Solok Selatan, (ANTARA) - Warga Lubuk Malako terlibat tawuran dengan warga
Bidar Alam, Kecamatan Sangir Jujuan, Solok Selatan, Senin (13/9).

Menurut salah seorang warga Lubuk Malako, Hamudis, tawuran tersebut terjadi
di perbatasan kedua daerah tersebut sekira pukul 14.00 WIB. Belum diketahui
penyebab pati tawuran tersebut.

Akibat tawuran itu, puluhan orang menjadi korban dan saat ini mendapatkan
perawatan di puskemas terdekat.

Sementara, Direktur RSUD Solok Selatan, Norvirman mengungkapkan, pihaknya
mengirimkan dua unit ambulans dari Puskesmas Pakan Rabaa dan Sungai Pagu
serta petugas untuk membantu merawat korban

"Kita belum memperoleh informasi jumlah korban keseluruhan, namun kita telah
menerjunkan bantuan ambulan dan petugas," katanya. (jno/ril)

http://www.antara-sumbar.com/id/berita/kab-solok-selatan/d/17/124209/dua-kam
pung-di-solsel-tawuran.html

Tawuran di Solsel Disebabkan ABG

Solok Selatan, (ANTARA) - Tawuran antar warga Lubuk Malako dan Bidar Alam,
Solok Selatan, Senin (13/9) disebabkan karena adanya tawuran antar anak baru
gede (ABG) yang berbuntut panjang hingga ke warga kedua nagari.

Informasi yang dihimpun antara-sumbar.com, saat ini kondisi di dua kampung
tersebut sudah kondusif setelah personel kepolisian diterjunkan ke lokasi.

Saat ini warga kedua nagari yang terlibat tawuran sedang diberi pengarahan
oleh bupati dan wakil bupati Solok Selatan serta pihak kepolisian.

Puluhan korban sebagian dievakuasi di klinik kesehatan Anugerah, Lubuk
Malako, yang kemudian akan dikirim ke rumah sakit umum daerah bagi yang luka
parah dan puskemas terdekat. (jno/ril)

http://www.antara-sumbar.com/id/berita/kab-solok-selatan/d/17/124221/tawuran
-di-solsel-disebabkan-abg.html


-- 
.
Posting yang berasal dari Palanta RantauNet ini, jika dipublikasikan di tempat 
lain wajib mencantumkan sumbernya: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini dan kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur dan Lokasi pada setiap posting
- Hapus footer dan seluruh bagian tidak perlu dalam melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat e-mail baru, tidak me-reply e-mail lama dan 
mengganti subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali serta ingin mengubah konfigurasi/setting-an 
keanggotaan di: http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe.

Kirim email ke