Dunsanak di palanta nan ambo hormati

Kalau diliek dari hubungan antaro pendidikan seseorang dengan jumlah
pengangguran
di Sumbar 2010 (yang mencapai 102.363), maka mungkin nan paralu diperhatikan
pulo iolah *keberanian oknum tsb. untuak memulai bakarajo
*
Kito bisa mengklasifikasinyo manjadi *Empat macam kondisi,* ketika seseorang
hendak berusaha

   * 1. Tak punya teori, tak sanggup memulai
    2. Tak punya teori, sanggup memulai
    3. Punya teori, tak sanggup memulai
    4. Punya teori, sanggup memulai
*

Dahulu kala, manusia bisa hidup  dengan mudah berkat kemurahan yang tersedia
di alam. Ketika itu teori-teori untuk berusaha belum dipelajari dan jenis
pekerjaan juga sangat sedikit macamnya. Waktu itu pekerjaan di bidang jasa
yang membutuhkan banyak teori masih sedikit.
Ketika penduduk bumi semakin banyak jumlahnya sedangkan lahan pertanian
semakin menyempit dan perburuan bukan lagi pekerjaan manusia beradab, maka
sebelum seseorang memasuki lapangan pekerjaan, orang tersebut harus belajar
teori-teori di sekolah.
Dalam prakteknya tak semua orang sudah memiliki teori langsung berani
berusaha sendiri.
Ada empat macam kondisi orang ketika akan memulai usaha untuk memenuhi
kebutuhan hidupnya.

*Tak punya teori, tak berani memulai.
Disebut bodoh ketinggalan jaman
Atau orang yang tidak pandai
Hidup tergantung kasihan teman

Kalau kerja hanya main-main
Akan ketinggalan menghadapi globalisasi
Manusia berlomba dengan orang lain
Nilai ditentukan oleh prestasi

Ibarat perang tanpa senjata* *
Orang dungu tak punya logika
Tidak belajar melihat fakta
Akibatnya hidup bisa celaka

Tak punya teori, berani memulai
Disebut nekad menghadapi kehidupan
Dalam masyarakat sering dijumpai
Terkadang duduk sambil jualan

Ragam pekerjaan di jaman moderen
Banyak jumlahnya, bermacam jenis
Perlu teori ilmu manajemen
Supaya energi tidak habis

Belajar sambil bekerja
Atau berguru kepada alam
Agar dilatih sejak remaja
Baik siang ataupun malam

Punya teori, tak berani memulai
Mungkin kurang percaya diri
Cocoknya bekerja menjadi pegawai
Resiko usaha dia hindari

Pegawai perusahaan atau pegawai negeri
Istilah halus menyebut buruh
Upah terjamin setiap hari
Selalu siap disuruh-suruh

Sebagai tentara atau pegawai
Loyalitas pada atasan syarat utama
Diri tak perlu terlalu pandai
Karena tanggung jawab dipikul bersama

Berani memulai dan punya teori* *
Dia disebut para enterpreneur
Banyak uangnya dan sanggup mandiri
Itulah manager mungkin insinyur

Disebut orang sebenarnya orang
Atau manusia yang tahu di diri
Sangat pandai mencari peluang
Berani memulai dan punya teori

Selalu diawali langkah pertama
Perumpamaan keberanian untuk memulai
Karena sifat orang tak selalu sama
Pilihlah profesi yang paling disukai
*
Salam

Abraham Ilyas lk. 65 th.
www.nagari.org

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/

Kirim email ke