JAKARTA, KOMPAS.com - Tour de Singkarak 2011 kini memasuki tahun ketiga. Dirjen 
Pemasaran Kemenbudpar, Sapta Nirwandar berharap acara tersebut akan memberi 
dampak pada pariwisata Sumatera Barat (Sumbar).

"Ada sedikit yang perlu ditingkatkan, yaitu pembangunan Sumbar pascagempa. Kita 
berharap dengan event ini, akan ada kedatangan kembali ke Sumbar dari sisi 
pariwisata dan juga investasi," kata Sapta dalam acara jumpa pers usai Rapat 
Pleno Tour de Singkarak 2011, di Gedung Sapta Pesona, Senin (28/2/2011).

Menurut Sapta, Tour de Singkarak (TdS) 2011 memiliki karakteristik yang 
mengabungkan olahraga dan pariwisata. Selain itu, lanjutnya, banyak kemajuan 
untuk Tour de Singkarak 2011. Salah satunya adalah 12 kabupaten yang terlibat. 
Sebelumnya hanya 9 kabupaten. "Sumbar punya 19 kabupaten. Tahun berikutnya 
semoga bisa melewati semua kabupaten," ungkapnya.

Sapta menambahkan, acara ini menjadi ajang promosi destinasi. Karena, saat 
peserta di titik finish dan bermalam, mereka akan disajikan aneka tarian, 
kesenian, dan kuliner Sumbar. "Tahun 2009 orang-orang kaget di mana itu 
Singkarak. Dengan event ini akan memompa Sumbar sebagai destinasi wisata, tidak 
hanya secara nasional tapi juga internasional dalam medium olahraga," katanya.

Sementara itu, Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengatakan ada banyak 
yang perlu dipersiapkan. Mulai dari infrastruktur jalan dan kegiatan budaya 
yang akan ditampilkan. "Termasuk rute-rute yang akan dilewati akan kita 
finalisasikan," katanya.

TdS 2011 telah menjadi agenda perhelatan tahunan Union Cycliste Internationale, 
sebuah organisasi olahraga balap sepeda internasional. Acara ini akan 
diselenggarakan pada 6-12 Juni 2011. Tds 2011 melombakan 7 etape melintasi 
beragam keindahan alam dan budaya di 12 kabupaten/kota di Sumbar.

⁠Penulis: Ni Luh Made Pertiwi F ⁠ ⁠Editor: I Made Asdhiana ⁠

http://m.kompas.com/news/read/data/2011.02.28.15493512
Wassalam
Nofend/34+ CKRS

Sent from Bus AKAP®

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/web/peraturan-rantaunet
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/

Kirim email ke