Terimakasih banyak Pak MM atas informasinya,ambo juga sangat setuju layanan 
Jenazah ini sangat penting sekali kita ketahui keberadaan.

Ambo pun merasakan pentingnya layanan Jenazah itu pada hari Sabtu malam minggu 
kemarin 18 Juni 2011, di saat Ibu mertua tercinta ambo Ibu  Des Aleta meninggal 
dunia di Bekasi,hanya berselang 6 ½ jam saja setelah ambo mendarat di Bandara 
Soekarno Hatta Jakarta,sepulang perjalanan dinas dari Durango Colorado Amerika 
Serikat.

Alhamdulilah,kakak dari kakak ipar ambo adalah salah seorang pengurus Yayasan 
Nurul Firdaus yang menangani penyelenggaraan jenazah di daerah Pondok 
Kopi.Akhirnya team dari Yayasan Nurul Firdaus inilah yang menghandle prosesi 
penyelenggaraan jenazah ibu mertua ambo ko,terutama untuk memandikan,mengkafani 
jenazah dan sampai mengantarkan jenazah ke TPU Pondok Kelapa 1 dengan mobil 
ambulance mereka pada hari Minggu nya 19 Juni 2011.Dan alhamdulilah 
penyelenggaraan Jenazah ibu mertua ambo ko berjalan dengan lancar.

Mungkin ini sudah menjadi rahasia Allah barangkali,Ibu mertua Ambo ko adalah 
seorang yang sangat peduli dengan Masjid Al Firdaus yang berada di dekat rumah 
beliau di Ujung Gurun Padang.Dan akhirnya Nurul Firdaus juga yang membantu 
penyelenggaraan jenazah beliau.

Kesimpulan :

Mungkin ada baiknya kita2 ini  ikut serta atau paling tidak, tahu akan 
keberadaan Yayasan2 penyelenggaraan Jenazah ini di lokasi tempat tinggal kita 
masing2 di Jabodetabek ini,karano mujua indak dapek diraih,malang indak dapek 
ditolak,sehingga kalau ada anggota keluarga ataupun orang2 yang tinggal 
disekitar kita yang meninggal  dunia,kita akan sangat terbantu nantinya.Ambo 
pun merasa sangat terbantu kemarin itu dengan adanya Yayasan Nurul Firdaus yang 
ikut membantu kami.

Kalau caro di kampuang,mungkin orang2 sering menyebutnya sebagai iuran" KONGSI 
KOPAN" dimana Alm orang tuo ambo sendiri dan bahkan juga Alm Ibu mertua ambo ko 
sebetulnya sudah menjadi anggotanya.

Pengalaman ambo di kampuang dulu di saat Bapak ambo meninggal dunia tahun 1998 
di Bukittinggi,maka organisasi KONGSI KOPAN ko lah nan akan mengurusnya,jikalau 
memang tidak ada diantara keluarga yang mempunyai skill dalam pengurusan dan 
penyelenggaraan jenazah ini terutama tata cara memandikan dan 
mengkafani,apalagi yang namanya orang yang kemalangan terkadang kesedihan yang 
dalam akan kehilangan orang tua tercinta itu,membuat kita lupa akan tata cara 
memandikan dan mengkafani ini,sekalipun mungkin sudah pernah belajar juga 
sebelumnya.

Tetapi kalau ada dari anggota kelurga (anak/orang tua/istri/suami/kakak/adik) 
yang tahu persis dan mengerti sekali dalam prosesi penyelenggaraan 
jenazah,khususnya tata cara memandikan dan mengkafani,maka KONGSI KOPAN pun 
hanya akan membantu dalam mencarikan pandam pekuburan dan menolong menggalikan 
kuburannya saja.

Demikian saja tambahan informasi dari ambo.

Sekali lagi tarimokasih banyak Pak MM,yang telah mengingatkan kita semua akan 
pentingnya kita tahu dan mengerti akan keberadaan layanan jenazah ini di 
lingkungan tempat tinggal kita,karena mujua indak dapek diraih,malang indak 
dapek ditolak .

Wasalam,
Kurnia Chalik


From: rantaunet@googlegroups.com [mailto:rantaunet@googlegroups.com] On Behalf 
Of muchwardi muchtar
Sent: Thursday, June 23, 2011 12:32 PM
To: rantaunet@googlegroups.com
Subject: [R@ntau-Net] OOT==>GRATIS BAGI KAUM DHUAFA di JABODETABEK


Ado kaba baiak dari milis Dunsnak awak di sabelah.

Mudah-2-an bamanfaik,.
mm***

LAYANAN JENAZAH GRATIS BAGI KAUM DHUAFA-------------------------------------

Untuk teman2 semua jika melihat kejadian keluarga tak mampu meninggal dan perlu
ambulan seperti kasus menggendong anaknya dari RSCM Ke Bogor, silakan hubungi
saya Adhiatmoko di02195347986.

Kami punya 2 unit ambulance jenazah gratis dari memandikan, mengkafani hingga
mengantar dari jadebotabek ke Lampung dan Jawa. Setiap hari kami melayani
jenazah dari keluarga tdk mampu. Semoga info ini bermanfaat dan kejadian seperti
ini bisa kita bantu bersama-sama.

Dengan memberi info saja sudah amat membantu mereka. Jenis layanan ambulance
gratis ini untuk:

1. Asal jenazah jadebotabek karena basecamp nya di Sawangan, depok.

2. Tujuan antar: lampung dan Jawa (karena kami baru mampu jangkau jarak itu)

3. Layanan: memandikan, memberi kain kafan, sampai kami antar ke kuburan.

Semoga info ini bermanfaat dan mengurangi beban bersalah kita sebagai insan.
__._,_.___
--
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
1. E-mail besar dari 200KB;
2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi;
3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://forum.rantaunet.org/showthread.php?tid=1
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/

-- 
.
* Posting yg berasal dari Palanta RantauNet, dipublikasikan di tempat lain 
wajib mencantumkan sumber: ~dari Palanta R@ntauNet 
http://groups.google.com/group/RantauNet/~
* Isi email, menjadi tanggung jawab pengirim email.
===========================================================
UNTUK DIPERHATIKAN, melanggar akan dimoderasi:
- DILARANG:
  1. E-mail besar dari 200KB;
  2. E-mail attachment, tawarkan di sini & kirim melalui jalur pribadi; 
  3. One Liner.
- Anggota WAJIB mematuhi peraturan serta mengirim biodata! Lihat di: 
http://forum.rantaunet.org/showthread.php?tid=1
- Tulis Nama, Umur & Lokasi disetiap posting
- Hapus footer & seluruh bagian tdk perlu dlm melakukan reply
- Untuk topik/subjek baru buat email baru, tdk mereply email lama & mengganti 
subjeknya.
===========================================================
Berhenti, bergabung kembali, mengubah konfigurasi/setting keanggotaan di: 
http://groups.google.com/group/RantauNet/

Reply via email to