu kurang pantas. Papi juga melarang untuk pergi ke rumah pak Umar
sekarang-sekarang ini tanpa memberi tahu sebelumnya. Khawatir pak Umar nanti
tidak siap menerima mereka dan merasa tidak enak dengan kedatangan itu. Papi
mengingatkan mami bahwa pak Umar pernah berjanji akan datang melihat mami.
Tapi mungkin sekarang beliau masih sibuk sehingga belum sempat. Maklumlah
baru saja menjabat sebagai kepala sekolah di SMU 369. Papi hanya berpesan
sama Anto kalau ketemu pak Umar agar menyampaikan salam papi atau bisa juga
salam dari mami. Anto sih hampir setiap hari bertemu dengan pak Umar di
mesjid saat shalat zuhur. Tapi tidak pernah sempat berbicara. Karena di
mesjid sekolah sekarang banyak sekali murid-murid dan guru-guru yang ikut
shalat berjamaah. Shaf paling depan biasanya sudah diisi oleh guru-guru dan
beberapa murid yang memang rajin dan lebih awal datang ke mesjid.



Karena itu hari ini Anto datang lebih awal. Begitu jam istirahat dan azan
terdengar, dia langsung menuju mesjid tergesa-gesa. Dia tidak memperdulikan
Iwan yang berteriak memanggil-manggilnya mengajak pergi bersamaan. Anto
sambil tersenyum kepada Iwan, tanpa komentar apa-apa, berlalu cepat-cepat. Dia
mengambil tempat di shaf depan, persis di belakang imam. Mudah-mudahan nanti
bisa bersalaman dengan pak Umar setelah selesai shalat. Mudah-mudahan pak
Umar mengajak berbicara. Dan pada waktu itu Anto akan menyampaikan salam
papi. Ternyata sesudah shalat dia memang bersalaman dengan pak Umar. Tapi
pak Umar setelah itu langsung berzikir. Dan shalat sunat. Setelah itu
keluar. Pak Umar tidak berbicara dengan siapa-siapapun setelah selesai
shalat.

................................................


              *di* http://lembangalam.multiply.com *dan*
www.palantalembangalam.blogspot.com

--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
=============================================================== 
UNTUK DIPERHATIKAN:
- Wajib mematuhi Peraturan Palanta RantauNet, mohon dibaca & dipahami! Lihat di 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi anda pada setiap posting
- Dilarang mengirim email attachment! Tawarkan kepada yg berminat & kirim 
melalui jalur pribadi
- Dilarang posting email besar dari >200KB. Jika melanggar akan dimoderasi atau 
dibanned
- Hapus footer & bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Jangan menggunakan reply utk topik/subjek baru
=============================================================== 
Berhenti, kirim email kosong ke: [EMAIL PROTECTED] 
Daftarkan email anda yg terdaftar pada Google Account di: 
https://www.google.com/accounts/NewAccount?hl=id
Untuk dpt melakukan konfigurasi keanggotaan di:
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
===============================================================
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke