Dari Detik.com

Jakarta - 70 Merek kosmetik yang beredar di pasaran dinyatakan
dilarang. Sebab, kosmetik itu dipastikan mengandung zat kimia
berbahaya bagi kesehatan.

Zat kimia itu antara lain Merkuri, Hidrokinon, dan Asam Retinoat dan
bahan pewarna merah K.3.

"Merkuri atau air raksa merupakan logam berat berbahaya yang merupakan
racun. Bahan pemerah K.3 yang biasa digunakan untuk mewarnai kertas,"
kata Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Husniah Rubiana,
di kantornya, Jl Percetakan
Negara, Jakarta Pusat, Kamis (11/6/2009).

70 merek kosmetik itu terbagi 4 kategori yaitu rias wajah dan mata (18
merek), pewarna rambut (7), perawatan kulit (44), dan sabun mandi (1).

Beberapa merek antara lain Olay 4 in 1 Complete Make Up, Pond's Detox
Complete Beuty Care, Sutsyu lipstick color fix No.5, Casandra hair
dye, Dr. Fredy Setyawan whitening cream II, Top-Gel MCA Extra Pearl
Cream, Olay Total white cream, Pond's Age Miracle day and night cream,
dan Jinzu strawbery white and beauty soap.

Hanya saja, sejumlah merek di atas merupakan merek palsu yang nebeng
terkenal. "Seperti Pond's, itu yang palsu dan tidak dikeluarkan oleh
produsennya. Hanya nebeng terkenal saja,"

Puluhan merek itu dinyatakan dilarang beredar. Jika masih nekat
dipasarkan, akan dijerat UU No.23/1992 tentang Kesehatan. Ancamannya 5
tahun penjara atau denda Rp 100 juta.

--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
.
Posting yg berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan ditempat 
lain harap mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi/dibanned:
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tidak dengan mereply email lama 
- DILARANG: 1. Email attachment, tawarkan disini & kirim melalui jalur pribadi;
2. Posting email besar dari 200KB; 3. One Liner
===========================================================
Berhenti, kirim email kosong ke: rantaunet-unsubscr...@googlegroups.com 
Untuk melakukan konfigurasi keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke