________________________________
From: Muzirman -- <muzir...@gmail.com>
To: muzir...@gmail.com; MuzIrman <muzirm...@yahoo.com>
Sent: Thu, September 9, 2010 4:45:00 PM
Subject: Saudagar MINANG Optimis Tarik Investor


Saudagar Minang Optimistis Tarik Investor
(Komentar : Selamat Mengadakan Forum Saudagar Minang, semoga sukses menarik 
Investor, kalau boleh saya bertanya sejak mulai berdiri nya dan sdh bbrp kali 
diadakan Forum Pertemuan dan sejenis nya, bgmn evaluasi penanaman Investor di 
Sumbar, berapa percentkah trend meningkatnya penanaman investasi? Apa kendala2 
yg dihadapi Investor dalam menanamkan investementnya,
 
Bgmn procedure nya , apakah cukup memakan waktu pengurusannya dibandingkan dgn 
daerah lain? Bgmn dgn system One Door policy pengurusan penanaman modal ? 


 
Wass. Muzirman Tanjung
------------------------------------------
"Selamat Hari Raya Idil Fitri, semoga Kembali ke Fitrah, dan amal2-ibadah nya 
makan bertambah, Amin"
-----------------------------------------------
Tribunnews.com - Kamis, 9 September 2010 17:18 WIB
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hendra Gunawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Forum Silahturahim Saudagar Minang (FSSM) 2010 yang 
akan digelar di Kota Padang pada 15 dan 16 September 2010 diyakini mampu 
menarik 
investor untuk berinvestasi di Provinsi Sumatera Barat dan sekitarnya.

Acara ini ketiga kalinya digelar dengan tingkat partisipasi sekitar seribu 
saudagar dan intelektual untuk menarik para investor agar mendatangi dan 
menanamkan modalnya di tanah minang.

"Untuk kegiatan ketiga ini akan secara kongkrit diusulkan ke pemerintah  
hal-hal 
yang mendorong investasi di Sumatera Barat," ungkap Bendahara Panitia SSM 2010 
yang juga Ketua Umum SaudagarMuda Minang (SMM) Fahira Fahmi Idris dalam 
keterangan persnya di Jakarta, Kamis (9/9/2010).

Hal yang paling utama, jelasnya, perlu diperhatikan bagi investor adalah 
masalah 
penggunaan tanah ulayat untuk usaha dan edukasi ke masyarakat minang dalam 
melihat munculnya pendatang.

"Pada tahun ini pemerintah setempat berencana akan membangun berbagai 
infrastruktur dasar untuk membuka akses bagi investor di bidang pariwisata, 
perkebunan, dan pertanian. Ini harus dioptimalkan untuk memajukan perekonomian 
Sumbar," katanya.

Diungkapkannya, pada tahun ini FSSM akan menghadirkan Saudagar minang tidak 
hanya dari Indonesia, tetapi juga dari Amerika Serikat, Singapura, Brunei 
Darussalam, Timor-Timur, Malaysia.

"Masyarakat minang harus mengoptimalkan kegiatan ini. Kami sudah menjembatani 
keinginan investor dan pemerintah. Sekarang bola di masyarakat setempat," 
katanya.

Sekretaris Eksekutif Saudagar Muda Minang (SSM) Aslim Nurhasan Sutan Sati 
menambahkan,  dua kegiatan sebelumnya yang dilakukan FSSM telah berhasil 
menyakinkan satu investor besar membangun hotel di Padang dengan nilai 200 
miliar rupiah. 


"Kami juga melakukan pemberdayaan untuk masyarakat setempat. Seperti memasarkan 
produk secara online dan berternak ikan dengan benar. Ada satu nagari (wilayah) 
yang menjadi percontohan," katanya.

Fahira menambahkan, untuk menumbuhkan jiwa berdagang dari masyarakat minang 
rencananya akan  berkerjasama dengan Universitas Andalas mendirikan Institut 
bisnis. 


"Kegiatan semacam ini sangat mendukung masyarakat setempat. Buktinya selama 
seminggu kegiatan dua tahun lalu, penjualan Usaha Kecil Menengah (UKM) 
khususnya 
untuk oleh-oleh dan makanan meningkat," katanya.

Editor : johnson_simanjuntak
Share 



      

-- 
.
Posting yang berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan di tempat 
lain wajib mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini dan kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur dan Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer dan seluruh bagian tidak perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat e-mail baru, tidak me-reply e-mail lama dan 
mengganti subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali serta ingin mengubah konfigurasi/setting-an 
keanggotaan di: http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe.

Kirim email ke