Kab. Solok Selatan | Selasa, 16/06/2009 08:42 WIB

Nengsih Adeyaka - Padang Ekspres <http://www.padangekspres.co.id> 

Pergelaran seni dan pameran kerajinan tangan anak nagari selama dua hari
9-10 Juni pekan lalu berlangsung sukses. Acara yang diibuka oleh Camat
Sungai Pagu Yuli Sastra Jhon diselenggarakan kerjasama antara PNPM Kecamatan
Sungai Pagu, Ikatan Komunitas Kreatif Solok Selatan serta bekerja sama
dengan elemen pemerintahan di Kecamatan Sungai Pagu. 

Ketua UPK PNPM Sungai Pagu sekaligus Ketua Panitia Yunastri, SH kepada
Padang Ekspres mengatakan dalam festival seni anak nagari ini diikuti
perwakilan dari 17 Jorong, artinya lebih separuh dari jumlah Jorong yang ada
di Kecamatan Sungai Pagu yang berjumlah 32 Jorong. 

"Awalnya yang mendaftar untuk menjadi peserta sebanyak 29 jorong namun pada
pelaksanaan lomba yang jadi mengikuti hanya 17 jorong saja, mungkin ini
disebabkan karena ketidaksiapan tim, "Ungkap Yunastri yang saat ini masih
tercatat sebagai anggota DPRD Solok Selatan beberapa waktu lalu. 

Pada festival seni anak nagari ini diperlombakan berbagai kesenian
tradisional Minangkabua yaitu randai, tari piring, rabab, saluang dendang,
dzikir rabana dan gontong-gontong. Dari laporan panitia yang diwakili oleh
Novelis Agung untuk Randai terbaik I oleh Sanggar Seribu Rumah Gadang Jorong
Mudiak Lawe, terbaik II Sanggar Baringin Sati Mudiak Lolo Barat diikuti
terbaik III Sanggar Madang Saiyo Mudiak Lolo Timur. Tari Piriang terbaik I
Sanggar Takkondai Pasir Talang, terbaik II Sanggar Mambangkik Batang
Tarandam Jorong Sungai Durian, Terbaik III Lenggo Geni Sigintir, Rabab
Terbaik I Linggo Geni Sigintir, terbaik II Madang Saiyo Mudiak Lolo Timur,
terbaik III Baringin Sati Mudiak Lolo Barat, Saluang Dendang terbaik I
Madang Saiyo Mudiak Lolo Timur, terbaik II Baringin Sati Mudiak Lolo Barat,
Terbaik III Mambangkik Batang Tarandam Sungai Durian, Zikir Rabana Terbaik I
Baringin Sati Mudiak Lolo Barat, Terbaik II Adat Lamo Pusako Usang Sipotu,
Terbaik III Saribu Rumah Gadang Mudiak Lolo Barat dan Gontong-gontong
Terbaik I Sarai Sarumpun MPL, Terbaik II Sikumbang Janti Jorong Tigo Lareh
Bakapanjangan, Terbaik III Bundo Kanduang Jorong Lundang. 

Herlina Syarif dari tim Ikatan Komunitas Kreatif mengatakan dengan adanya
festival ini diharapakan masyarakat kembali menyemarakan kesenian
tardisional Minangkabau terutama kesenian kabupaten Solok Selatan khususnya
Kecamatan Sungai Pagu. 

"Selain acara seni juga diadakan pameran keterampilan kerajinan tangan anak
nagari berupa pembuatan alat musik rabab, "Tambahnya. (pl5)

 

http://padang-today.com/index.php?today=news&id=6960


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
.
Posting yg berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan ditempat 
lain harap mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi/dibanned:
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tidak dengan mereply email lama 
- DILARANG: 1. Email attachment, tawarkan disini & kirim melalui jalur pribadi;
2. Posting email besar dari 200KB; 3. One Liner
===========================================================
Berhenti, kirim email kosong ke: rantaunet-unsubscr...@googlegroups.com 
Untuk melakukan konfigurasi keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Kirim email ke