Pariaman, (ANTARA) - Pesta Budaya Tabuik Pariaman 2010 akan digelar pada 1
Muharram 1432 Hijriyah atau tanggal 7 hingga 19 Desember 2010.

Ketua Pelaksana Pesta Budaya Tabuik Pariaman Tahun 2010, Drs. Mardison
Mahyuddin mengatakan, pelaksanaan Hoyak Tabuik ini dari tahun ke tahun terus
dievaluasi dan diperbarui.
"Dengan demikian, pelaksanaannya makin sempurna dan makin menarik untuk
disaksikan," katanya, Kamis (25/11).

Ia berharap, kegiatan Hoyak Tabuik ini tambah dikenal oleh wisatawan, baik
lokal maupun mancanegara.

Untuk mengsingkronkan Pesta Hoyak Tabuik dengan Visi dan Misi Kota Pariaman
sebagai daerah tujuan wisata keluarga yang Islami, sebelum Hoyak Tabuik ini
digelar, akan dilakukan dulu kegiatan Zikir Bersama dan Tausiyah.
"Selain itu, bersamaan dengan pelaksanaan kegiatan ini juga akan
dilaksanakan acara penggalangan dana, guna membantu korban gempa dan tsunami
Mentawai dan korban letusan Gunung Merapi, sehingga Pesta Tabuik kali ini
juga memiliki slogan "Tabuik Peduli Bencana" ," terang Mardison.

Kegiatan Pesta Tabuik ini akan diawali dengan zikir bersama dan tausiyah
pada pagi harinya dan selanjutnya akan digelar Pawai Satu Muharram,
peresmian pameran Pariaman Expo dan prosesi pembuatan Tabuik, yakni
"Maambiak Tanah" (Mengambil Tanah).

Prosesi selanjutnya akan dilakukan pada tanggal 14 Desember, yakni "Manabang
Batang Pisang" (Menebang Pohon Pisang).

Dari prosesi pertama hingga prosesi kedua, para pengunjung akan dapat
menyaksikan berbagai hiburan yang bernuansa Islam, kesenian tradisional
Minangkabau dan berbagai pagelar kesenian serta lomba-lomba bernuansa Islam
bagi anak-anak, mulai dari tingkat PAUD hingga SLTA.
"Prosesi ketiga akan dilaksanakan pada tanggal 16 Desember, yakni "Maatam
dan Maarak Jari-Jari". Keesokkan harinya pada tanggal 17 Desember akan
dilanjutkan dengan prosesi "Maarak Saroban" dan pada tanggal 18 Desember
dilanjutkan lagi dengan prosesi "Tabuik Naiak Pangkek".

Puncak dari pesta budaya tabuik tahun 2010 ini, yakni Hoyak Tabuik akan
dilaksanakan pada tanggal 19 Desember, tandas Mardison. (goy/sr)

http://www.antara-sumbar.com/id/berita/pariaman/d/6/137926/pesta-tabuik-pari
aman-digelar-7-19-desember.html
Kamis, 25/11/2010 18:36 WIB

Menbudpar Direncanakan Buka Pesta Tabuik
 
Pariaman, (ANTARA) - Menteri Kebudayaan dan Pariwisata (Menbudpar) RI, Jero
Wacik, direncanakan membuka Pesta Budaya Tabuik 2010 pada 7 hingga 19
Desember mendatang.
"Untuk menyemarakkan Pesta Budaya Tabuik Pariaman Tahun 2010 ini, kita akan
berupaya menghadirkan Menteri Budaya dan Pariwisata RI Jero Wacik," Ketua
Pelaksana Pesta Budaya Tabuik Pariaman Tahun 2010 Drs. Mardison Mahyuddin,
Kamis (25/11).

Selain Menbudpar, pihaknya juga akan mengundang Menteri-Menteri lain,
Politisi Nasional dan Tokoh-Tokoh Nasional asal Pariaman.

Ia menjelaskan, sebelum Hoyak Tabuik atau acara puncak itu digelar, akan
dilakukan dulu kegiatan Zikir Bersama dan Tausiyah.

Selain itu juga akan dilaksanakan acara penggalangan dana, guna membantu
korban gempa dan tsunami Mentawai dan korban letusan Gunung Merapi.

Ia berharap, pada pelaksanaan acara puncak, yakni saat tabuik dihoyak hingga
dibuang ke laut, para undangan dan pengunjung dapat menyaksikannya.

Tentunya dengan kegiatan ini diharapkan Kota Pariaman makin dikenal dan
kunjungan wisatawan juga akan semakin meningkat.
"Jika hal ini terwujud, tentunya peningkatan ekonomi dan kesejahteraan
masyarakat Kota Pariaman akan semakin nyata," katanya mengakhiri. (goy/sr)

http://www.antara-sumbar.com/id/berita/wisata-budaya/j/10/137936/menbudpar-d
irencanakan-buka-pesta-tabuik.html
Kamis, 25/11/2010 19:02 WIB

Fend
34M-Cikasel


-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta r...@ntaunet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/subscribe.

Kirim email ke